SWARA – Beberapa waktu yang lalu, saya bersama teman satu sekolah memutuskan jalan-jalan ke Semarang. Kami adalah instagramer addict. Jadi kalau ketemu yang bagus-bagus langsung kami buru. Termasuk 5 hotel instagramable yang akan kita bahas nanti. Kabar bagusnya, semuanya memasang tarif di bawah 500 ribu per malamnya.
1. Balemong Resort
Balemong Resort berlokasi di kaki Gunung Ungaran. Tak heran kalau pemandangannya keren betul. Kamu harus coba sekali-kali ke sini. Pemandangan sekitar sangat alami dan terjaga dengan baik. Fasilitasnya ada kolam renang terbuka. Jadi kami renang-renang di situ. Udaranya bikin jantung dan otak terasa lega. Plong!
Setelah puas berenang, kami pun melakukan aktivitas lainnya di sana. Kebanyakan hanya foto-foto pemandangan sekitar. Tapi ketika kami diajak untuk main gasingan bersama anak-anak Semarang, boleh juga. Gasing di sana tetap pakai kayu. Bukan model plastik yang sering ditemui di pasar. Setelah itu, kami juga memotret makanan khas di restoran hotel.
Artikel terkait: Liburan singkat yang berkesan
- Weekend Getaway ke Cirebon, Solusi Liburan Murah Meriah
- Sisa Cuti Habis, Bisa Liburan Murah ala ‘One Day Trip’
- Simak 5 Tips Supaya Tetap Bisa Liburan Walaupun Tabungan Menipis!
2. GranDhika Pemuda
Hotel ini terbilang masih baru dan pemandangannya keren abis! Lokasinya tidak jauh dari Paragon Mall. Kira-kira 600 meter. Kalau ditempuh dengan motor, tidak sampai 12 menitan. Fasilitas hotel ini sangat mewah. Ada kolam renang yang berada di puncaknya. Secara otomatis kamu bisa lihat pemandangan kota-kota di bawahnya.
Saya dan teman saya keasyikan nyebur di sana sampai lupa waktu. Desain interior kamarnya juga keren. Mirip dengan orang-orang yang sering bikin desain interior ala Blender itu. Tentu saja kami tidur di kamar yang sama biar irit. Hotel ini punya fasilitas yang lengkap. Sambil tiduran di kamar, kami main jeprat-jepret dalam hotel instagramable di Semarang ini.
3. Hotel Horison
Kalau kamu sudah tahu Simpang Lima, ke hotel ini saja. Meski harganya di bawah Rp500 ribuan alias Rp446.300 per malamnya, pemandangan yang ditawarkan sangat keren. Tepat di lantai 12, telah tersedia kolam renang dengan lengkung pinggirannya yang begitu presisi. Di sekeliling kolam ditanami banyak pohon yang bikin segar saat dipandang.
Fasilitas lainnya antara lain spa, kedai kopi, restoran, dan juga ruangan fitness. Saya sebetulnya tertarik dengan ruangan fitness, sedangkan teman saya suka ke restoran. Maklum, dia doyan makan dengan porsi jumbo. Akhirnya kami ke kedai kopi. Biar impas. Di hotel ini kami banyak bertemu dengan orang-orang baru yang kebetulan mau diminta foto bareng.
Artikel terkait: Hal yang harus disiapkan sebelum liburan
- 10 Hal yang Harus Dilakukan Saat Menyiapkan Mobil Untuk Perjalanan Jauh
- 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Berkendara Jarak Jauh untuk Berlibur
- Rencana Liburan ke Bali Bujet Rp2,5jt, Ini Rincian Biaya Plus Itinerarynya
4. Gets Hotel
Ketika kami tiba di hotel ini, teman saya langsung kaget. Desain bangunan dari luar benar-benar kontemporer dan sangat modern. Kami sempat ragu, apakah harga sewa per malamnya betul di bawah Rp500 ribu atau tidak. Akhirnya kami bertanya ke resepsionis dan betul demikian. Teman saya senang bukan kepalang.
Suasana di dalam memiliki napas yang kental dengan budaya tradisional. Mungkin karena letaknya tidak jauh dari Pecinan yang bersejarah itu. Saat kami kelaparan, langsung ngeloyor ke Kampung Pecinan. Soalnya di sana itu surganya kuliner Semarang. Kalau sampai disia-siakan rugi dong.
5. Hills Joglo Villa
Dari tadi kok hanya bahas restoran dan kolam renang, ya. Kalau kamu suka dengan hotel yang beraroma khas pedesaan Jawa kuno, bisa mampir ke hotel ini. Di hotel ini ada pemandangan sawah dan bukit. Kelebihan hotel ini, desain bangunannya memiliki konsep rumah Joglo khas Jawa Tengah. Hanya saja dalam bentuk yang modern.
Untuk menikmati hotel instagramable di atas, tentu tidak dalam sekali waktu. Kami melawat ke hotel-hotel ini dalam rentang beberapa bulan. Meski murah, kami tetap harus sesuaikan dengan isi kantong dan kesempatan. Soalnya tidak enak kalau sampai bolos gara-gara keasyikan menikmati hotel.
Dapatkan kredit tanpa agunanmu sekarang juga hanya di Tunaiku. Klik di sini untuk ajukan pinjaman sebesar Rp2-20 juta rupiah dengan waktu angsuran 6-20 bulan!
TUNAIKU