Inspirasi dan Edukasi Finansial dari Amar Bank – Usia 20-30 tahun memang menjadi umur yang krusial bagi anak muda. Pada usia ini seseorang harus memanfaatkan waktunya untuk membangun pondasi kesuksesan masa depan.
Anak muda yang menyia-nyiakan waktu di umur 20-30 dengan cara yang tidak produktif, niscaya akan menemukan penyesalan di masa depan.
Sebab, pada umur segitulah, darah produktif mengalir kian deras, otak sedang aktif-aktifnya untuk menyerap hal yang baru. Maka, di usia tersebut, anak muda harus memaksimalkan diri dan potensinya.
Dari berbagai sumber yang dirangkum, setidaknya, ada 10 hal yang harus dilakukan anak muda umur 20-30 tahun agar kelak meraih kesuksesan masa depan. Apa saja?
Anak muda juga harus pandai dalam hal manajemen keuangan, kamu dapat mengunjungi Amar Bank dan mencari tahu produk terkini yang bisa bantu kamu belajar masalah finansial di sini.
1. Memperluas koneksi
Memperluas koneksi adalah hal utama yang harus dilakukan anak muda di usia 20-30 tahun. Koneksi menjadi hal penting, sebab, akan banyak potensi luar biasa yang mungkin muncul jika seseorang memiliki koneksi yang luas.
Selayaknya jati diri seorang makhluk sosial, ada masanya kamu akan membutuhkan pertolongan dari orang lain dan itu bisa jadi dari koneksimu. Dan, bisa jadi dengan koneksimu yang banyak akan membantu kamu untuk menyusun karier di masa depan.
Selayaknya pepatah mengatakan, banyak teman banyak rezeki. Bisa jadi kamu akan mendapatkan banyak pertolongan yang tak terduga dengan koneksimu. Mungkin kamu akan mudah mendapatkan info terkait pekerjaan, relasi untuk membangun bisnis, atau hal lain.
Namun, patut diingat, bangunlah koneksi yang sekiranya positif untuk dirimu. Lingkungan pertemanan akan membentuk siapa diri kamu. Lingkarilah dirimu dengan rekan-rekan yang memiliki tujuan hidup nan jelas. Bila perlu, carilah koneksi yang sejalan dengan visi hidupmu.
2. Memahami basic manner kehidupan
Sudah tahukah kamu basic manner kehidupan? Sebenarnya ada banyak basic manner kehidupan yang harus kamu pahami. Namun, di sini kami akan memberikan intinya saja.
Inti dari basic manner kehidupan adalah selalu menghargai orang yang lebih tua, menghargai waktu, serta senantiasa mengucapkan, maaf, tolong, dan terima kasih.
Jika kamu memahami basic manner ini dan menjalaninya, maka kamu akan dihargai oleh orang-orang sekitar.
3. Belajar disiplin
Kunci dari keberhasilan seseorang adalah disiplin. Apa itu disiplin? Kurang lebih, disiplin merupakan sebuah tindakan patuh terhadap apa yang telah ditentukan. Namun, definisi disiplin tidak hanya sebatas patuh terhadap aturan di sekitar.
Disiplin di sini lebih berarti konsisten terhadap segala sesuatu yang direncanakan. Disiplin terhadap tugas yang akan dikerjakan, disiplin terhadap waktu, dan disiplin terhadap omongan yang telah diucapkan.
Kebiasaan ini harus mulai ditanamkan sejak dini. Jika kamu sudah menjadi pribadi yang disiplin, niscaya semua akan menjadi lebih mudah untuk kamu raih.
Membentuk kebiasaan disiplin di masa tua akan sulit didapatkan. Terlebih, jiwa produktivitas akan mulai memudar seiring berjalannya usia. Maka dari itu, memulai kebiasaan disiplin sejak masih muda adalah tindakan yang tepat.
4. Up to date terkait perkembangan
Hal penting yang harus dilakukan anak muda usia 20-30 tahun adalah selalu update terkait perkembangan teknologi. Zaman semakin cepat berubah menuntut kita harus selalu mengikuti arus perkembangan.
Anak muda harus selalu sigap dan peka terkait perubahan ini. Caranya? Selalu melakukan eksplorasi terhadap hal-hal baru. Belajar terkait teknologi terbaru, serta senantiasa open minded terhadap pikiran-pikiran modern.
5. Jalan-jalan
Anak muda harus keluar mengeksplorasi dunia. Jangan habiskan waktu mengurung diri di dalam kamar. Pergi keluar dan lihatlah betapa indahnya dunia.
Bukan, jalan-jalan di sini bukan terkait menghabiskan waktu hanya untuk liburan belaka. Jika kamu memperbanyak jalan-jalan di masa muda, maka kamu akan mengantongi banyak pengalaman serta wawasan.
Mengunjungi satu kota ke kota lain akan membuka matamu soal beragamnya kehidupan. Kamu bisa belajar dengan banyak orang, bertemu dengan pengalaman-pengalaman yang menakjubkan, serta saling sharing ilmu pengetahuan dengan orang banyak.
Mengapa harus di usia muda? Sebab, di usia muda, kamu masih memiliki banyak kebebasan waktu dibanding ketika tua kelak. Jika kamu sudah beranjak dewasa dan terjebak rutinitas, maka akan sulit bagi kamu untuk mengeksplorasi dunia.
