SWARA DARI AMAR BANK – Mau terjun ke bisnis properti, tapi enggak punya banyak modal? Jangan minder duluan, dong. Sekarang, kamu bisa, kok, sukses bisnis properti dengan modal yang sedikit.Â
1. Merintis bisnis properti dari nol
Kelebihan buat kamu yang merintis bisnis properti dari nol adalah lebih punya banyak pengalaman. Setiap proses dalam berbisnis sudah kamu jalani secara langsung sehingga mental dan keahlian akan makin terasah.
Memang ada kalanya, merintis bisnis itu terasa susah daripada melanjutkan bisnis yang sudah sukses. Namun, kalau kamu bisa mengambil pelajaran dari tiap kegagalan, kamu pasti akan meraih sukses di masa depan.
2. Jalin kerja sama resmi dengan penjual
Agar kamu bisa mendapatkan keuntungan dari hasil menjual properti, pastikan kalau sudah menjalin kerja sama dengan si penjual. Ingat, harus ada perjanjian di atas kertas, ya. Meski dengan keluarga atau teman dekat sekalipun, tetap harus ada dokumen resmi yang berisi detail pembagian keuntungan.
Baca juga:
- Sebelum Investasi Properti, Kenali Dulu Istilah yang Sering Digunakan Berikut Ini!
- Waspada, Ini Tipe Agen Properti Nakal yang Perlu Dihindari
- 5 Kiat Sukses yang Bisa Diterapkan untuk Jadi Konsultan Properti
Setelah ada kerja sama, kamu harus menerapkan bisnis yang jujur. Seperti menawarkan properti sesuai spek dan memasang harga yang rasional.
3. Aktif mencari calon pembeli
Langkah selanjutnya adalah mencari calon pembeli. Agar bisa mencari properti yang sesuai dengan kriteria pembeli, kamu harus rajin mendatangi pameran properti. Atau bisa juga datang ke apartemen atau perumahan untuk mengecek langsung kondisi propertinya. Jika info sudah lengkap, bisa segera meneruskan informasi tersebut pada calon pembeli.
4. Menawarkan pada orang sekitar
Jika masih baru, kamu bisa kok menawarkan properti pada orang di sekitarmu. Seperti teman, tetangga ataupun rekan kerja. Pasti ada di antara mereka yang sedang cari rumah ataupun menjualnya. Kumpulkan informasi secara mendetail, seperti lokasi, spek, dan harga. Kamu bisa segera menawarkannya ke orang lain. Asiknya dari bisnis ini adalah kamu nggak ada keharusan untuk membantunya sampai laku terjual.
5. Rutin melihat iklan bisnis properti
Agar bisa sukses dalam bisnis, kamu harus menjadi sosok yang tahu tren dan kebutuhan pasar. Caranya, sering-sering melihat iklan di berbagai media. Seperti koran, Â iklan di jalan, sampai internet. Kamu bisa mencoba jadi makelar properti kecil-kecilan dengan menawarkannya pada teman atau tetangga. Dari sini, kamu bisa dapat untung sekaligus pengalaman.
6. Membuat website atau blog untuk promosi
Kamu bisa memanfaatkan website atau blog untuk menerapkan zero marketing. Caranya adalah dengan membuat web atau blog gratis dan mulai mempromosikan produkmu di sana.
Karena berbasis internet, informasi properti yang kamu jual pasti bisa diakses oleh banyak orang. Kesempatan untuk segera laku dijual pun makin tinggi. Sebelum posting, pastikan untuk memasang foto dan informasi secara mendetail.
7. Membuat brand bisnis properti
Sebelum meluncurkan bisnis properti, buat dulu brand bisnisnya. Tujuannya, agar usahamu terlihat lebih profesional dan meyakinkan. Dan jangan lupa untuk mendaftarkannya ke badan hukum ya. Disarankan untuk memilih nama yang sederhana agar mudah diingat calon pembeli.
Ternyata menekuni bisnis properti dengan modal yang sedikit,bisa saja kan! Selama ada kreativitas dan niat, pasti bakal ada jalan untuk meraih sukses.