SWARA – Waktu SMP, saya melihat banyak orang bahkan teman sendiri yang bisa punya uang jajan tambahan dari hobi mereka. Kebetulan kebanyakan yang saya lihat adalah mereka yang memiliki hobi dari menulis. Terus terang saya jadi mengagumi mereka dan juga penasaran, bagamana agar bisa seperti mereka?

 

Mendapatkan penghasilan dari hobi menulis nggak hanya sebatas hobi, tapi juga prestasi. Untuk itu, seiring berjalannya waktu saya mulai fokus untuk berlatih menulis tanpa memikirkan bagaimana cara mendapatkan penghasilan dari sana. Jatuh bangun pernah saya alami dalam belajar menulis agar bisa seperti teman-teman saya.

 

Artikel terkait: Cara agar hobimu menghasilkan uang

  1. Hobi Jalan-jalan Juga Bisa Menghasilkan Uang, Lho! Bagaimana Caranya?
  2. Tahukah Kamu 5 Hobi Receh ini Bisa Menghasilkan Uang Banyak!
  3. 5 Hobi Ini Ternyata Bisa Menghasilkan Uang Sekaligus Membantu Orang!

 

Seiring berjalannya waktu, saya jadi tahu di mana saja letak kesalahan yang membuat artikel tadi nggak dimuat bahkan kalah dalam perlombaan. Lebih lanjut saya membaca seperti apa saja sih tulisan-tulisan yang pernah menang dan dimuat majalah, berkomunitas dengan orang-orang dengan hobi sejenis, berdiskusi dengan mereka, dan lain sebagainya. Saya juga merasa perlu secara berkala bertukar kabar dengan link yang saya miliki, kalau-kalau mereka memiliki informasi seputar content writer freelance. Barangkali itulah tips agar hobi menulis bisa menjadi prestasi dan menjadikannya sebagai pekerjaan sampingan.

 

Penulis di luar sana bahkan ada yang namanya terkenal sampai kancah internasional karena hobi menulis tadi. Beberapa di antaranya adalah:

 

1. Dan Brown

Salah satu karya yang pernah diterbitkan Dan Brown adalah Sacrilege. Menurut Dan Brown, cara menjadi penulis sukses adalah saat mulai menulis terlebih dahulu membuat bab, dialog, karakter singkat, dan beberapa pembunuhan disertai dengan rasa kecemasan. Beberapa karyanya antara lain Angles and Demons, Inferno, Deception Point, Wrinkle in Time, dan Origin.

 

2. Andrea Hirata

Tentu kamu sudah nggak asing dengan penulis asal Belitung ini. Beberapa karyanya yang hits dan sudah diangkat ke layar lebar antara lain: Laskar Pelangi, Sang Pemimpi, dan Edensor. Penulis yang berambut ikal ini sudah memulai karier kepenulisannya sejak 2005.

 

3. Agatha Christie

Siapa sangka penulis yang jago menulis cerita misteri yang sudah sukses ini awalnya berasal dari hobi menulis. Beberapa karya yang sudah ditulisnya antara lain, The Mysterious Affair at Styles (Misteri di Syles), The Main in the Brown Suit (Pria Bersetelan Cokelat), Nemesis, Murder on Orient Express, dan lain sebagainya. Penulis senior ini sudah memulai karier kepenulisannya sejak 1920.

 

Artikel terkait: Beberapa rekomendasi film yang bisa kamu tonton

  1. Baca Dulu Yuk Buku-buku yang Diadaptasi Menjadi Film di 2018
  2. Kamu Bisa Belajar Lika-liku Profesi Impian Lewat 5 Karakter Film Ini
  3. 10 Novel Romantis yang Akan Diangkat Jadi Film di 2018

 

4. John Grisham

Penulis yang sekarang menjadi pengacara ini juga memulai karier penulisan dari hobi. Karya terkenalnya adalah The Firm dan sudah diangkat ke dalam layar lebar. Beberapa karya yang lainnya adalah The Whistler, Camino Island, The Innocent Man, Sang Broker, Gray Mountain, The Confession, dan lain lain.

 

Itu dia penulis-penulis sukses yang hanya berawal dari hobi, sampai akhirnya karyanya diangkat jadi buku bahkan film. Ke depan, saya juga berharap bisa meneruskan jejak mereka. Bagaimana denganmu?

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.

Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!


TRI PUSPITASARITRI PUSPITASARI