SWARA – Posisi yang paling ideal untuk seorang sales itu dengan bekerja di perusahaan. Saya sudah mengalami sendiri. Kali ini saya pun akan membagi beberapa kiat sukses jadi sales khusus untuk kamu yang baru memulai karier di sektor ini. Keberuntungan seorang sales adalah saat kebanjiran konsumen maupun order-an. Memang bagaimana caranya biar bisa begitu?

 

Artikel terkait: Informasi Penting Dunia Kerja

  1. 5 Cara #BarterRezeki Ketika Harus Lembur di Malam Tahun Baru
  2. Yuk, Kembalikan Produktivitasmu Setelah Cuti Lebaran dengan 5 Langkah Ini!
  3. 5 Tahap Tes Masuk Kerja dan Persiapannya, Fresh Graduate Wajib Baca! 

 

1. Pandai manajemen waktu

Hampir dalam semua bidang, biar bisa sukses memang wajib memiliki kemampuan memanajemen waktu dengan baik. Jadi sales itu enggak gampang. Pada waktu bekerja, bisa jadi seseorang yang berada di posisi ini yang paling sibuk. Apalagi ketika perusahaan tengah meluncurkan produk baru. Pasti posisi sebagai sales paling sering diburu-buru.

Begitu pula dengan sales yang bukan bagian dari perusahaan. Misalnya sales barang untuk kebutuhan rumah tangga. Manajemen waktu di sini bersifat pribadi karena enggak ada yang mengatur. Laba ataupun rugi, semuanya berada di tanganmu. Sedangkan pihak penyuplai hanya tahu barang dagangan habis atau belum. Itu saja.

 

2. Modal pantang menyerah saat menghadapi penolakan

Enggak ada seorang sales pun di dunia yang lepas dari penolakan masyarakat. Tentu saja pada waktu kita mengenalkan produk kepada mereka. Ada saja yang menolak. Saya sih nggak heran. Soalnya selera setiap orang berbeda-beda. Bisa jadi rumah yang satu sangat welcome, bahkan memborong barang, tapi rumah satunya lagi melirik pun ogah. 

Dengan berjualan, kamu akan banyak menghadapi orang lain. Termasuk selera mereka, kepribadian mereka, dan potensi bisnis ini ke depannya. Satu hal yang harus kamu perhatikan, bahwa kita wajib tahu alasan kenapa sampai . ada penolakan. Biar di kemudian hari orang yang menolak itu akan membukakan tangan untukmu.

 

3. Melatih jadi pendengar yang baik

Kiat sukses jadi sales ini terdengar sepele, tapi menurut saya yang cukup berat. Banyak para sales gagal di bagian ini. Para konsumen itu bukan mesin yang sewaktu-waktu bisa kita paksa agar keluar uangnya. Mereka juga manusia, sama seperti kamu dan saya. Jadi harus menggunakan pendekatan yang manusiawi ketika memperkenalkan barang dagangan.

Sales profesional selalu berhasil jadi pendengar yang baik. Setelah mendemonstrasikan apa yang kita jual, sudah waktunya mendengar respons para konsumen. Apa pun opini mereka, wajib kita dengar. Boleh jadi mereka nggak tertarik dengan barang ini, tapi mereka punya perhatian lebih untuk barang yang lain. Nah, ini bisa dimanfaatkan. 

 

4. Kemampuan komunikasi yang baik

Banyak bicara saja enggak cukup. Bahkan bisa berpotensi enggak dapat pembeli satu pun. Orang lain hanya peduli dan suka dengan orang yang pandai berbicara. Setiap kalimat yang keluar sudah melewati seleksi pribadi. Teknik yang paling sering diterapkan untuk kiat sukses sebagai sales adalah dengan pendekatan persuasif.

Nggak ada kesan paksaan, justru bisa membuat para konsumen membuka diri atas kebutuhan mereka. Skill ini wajib kamu kembangkan dan dimiliki. Baik kamu yang bekerja sebagai sales lapangan maupun yang berada di balik layar. Setiap kalimat, sikap, dan tata cara penyampaian wajib kamu pertimbangkan.

 

Artikel terkait: Baca Ini Supaya Kamu Bisa Bekerja di Tempat yang Tepat dengan Orang-Orang yang Tepat

  1. Ini 6 Tipe Teman Kantor Berdasarkan Kehidupan Finansial, Kamu Termasuk yang Mana?
  2. Kantor Ini Mempekerjakan Karyawannya Berdasarkan Zodiak dan Tes 16 Kepribadian, Lho!
  3. Temukan Pekerjaan yang Tepat Berdasarkan 16 Tipe Kepribadian Ini, Yuk!

 

5. Jeli melihat peluang

Semakin hari, persaingan di bidang penjualan semakin sengit. Perusahaan yang berhasil adalah mereka yang jeli melihat peluang di pasar. Tentu saja setelah melihat peluang ini, kamu harus langsung eksekusi sebelum didahului oleh perusahaan lain. Sampaikan semua ide-idemu pada tim. Kemudian bentuklah amunisi untuk menambang laba demi laba.

Analisis yang tajam terhadap perkembangan pasar juga dibutuhkan sebagai bagian dari skill utama seorang sales. Biar lebih maju, jaga relasi dengan konsumen sebaik mungkin. Penuhi setiap kebutuhan mereka. Kalau ada produk baru, jangan sungkan untuk menghubungi. Jalin komunikasi di luar bisnis juga nggak kalah penting untuk menerapkan kiat sukses jadi sales.

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga!

Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.


TUNAIKUSWARA TUNAI