SWARA – Saya sadar kalau setiap tahun inflasi nggak pernah absen. Alih-alih berkurang, kebutuhan juga bertambah setiap tahun. Masa depan penuh misteri dan nggak bisa diprediksi. Untuk itu saya termotivasi untuk melakukan ivestasi. Saya sendiri sudah mulai berinvestasi sejak mendapatkan kerja pertama kali, sekitar tahun 2015.

 

Investasi yang saya jalani memang belum seberapa. Nggak bisa juga dikategorikan sebagai investor senior. Namun, setidaknya saya bisa mengamankan jerih payah dan keringat yang saya kumpulkan agar bisa bermanfaat untuk kehidupan nantinya. Adapun investasi yang saya jalani saat ini adalah tabungan, deposito, dan emas.

 

Sebenarnya, investasi yang saya lakukan itu tergolong investasi umum. Artinya, jenis investasi ini cenderung lazim ditemukan dan disukai oleh orang Indonesia. Nah, kalau mau tahu jenis investasi yang banyak disukai orang Indonesia, baca lebih lanjut artikel ini, ya.

 

Artikel Terkait: Ragam Investasi yang Bisa Dicoba

  1. 9 Mata Uang yang Bawa Keuntungan Jika Kamu Pandai Investasikan
  2. Belanja Sembari Investasi, Ini Barang yang Bisa Kamu Pilih!
  3. Apa Manfaat dan Keuntungan dari Investasi Unit Link?

 

1. Menabung

Menabung bisa dikatakan sebagai investasi permulaan. Saya rasa semua orang memulai invetasi ini dari menabung. Bahkan, anak-anak pun sudah diajarkan untuk menabung sejak sekolah.

 

Menabung bisa dilakukan di mana saja. Bisa di celengan katak, sekolah, koperasi, sampai bank. Bahkan, arisan merupakan salah satu bentuk investasi dari tabungan. Masyarakat Indonesia sendiri banyak yang mengikuti arisan-arisan. Makanya investasi ini sangat banyak ditemui di Indonesia.

 

2. Emas

Selain tabungan, emas juga jadi jenis investasi yang banyak dilakukan di Indonesia. Emas dipilih karena modal yang dibutuhkan nggak terlalu besar. Investasi ini pun tergolong berisiko rendah. Selain berisiko rendah, harganya rutin mengalami kenaikan setiap tahun. Meskipun nggak naik secara signifikan, tapi orang Indonesia merasa aman karena harganya selalu naik. Itulah kenapa banyak orang Indonesia menggemari nvestasi ini.

 

Nggak heran kalau banyak toko emas berdiri di setiap kota. Keberadaannya pun selalu ramai. Coba kamu perhatikan. Toko-toko emas akan lebih ramai saat menjelang hari Raya Idul Fitri dan musim masuk sekolah.

 

Artikel Terkait: Hal-hal Seputar Investasi Emas

  1. Pilih Investasi Emas atau Reksa Dana?Yuk, Pelajari dan Kenali Lebih Dalam
  2. Pilih mana Investasi Emas Online atau Fisik? Ini Plus Minusnya!
  3. Ciri Investasi Emas Bodong yang Wajib Kamu Tahu Agar Nggak Rugi

 

3. Deposito

Deposito juga digemari oleh masyarakat Indonesia. Investornya biasanya menginginkan bunga yang lebih tinggi dan kebetulan memiliki tabungan lebih banyak. Memang benar kalau uang yang jumlahnya lebih banyak itu rugi jika nggak didepositokan. Pasalnya bunganya sangat lumayan. Hanya saja kamu nggak bisa mengambilnya sebelum jangka waktunya tiba.

 

4. Tanah

Buat yang memiliki uang lebih, cenderung menginvestasikan tabungannya ke tanah. Kenaikan yang didapatkan bisa jadi sangat signifikan. Hanya saja, untuk jenis investasi ini kamu harus bersaing dengan investor lain, ya. Pasalnya, mendapatkan penjual tanah saat ini agak susah. Mereka tahu kalau harga tanah dapat mengalami kenaikan yang pesat. Oleh karena itu masih ingin menjualnya nanti-nanti.

 

Itu dia jenis investasi yang banyak diminati oleh orang Indonesia. Saya yakin kamu pun meminati 4 jenis investasi di atas.

 

Yuk, ajukan pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kreditmu sekarang juga! Hanya dengan modal KTP, kamu sudah bisa pinjam uang tunai sampai Rp20 juta, lho. Tertarik? Ajukan pinjamanmu di sini!

TRI PUSPITASARI   TRI PUSPITASARI

Tunaiku