SWARA – Sukses secara finansial memang nggak mematok umur. Ada yang sudah mandiri secara finansial di usia yang masih belasan namun nggak banyak juga yang masih kesulitandalam keuangan di usia yang sudah nggak muda lagi. Tapi ada beberapa situasi ideal secara finansial yang seharusnya sudah kamu capai di usia 30 – an. Kira – kira kondisi finansial seperti apa yang harus sudah dimiliki di usia 30-an dan bagaimana untuk mencapai hal tersebut? Berikut ulasannya.

 

1. Hidup dengan barang – barang milik sendiri

Sebagai seorang pekerja di usia 30-an seharusnya kamu sudah memiliki barang – barang pribadi dengan kepemilikan atas namamu sendiri seperti rumah atau kendaraan. Kalau kamu belum mampu untuk memiliki rumah sendiri maka kamu bisa merencanakan kredit rumah melalui KPR atau program cicilan rumah lainnya. Meski akan memakan waktu yang lama tetapi seenggaknya kamu bisa tidur nyaman di atas rumah milkmu sendiri.

 

Artikel Terkait: Melunasi Agar Kehidupan Finansial Lebih Baik

  1. Persiapkan 6 Hal Ini Agar Kehidupan Finansial Masa Depan Lebih Baik
  2. Tipe-tipe Teman yang Memengaruhi Kesehatan Finansialmu
  3. Cara Mudah Membaca Peta Kehidupan Finansial Lewat Grafik Astrologi

2. Fokus dengan target jumlah tabungan bukan pada pemasukan

Di usia 30-an senggaknya kamu sudah nggak terlalu fokus pada jumlah income yang masuk. Namuan bagaimana kamu bisa mengatur lebih banyak presentasi income yang masuk dengan uang yang berhasil kamu tabung. Karena kita nggak tau masa tua akan seperti apa nantinya, kamu perlu memiliki tabungan untuk menghadapi banyak kemungkinan yang terjadi di masa depan nanti.

 

3. Review dan evaluasi pengelolaan keuangan

Seharusnya di usia 30-an kamu sudah bisa dengan stabil mengatur segala pemasukan dan pengeluaran sehari – hari. Kamu ngga reaktif ataupun proaktif dalam menghadapi situasi yang memungkinkan kamu mengeluarkan banyak uang. Sebaliknya, kamu perlu mereview kembali tentang pengelolaan keuanganmu dan beri evaluasi apa yang seharusnya kamu perbaiki.

 

4. Membuat pengeluaran keuangan lebih berkualitas

Meski kamu di usia 30-an ini sudah cukup stabil secara finansial, tapi bukan berarti kamu bisa dengan mudah menghabiskan uang yang kamu miliki. Sebaliknya, kamu seharusnya sudah tau bahwa uang yang kamu keluarkan adalah hanya untuk keperluan – keperluan yang penting mendesak atau memang sebanding dengan kebutuhanmu saat ini. Sehingga, kamu nggak mengeluarkan uang dengan sia – sia untuk hal – hal yang nggak terlalu penting di hidupmu.

 

Artikel terkait: Menjaga hubungan baik dengan si teman

  1. 7 Masalah yang Mungkin Timbul Saat Liburan Bareng Teman
  2. Punya Teman yang Selalu Pinjam Uang? Ini 7 Cara Untuk Menghadapinya
  3. Cara Ampuh Hadapi Teman yang Suka Ngutang, Tapi Susah Ngelunasin!

 

5. Tahu kapan menggunakan jasa perencana keuangan

Terkadang kamu punya tujuan keuangan sendiri. Lalu berusaha menghemat selama beberapa minggu agar bisa mencapai tujuan finansial. Hal tersebut memang bagus karena artinya kamu sudah tahu cara yang tepat dan cocok untuk merencanakan keuangan.

 

Tetapi, jika tidak berhasil juga maka akan kamu juga perlu mempertimbangkan untuk menggunakan jasa perencana keuangan. Tentukan targetnya berapa lama. Saat kamu merasa segala kebutuhan sudah terpenuhi dan financial goal juga sudah nggak ada, maka kamu bisa lebih bersantai dalam mengelola keuangan tetapi harus tetap berpikir pada akibat dan konsekuensinya, ya.

 

Nah, itu dia beberapa kondisi finansial yang seharusnya bisa kamu capai di usia 30-an. Jangan sampai di usia yang sudah menginjak 30-an kamu masih bingung dalam mengelola keuanganmu dengan baik, ya.