SWARA – Pergantian tahun merupakan moment yang dinanti-nantikan. Sayangnya, tahun baru ini identik dengan pengeluaran yang banyak.

 

“Tahun baru pengeluaran banyak karena anak-anak di rumah minta jajan mulu, minta jalan-jalan terus piknik. Ditambah lagi sudah tiba waktunya bayar kontrakan rumah,” itulah ungkapan Nur Armantari, Pendamping Sosial Kementrian Sosial yang sudah memiliki dua anak. Kalau kamu, apa yang membuat boros di tahun baru?

 

Well, setiap orang memang punya pengeluaran yang bermacam-macam. Itulah yang bikin boros. Nggak heran kalau menjelang tahun baru keuangan jadi bangkrut. Namun, apa pun itu pengeluarannya, kamu bisa lakukan 10 cara ini biar nggak bangkrut.

 

Artikel Terkait: Hal-hal Seputar Tahun Baru

  1. 7 Resolusi Cinta yang Patut Dipertahankan Saat Memasuki Tahun Baru
  2. 5 Pilihan Destinasi Wisata Romantis untuk Liburan Tahun Baru Bareng Pasangan
  3. Rekomendasi Resto Ribs Enak di Jakarta untuk Rayakan Tahun Barumu!

 

1. Masak camilan sehat

Inilah cara antibangkrut yang dilakukan Nur Armantari. Daripada menuruti anak-anak jajan makanan yang banyak micin, lebih baik kalau masak sendiri cemilannya. Sudah murah, sehat lagi!

 

2. Kreasikan baju lama

Sadarkah kamu kalau tren berpakaian sekarang ini merupakan flashback dari masa lampau. Banyak baju kekinian yang sebenarnya itu adalah model lama. Daripada kamu tergoda shoping baju di mal, lebih baik buka almari, ambil baju lama dan kreasikan kembali.

 

3. Booking tiket promo jauh-jauh hari

Sah-sah saja liburan akhir tahun, kok. Meskipun banyak harga dinaikkan, kamu tetap bisa menyiasatinya. Caranya adalah dengan cari tiket promo jauh-jauh hari, beberapa bulan sebelum Bulan Desember. Kamu pun tetap bisa liburan dengan biaya yang hemat, deh.

 

4. Buka jastip saat liburan

Siapa bilang liburan hanya bisa have fun saja. Saat liburan kamu juga bisa sambil kerja, lho. Caranya adalah dengan membuka jastip. Kamu juga bisa menuliskan liburanmu menjadi artikel yang dimuat perusahaan atau blogmu sendiri.

 

5. Bikin DIY

Akhir tahun juga identik dengan pemberian hadiah. Karenanya kamu harus mengalokasikan sekian Rupiah untuk membeli suatu barang. Nah, daripada beli, ada baiknya kamu membuat kreasi sendiri. Ada banyak tutorial DIY di Youtube yang bisa kamu ikuti.

 

Artikel Terkait: Ide DIY yang Bisa Kamu Coba

  1. 7 DIY Dekorasi Vintage untuk Pernikahan, Hemat dan Punya Sentuhan Personal
  2. DIY Kaos Polos Dengan Cara Sederhana Berikut Supaya Lebih Kekinian
  3. DIY Jeans Lama Supaya Tampak Baru

 

6. Bongkar gudang, jual apa yang bisa

Tahun-tahun terlewati. Tentu isi rumahmu sudah penuh. Jika menengok isi gudang, pasti ada beberpa barang yang sudah nggak terpakai. Nah, nggak ada salahnya kamu jual. Kamu bisa memanfaatkan market place di dunia maya.

 

7. Tahan, beli sesuai kebutuhan

Banyak diskon berseliweran di akhir tahun seperti ini. Kalau nggak kuat iman, kamu bisa kalap. Eh, tahan dulu! Coba tanya pada diri sendiri, apakah itu merupakan kebutuhan yang sifatnya mendesak? Jika ternyata hanya keinginan, ya lebih baik ditunda.

 

8. Koreksi ulang financial goalmu

Sebenarnya akhir tahun adalah waktu yang tepat untuk mengoreksi kondisi financial-mu selama satu tahun ke belakang. Bagaimana, apakah kondisinya tertata atau justru sebaliknya? Dengan mengoreksi, kamu jadi tahu mana hal yang harus dihindari dan mana hal yang harus dilanjutkan.

 

9. Buat financial goal-mu tahun depan

Setelah mengoreksi kondisi financial, saatnya kamu membuat financial goal-mu tahun depan. Usahakan kondisi financial-mu jauh lebih baik dari tahun ini, ya.

 

10. Nikmati asetmu

Kalau sudah diatur sedemikian rupa tapi ternyata masih saja kurang, ya mau bagaimana lagi? Namanya juga kebutuhan lagi banyak-banyaknya. Ada baiknya kamu memanfaatkan investasimu, entah itu bunga deposito atau tabungan. Daripada kamu kekurangan dan akhirnya berutang, lebih baik kamu memanfaatkan jerih payahmu selama ini.

 

Itu dia 10 cara hemat biar kamu nggak bangkrut menjelang tahun baru. Yuk, dilaksanakan biar kamu nggak kere mendadak.

 

Dapatkan kredit tanpa agunanmu sekarang juga hanya di Tunaiku. Klik di sini untuk ajukan pinjaman sebesar Rp2-20 juta rupiah dengan waktu angsuran 6-20 bulan!

 

TRI PUSPITASARI    TRI PUSPITASARI