SWARA – Dalam beberapa bulan sekali, saya ada ritual rutin buat ngebersihin cache dan cookies di smartphone. Tujuannya, biar ruang penyimpanan nggak cepat penuh dan mengurangi risiko nge-lag. Maklum, saya sempat trauma smartphone error gara-gara ruang penyimpanan terlalu penuh.Cara ngehapus cache dan cookies ini juga nggak susah kok. Kamu tnggal membuka menu pengaturan aplikasi dan menghapus cache dan cookies. Sudah gini aja dan smartphone bisa berfungsi seperti sedia kala.

Memang seberapa penting, sih, untuk bersih-bersih cache dan cookies smartphone? Ternyata, bersih-bersih cache dan cookies ini sangat penting, lho. Berikut ini alasan sekaligus cara bersih-bersih cookies dan cache di smartphone dilansir dari Androidcentral.com!

Panduan membersihkan aplikasi cache

Apakah kamu tahu fungsi dari cache aplikasi? Cache berfungsi untuk menyimpan data seperti story atau foto pada aplikasi yang kamu buka. Jadi, kalau kamu butuh sewaktu-waktu nggak perlu repot buat mengunduhnya lagi. Tentu saja hal ini lebih praktis dan nggak memakan waktu.

 

Artikel Terkait: Rekomendasi Smartphone Berkualitas

  1. Smartphone Android yang Punya Tampilan Mirip iPhone X
  2. 7 Smartphone Android Terbaik dengan Kualitas Kamera di Atas 15 MP
  3. 7 Smartphone Tiongkok Terbaik di 2018

 

Sayangnya, fitur ini lama-kelamaan bisa memakan ruang penyimpanan di smartphone. Dan kalau sudah membeludak, bisa bikin smartphone jadi ngadat, lho. Jadi, kamu perlu membersihkannya secara berkala. Caranya sangat gampang kok. Klik aplikasi yang ingin kamu bersihkan cache-nya dan klik tombol “Clear Cache”. Meski cache sudah dibersihkan, game yang sudah tersimpan dan data login nggak akan terhapus.

 

Panduan membersihkan aplikasi data

Cara ini bakal butuh tenaga ekstra karena kamu harus melakukan segala sesuatu dari awal. Jika kamu melakukan pembersihan semua data aplikasi, maka sama saja dengan melakukan pengaturan ulang. Karena semua cache dan data hingga sistem pengaturan aplikasi bakal terhapus. Bisa dibayangkan kalau ini adalah pertama kalinya kamu pakai aplikasi ini. 

Cara ini biasa diambil kalau aplikasi terlalu sering error atau malah nggak bisa dibuka. Kalau sudah dibersihkan data aplikasinya, kamu harus melakukan login ulang ke aplikasi yang kamu pasang. Misalnya, kamu melakuan pembersihan data aplikasi di Twitter. Maka, harus melakukan login ulang ya.

 

Artikel Terkait: Informasi Penting Seputar Smartphone

  1. Semua Hal tentang RAM di Smartphone yang Kamu Harus Tahu
  2. Kenali 5 Vendor Smartphone Terbesar di Indonesia Ini
  3. 7 Rekomendasi Aplikasi Antivirus Untuk Smartphone Android

 

Untuk melakukan pembersihan data, bisa mengikuti panduan berikut ini. Klik menu aplikasi yang akan kamu hapus datanya. Lalu tekan tombol “Clear data’, maka data dan cache akan terhapus dari aplikasi tersebut. Langkah-langkah di atas bisa jadi penyelamat saat aplikasimu bermasalah. Seperti aplikasi jadi lambat atau sering nge-lag, maka bisa dilakukan pembersihan cache.

 

Namun, kalau masalah lebih parah, kamu bisa melakukan pembersihan data. Pastikan benar-benar kalau kamu memang mau membersihkan semua data ya. Karena cara ini membuatmu harus mengulangi proses dari awal. Selamat mencoba.

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.

Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!


DEWI AYU NURJANAHDEWI AYU NURJANAH