Jangan lupa untuk selalu mempersiapkan kemungkinan terburuk di masa depan dengan dana darurat. Yuk, mulai menabung sekarang! Ada banyak produk tabungan Amar Bank untukmu. Cek di sini.
Baca juga:
Mengenal Prokrastinasi dan Tips Mengatasinya
Hustle Culture Tidak Jamin Harta Melimpah, Simak Penjelasannya
6. Perbanyak membaca
Membentuk kebiasaan membaca adalah hal wajib untuk dilakukan. Rata-rata orang sukses di dunia memiliki kebiasaan yang sama yaitu membaca.
Mengapa membaca itu penting? Sebab, dengan membaca kamu bisa mencuri banyak ilmu dari orang-orang yang berpengalaman. Dengan membaca kamu berarti membeli ilmu banyak orang dengan cepat.
Membaca di sini bukan sebatas membaca buku saja, melainkan lebih dari itu. Membaca artikel, majalah, jurnal, surat kabar, dan lainnya.
Untuk membentuk kebiasaan membaca, pertama-tama kamu harus membaca sesuatu yang kamu sukai dan minati. Misalnya, membaca tentang literatur keuangan, mental health, psikologi, maupun fiksi.
Jika kamu sudah mulai menyukai aktivitas ini, maka cobalah untuk lebih memperluas bacaanmu. Seperti membaca majalah, artikel, atau bahkan journal.
7. Olahraga rutin
Hal penting namun sering diremehkan saat ini adalah aktivitas olahraga. Banyak anak muda yang malas untuk berolahraga dengan alasan tidak ada waktu atau malas capek.
Padahal, olahraga bisa membantu kamu untuk senantiasa berpikir jernih, dan tentu saja berpengaruh dengan kesehatan fisik dan mental.
Paksakan untuk berolahraga minimal 3 kali dalam seminggu. Entah itu hanya sekedar olahraga ringan di dalam rumah, atau mungkin melakukan workout seperti lari pagi atau jogging di sore hari.
8. Perdalam ilmu investasi
Anak muda juga harus melek terkait literatur keuangan. Investasi adalah salah satu instrumen keuangan yang bisa membantu kamu untuk lebih bijak dalam mengatur keuangan.
Investasi adalah suatu aktivitas penanaman modal, baik berupa uang atau aset ke dalam suatu instrumen investasi seperti benda, lembaga, atau suatu pihak. Dengan melakukan investasi tersebut, investor akan berharap mendapatkan imbalan dalam kurun waktu tertentu.
Saat ini ada banyak jenis investasi yang tersebar, ada investasi saham, reksadana, emas, atau bahkan cryptocurrency dan NFT.
Namun, perlu diingat bahwa sebelum terjun ke dunia investasi, kamu harus betul-betul paham terkait untung rugi dan jenis investasi yang kamu masuki.
Baca juga:
Kisah Sukses Mantappu Corp, Kolaborasi Jerome Polin dan Jehian Sijabat
10 Hal Ini Bisa Bangkitkan Mood Kerjamu di Tengah Minggu
Inilah Pentingnya Melakukan Perencanaan dan Pengembangan Karier, Simak Tipsnya!
9. Menabung
Usia muda adalah saat yang tepat untuk memulai kebiasaan menabung. Banyak anak muda yang tidak tahu manfaat menabung dan lebih memilih menghabiskan uang untuk hal yang tidak perlu.
Sejatinya, tidak masalah jika kamu memilih menggunakan uangmu untuk apa. Namun, alangkah bijaknya jika kamu memiliki perencanaan keuangan yang baik.
Dengan menabung, kamu bisa mengantisipasi hal-hal yang tidak terduga di masa depan terkait masalah finansial.
Kamu bisa menabung untuk mempersiapkan finansial freedom, dana pensiun, dana darurat, dana pernikahan, atau mungkin dana kebutuhan dan keinginan lainnya.
10. Perbanyak eksplorasi ilmu
Hidup di zaman yang serba berubah tidak akan cukup jika hanya mengandalkan satu ilmu saja. Kamu perlu mengeksplorasi banyak ilmu pengetahuan saat ini. Memang penting untuk menjadi ahli dalam satu bidang, tapi menjadi ahli dalam satu bidang dan kalah dibidang lain juga tidak baik. Setidaknya, kamu paham dengan ilmu-ilmu basic lainnya.
Oleh karena itu, selagi masih muda dan otak masih ditahap produktif, perbanyaklah menguasai ilmu yang sedang dibutuhkan. Mungkin saja, dengan mengeksplorasi banyak ilmu akan menghantarkanmu ke skill yang betul-betul kamu sukai.
Itulah 10 hal yang harus kamu lakukan di usia muda 20-30 tahun. Paling tidak, kamu harus membentuk beberapa bagian kebiasaan yang telah disebutkan di atas. Usia muda harus kamu gunakan semaksimal mungkin, gali potensi sedalam mungkin, dan perbanyak memahami ilmu dunia. Selamat mencoba!
Anak muda harus memperbanyak eksplorasi ilmu agar tidak kudet terkait perkembangan zaman. Yuk, kepoin produk terbaru dari Amar Bank yang bisa bikin kamu jago masalah keuangan. Cek di sini.