SWARA – Berlangsung di Rusia, perhelatan akbar dunia yang dibuka tiap empat tahun sekali ini sudah dimulai. Efeknya pun luar biasa. Tidak pandang bulu, tua-muda, laki-laki perempuan, hingga beragam status sosial mulai demam bola. Tidak terkecuali, di Indonesia.

Nah, selain jadi agenda dan alasan wajib begadang setiap malam, rupanya ajang Piala Dunia 2018 juga membuka banyak peluang usaha yang cukup menjanjikan. Kendati berlangsung di Rusia, banyak entrepreneur Indonesia yang juga kecipratan untung. Ingin jadi salah satunya? Yuk, coba lima bisnis menjanjikan berikut!

 

Artikel terkait: Tips menjalankan usaha sendiri

  1. 7 Cara Sukses Terjun Bisnis Properti Tanpa Butuh Modal Besar
  2. 5 Jurus Jitu Hal Ini Agar Sukses di Bisnis Kos-Kosan dan Untung Besar
  3. Jangan Lalai Mengatur Keuangan Bisnis Sampingan, Pakai 4 Hal Ini

 

1. Jual jersey timnas favorit

Caranya mudah, kok. Cukup buat jersey khusus Piala Dunia. Nah, agar laku di pasaran, fokus juga pada tim negara atau pemain yang sudah punya banyak penggemar. Nah, agar pelanggan tidak kecewa, buat jersey yang berkualitas, ya.

Di zaman sekarang, penjualan juga bisa dilakukan di mana saja. Tidak perlu keluar modal untuk buka toko. Cukup gunakan gawai Anda, lalu promosikan di media sosial. Kalau tidak bisa produksi, Anda dapat menjajal menjadi reseller. Sama-sama untung, kok.

 

2. Pernak-pernik dan merchandise Piala Dunia

Semua merayakan hajatan piala dunia dengan meriah maka manfaatkan peluang jika banyak orang mulai mencari aksesorinya. Tujuannya beragam, sebagai hadiah atau sekadar dipakai untuk seru-seruan. Anda bisa mencoba beragam jenis pernak-pernik, atau justru fokus di salah satu saja, seperti mug, gelas, bantal, gantungan kunci, stiker, hingga ikat kepala dan syal.

3. Kuliner spesial

Apa pun situasinya, rasanya bisnis kuliner selalu punya peluang besar. Nggak terkecuali, momen Piala Dunia. Bahkan, tidak jarang ada banyak restoran yang merancang menu spesial khusus World Cup 2018.

Nah, kalau belum punya restoran, bisa, kok, tetap membuat makanan khas “Piala Dunia”. Misalnya, cake yang berhias nomor punggung pemain, aneka permen lolipop, cokelat, hingga roti. Kalau sudah jadi, bisa dipasarkan lewat media sosial atau bekerja sama dengan minimarket dan toko kue terdekat.

 

5. Vendor jasa dekorasi

Piala Dunia 2018 kurang lengkap kalau belum ada nonton bareng. Tidak jarang, ada, lho, orang yang sengaja menyewa kafe atau restoran untuk menggelar nobar bersama teman-temannya. Kalau sudah begini, bikin vendor jasa dekorasi rasanya oke banget. Kamu bisa menjual dekorasi unik dan serba bola ini.

 

6. Event organizer nobar

Nggak ketinggalan, coba jajal jadi event organizer (EO) untuk nobar. Sebagai langkah awal, bisa dengan menggelar kegiatan nonton bareng. Toh berkaca dari poin 4, ada saja, kok, orang atau instansi yang butuh jasamu untuk mengurus nobar mereka.

 

Artikel Terkait: Tips Sukses dalam Berbisnis

  1. Kunci Sukses di Bisnis AirBnb, Wajib Tahu!
  2. Lakukan 5 Cara ini untuk Membuat Bisnis Kamu Jadi Viral
  3. Golden Rules dalam Mencapai Kesuksesan Bisnismu

 

Jadi bagaimana? Sudah siap untuk memanfaatkan perhelatan akbar ini untuk mengeruk keuntungan? Yuk, segera mulai!

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga!

Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.


HENDRATANU WIJAYAHENDRATANU WIJAYA