SWARA – Natal merupakan waktu di mana film bertema keluarga marak keluar. Natal juga bisa menjadi saat yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Menonton film adalah salah satu kegiatan yang kamu bisa lakukan. Banyak film-film yang bisa jadi tontonan, baik film baru maupun film lama.
Berikut adalah beberapa rekomendasi film yang sudah saya kurasi untuk kamu.
1. Jingle All The Way
Film ini bercerita tentang persaingan dua ayah dalam mendapatkan hadiah untuk putra mereka. Lucunya, keduanya ingin membeli mainan yang sama dengan mereka. Film yang dibintangi Arnold Schwarzenegger ini cocok ditonton baik oleh dewasa maupun anak-anak. Selain lucu juga menunjukkan tentang kasih sayang ayah kepada anak, dan bagaimana cara mereka menunjukkan kasih sayang tersebut.
Artikel Terkait: Seperti apa keluarga yang kamu idamkan?
- Potret Harmonis Keluarga Seleb Indonesia, Bisa Ditiru
- Lakukan Hal Ini untuk Membantu Mencerdaskan Anak Sejak dalam Kandungan
- 5 Hal Penting Belajar Mendidik Anak dari Barack Obama
2. The Polar Express
Diproduksi pada 2004, animasi film ini memang kurang rapi. Akan tetapi tema filmnya sendiri sangat seru, kamu akan memaafkan tentang kualitas animasinya itu. Ceritanya sendiri tentang petualangan menuju Kutub Utara dengan mengendarai. Dalam film ini, kamu dan keluarga akan belajar tentang persahabatan, keberanian, serta semangat Natal.
3. The Dog Who Saved Christmas
Pada suatu waktu, sukacita Natal di Santa Hat terancam diganggu oleh dua perampok. Akan tetapi aksi perampok tersebut dihadang oleh dua bayi anjing. Film ini seru dan lucu. Kamu dan keluarga akan terhibur oleh aksi lucu anjing melawan perampok.
4. Home Alone
‘Home Alone’ merupakan pilihan klasik dan selalu layak untuk ditonton. Mungkin kamu sudah tahu. Film yang dibintangi Macaulay Culkin ini bercerita tentang seorang bocah lelaki yang nggak sengaja tertinggal di rumah kala keluarganya berlibur ke Paris. Setelah itu, bocah lelaki itu pun harus melawan dua perampok yang mencoba memasuki rumahnya. Film ini menyenangkan dan sangat seru. Kamu akan melihat keberanian dan kecerdikan anak kecil dalam menghadapi dua penjahat.
5. The Nightmare Before Christmas
Film garapan Tim Burton ini memang cukup ‘gelap’ dan bisa jadi seram buat anak kecil. Tapi justru disitulah letak kekhasannya, seperti film Tim Burton lainnya. Ceritanya tentang seorang raja labu bernama Jack Skellington yang ingin menguasai suasana Natal di Christmastown. Dia kemudian mencoba menculik Santa Klaus dan menggantikannya.
6. Olaf’s Frozen Adventure
Kalau anak kamu senang dengan ‘Frozen’, maka kamu wajib menambah daftar film tontonan saat Natal, yaitu ‘Olaf’s Frozen Adventure’. Olaf, salah satu tokoh dalam ‘Frozen’, merupakan tokoh utama dalam film ini. Film ini sendiri bercerita tentang upaya Olaf untuk menghadirkan Natal pada Anna dan Elsa di Arendelle.
7. Miracle on 34th Street
Film ini memang klasik, diproduksi pada 1947. Bercerita tentang seorang pria tua bernama Kris Kringle yang bertugas menjadi Santa Klaus di sebuah toko. Lama-kelamaan Kringle percaya bahwa dia adalah seorang Santa Klaus. Film ini nggak hanya bakal bikin kamu tertawa dan menangis di waktu bersamaan, akan tetapi juga percaya bahwa Santa memang benar adanya.
Artikel Terkait: Begini cara ideal mengasuh anak.
- Tips Supaya Anak Angkat dan Anak Kandung Akur
- Cara Terbaik Menumbuhkan Bonding yang Baik dengan Anak Adopsi
- Cara Terbaik Mengasuh Anak Angkat atau Anak Adopsi
8. How the Grinch Stole Christmas
Film yang diadaptasi dari buku cerita anak-anak oleh Dr. Seuss ini bercerita tentang seorang Grinch yang ingin menghancurkan Natal di kota Whoville. Dia kemudian harus berhadapan dengan seorang penyayang bernama Cindy Lou Who yang nggak setuju dengan tindakannya tersebut.
Itulah rekomendasi film untuk kamu tonton bersama keluarga pada libur Natal dan Tahun Baru ini. Semoga ada yang cocok ya. Selamat menonton!
Yuk, ajukan pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kreditmu sekarang juga!
ARUNDHATI LEIKA