SWARA – Memiliki jenjang karier yang lebih jelas tentunya adalah impian bagi setiap orang. Seseorang yang bekerja pada suatu perusahaan ataupun lembaga, pasti menginginkan perubahan posisi atau jabatan yang lebih tinggi maupun lebih baik dari sebelumnya. Hal ini menunjukkan bahwa kerja kerasnya selama ini dihargai dan juga diapresiasi oleh perusahaan yang menaunginya.

 

Mendapatkan promosi ataupun memangku jabatan yang penting memang bukanlah suatu hal yang mudah untuk dicapai. Butuh perjuangan yang harus dilakukan seseorang dalam beberapa tahun untuk mendapatkan hal tersebut. Lamanya waktu tersebut harusnya sebanding dengan bertambahnya pengalaman dan juga kemampuan yang telah seseorang dapatkan selama ia bekerja.

 

Setelah seseorang berhasil mendapatkan promosi dan jabatan yang lebih baik, secara otomatis tanggung jawabnya akan semakin besar dibanding sebelumnya. Sebab, selain ia mengerjakan tugas-tugasnya, dirinya juga harus mengontrol tugas-tugas yang dikerjakan oleh para bawahannya.

 

Artikel Terkait: Fakta menarik tentang pekerjaan

  1. Mau Dapat Pekerjaan dan Penghasilan Lebih Baik, Ini Caranya!
  2. Hati-hati Hobi Menunda Pekerjaan Bisa Merusak Karier, Lho!
  3. 5 Kiat Jitu Bahagia di Kantor dan Mencintai Pekerjaan

 

Yap, ia akan memiliki bawahan seiring dengan naiknya jabatannya dalam sebuah perusahaan. Seseorang tersebut harus menjadi seorang atasan yang bisa dijadikan role model bagi para bawahannya. Selain itu, ia juga harus jadi atasan yang baik supaya bisa membentuk sebuah tim yang solid dan juga bisa mengerjakan semua pekerjaan dengan lancar tanpa hambatan yang berarti.

 

Dilema saat memiliki bawahan yang lebih senior

 

Kamu harus bisa menjadi seorang pemimpin dalam tim kecilmu tanpa mengenal usia. Kamu harus bisa membentuk tim yang bisa bekerja sama dengan baik dan juga saling menghargai satu sama lain. Terutama pada bawahanmu yang ternyata usianya lebih tua atau yang biasa disebut sebagai lebih senior.

 

Terkadang, memiliki bawahan yang lebih senior akan menjadi sebuah dilema. Karena, bisa saja kamu jadi tak enak hati untuk memberikan instruksi atau perintah untuk mengerjakan suatu pekerjaan.

 

Nah untuk itu, berikut adalah beberapa tips dan trik yang bisa diterapkan ketika kamu memiliki bawahan yang lebih senior di lingkungan kerjamu. Hal ini bertujuan supaya kamu bisa menjaga hubungan baik dan tentunya dapat membentuk tim yang solid.

 

1. Sesuaikan gaya komunikasinya

 

Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah menyesuaikan gaya berkomunikasi dengan bawahanmu yang lebih senior itu. Hal ini sangat penting dilakukan untuk mencegah gesekan-gesekan yang bisa disebabkan oleh kesalahpahaman.

 

Jarak atau gap generasi di antara dua orang, rentan timbul perbedaan dalam gaya menyampaikan pendapat. Maka dari itu, kamu harus pelajari bagaimana gaya berkomunikasi bawahan kamu yang lebih senior tersebut.

 

2. Jangan malu untuk bertanya dan berdiskusi

 

Dalam membentuk sebuah tim yang solid, kamu harus bisa membentuk suasana diskusi yang aktif. Jangan malu untuk bertanya, berdiskusi, dan meminta pendapat seputar pekerjaan pada bawahanmu yang lebih senior.

 

Pengalaman mereka pasti lebih banyak, tentunya akan membuat tim kamu lebih maju dan juga solid. Selain itu, kamu juga bisa ambil pelajaran dari pengalaman mereka untuk bisa diterapkan dalam lingkungan pekerjaanmu.

 

3. Percaya diri dan tetap tunjukkan respect

 

Bukan berarti usiamu yang lebih muda membuatmu menjadi minder. Kamu harus tetap percaya diri, karena perusahaanmu telah memberikan kepercayaan khusus untuk kamu dalam memangku jabatan atau posisi tersebut.

 

Kamu tidak perlu mendengar omongan-omongan di luar sana yang meremehkanmu dalam menjabat posisi tertentu. Kamu harus tetap percaya diri, namun tetap dibarengi dengan rasa respect pada setiap seniormu. Hal ini akan membuat para seniormu juga akan semakin menghargaimu sebagai pemimpin mereka.

 

Artikel Terkait: Kiat-kiat dalam membangun rasa percaya diri

  1. Ini Kiat Membangun Rasa Percaya Diri yang Sehat Bagi Mahasiswa Milenial
  2. Lakukan Workout Ini untuk Menunjang Rasa Percaya Dirimu
  3. Sukses Ala CEO Tokopedia, Pendiri Marketplace Karya Anak Bangsa

 

4. Jangan sungkan untuk sharing pengalaman kehidupan dengan mereka

 

Selain hubungan pekerjaan, kamu juga harus membangun hubungan pribadi dengan siapapun yang ada di perusahaanmu. Terutama, pada seluruh anggota tim kamu agar terbentuk hubungan yang lebih intim antara satu sama lain. Kamu bisa sharing mengenai pengalaman dalam kehidupan sehari-hari.

 

Pada momen tersebut, tentunya kamu akan banyak bertanya dan banyak belajar pada bawahanmu yang lebih senior tersebut. Mereka pasti memiliki banyak pengalaman yang bisa dibagikan kepadamu. Selanjutnya, secara tidak sadar, bawahanmu yang lebih senior tersebut akan merasa dihargai dan diperhatikan olehmu. Tentunya, hal ini akan berdampak baik untuk keberlanjutan hubungan kerjamu.


dhandyDhandy Dwi Yustica