SWARA –Don’t rely on someone else for your happiness and self-worth”.

 

Sebuah nasihat bijak dari Stacey Charter buat kamu yang lagi merasa insecure. Dari nasihat ini, kamu bisa memetik sebuah pelajaran berharga bahwa kebahagiaan itu ditentukan oleh dirimu sendiri. Bisa saja orang lain membuat standar kebahagiaan, tapi kamu bebas bahagia dengan caramu sendiri, lho.

 

Iya, kamu pasti pernah mengalami hal-hal buruk dalam hidup. Entah itu gagal wawancara kerja, batal menikah setelah pacaran 7 tahun, dikhianati oleh sahabat terbaik. Namun, bukan berarti kamu nggak layak untuk mencicipi indahnya kebahagiaan.

 

Kamu hanya membutuhkan lebih banyak waktu untuk menyembuhkan diri. Melihat diri sendiri dari sisi yang berbeda. Soalnya, kamu itu layak buat diperjuangkan. Dengan self-healing kamu bisa melihat dirimu sendiri dengan lebih positif. Dengan begitu, kamu bisa segera bangkit dari keterpurukan dan mampu untuk berjuang dalam meraih sukses!

 

Berikut ini beberapa cara self-healing yang bisa kamu coba untuk meraih sukses dikutip dari Letsreachsuccess.com!

 

Artikel Terkait: Cara Bangkit dari Kegagalan

  1. PHK Bukan Akhir Hidupmu, Ini 5 Cara Bangkit dari Keterpurukan
  2. 10 Rekomendasi Lagu Inspiratif Pembangkit Semangat dari Tokoh Sukses Dunia
  3. Ini Dia 10 Tips Sukses Bangkit dari Kegagalan

 

1. Mencintai diri sendiri

Sebuah cara sederhana untuk kembali bangkit dari keterpurukan adalah belajar mencintai diri sendiri. Bagaimana orang lain bisa mencintaimu, kalau kamu saja belum bisa mencintai diri sendiri? Dengan mencintai diri apa adanya, hal-hal baik akan segera terjadi dalam hidup. Kamu pun akan menyadari bahwa sebuah perspektif bisa mengubah segalanya.

 

2. Menerima diri apanya

Orang paling beruntung di dunia ini adalah  mereka yang bisa menjadi dirinya sendiri. Selama ini, kamu merasa bahwa ada yang kurang dari dirimu. Merasa jauh dari sosok impian yang kamu idam-idamkan. Boleh saja  kamu bermimpi untuk menjadi sosok keren seperti Emma Watson yang cerdas dan cantik. Namun, nggak berarti kamu mesti menjadi orang lain juga, bukan?

 

Ingat, ekspektasi orang sekitar nggak akan pernah habis. Daripada fokus untuk memenuhi ekspektasi orang, nikmati hidupmu dengan menjadi diri sendiri.  Dengan belajar menerima diri sendiri, kamu bisa melihat dunia dengan kacamata yang berbeda. Bahwa kekurangan yang selama ini kamu miliki nggak sepenuhnya jelek, kok.

 

3. Selalu percaya

Jika seseorang merasakan penyesalan terlalu lama, besar kemungkinan akan membuatnya kehilangan rasa percaya diri. Kamu mulai mendengarkan suara negatif di kepala, mulai mengkritik dan mencari kesalahan diri.

 

Kebiasaan seperti ini bisa membuat seseorang kehilangan kepercayaan pada dirinya sendiri.  Makanya, kamu harus belajar mengabaikan suara-suara negatif di kepala. Kalau kamu fokus untuk bekerja keras, pasti akan sukses!

 

4. Berhenti membuat orang lain terkesan

Masih banyak orang yang menghabiskan hidupnya untuk memenuhi ekspektasi orang lain. Daripada menjadi diri sendiri, kamu ingin menjadi sosok yang dicintai masyarakat. Kamu selalu mendengarkan perkataan orang ketimbang suara hati.  Sampai-sampai, kamu merasa kalau bernapas pun harus meminta izin orang lain. Hati-hati, lambat laun kamu  bisa merasa tertekan, lho.

 

Jika kamu sedang mengikuti drama Korea berjudul “My ID is Gangnam Beauty”, pasti suka dibuat gemas dengan sosok Soo Ah. Seorang mahasiswi yang menilai bahwa penampilan fisik lebih penting dari inner beauty. Ia berusaha menjadi sosok sempurna yaitu cantik, cerdas, baik, dan berasal dari keluarga kaya. Semua ini ia lakukan semata-mata untuk mendapatkan perhatian dan cinta dari orang di sekitarnya.

 

Ia pun mulai mempertanyakan kebenaran pemikirannya ketika cowok terganteng di jurusan lebih memilih Kang Mirae yang terkenal sebagai Gangnam Beauty (cantik karena operasi plastik). Ia menjadi muak berpura-pura karena semua yang ia harapkan sama sekali nggak terwujud. Bahwa kesempurnaan yang ia ciptakan sama sekali salah dan membuatnya kehilangan diri sendiri.

 

Belajar dari sosok Soo Ah, yuk berhenti untuk membuat orang lain terkesan. Pada akhirnya, inner beauty adalah segalanya. Meski kamu sudah berusaha menjadi sempurna, pasti tetap ada orang yang nggak suka atau mencelamu, kok? Lantas, mengapa kamu harus capek-capek memenuhi ekspektasi orang lain? Kalau ingin dicintai, kamu hanya perlu bersikap baik kepada siapa saja.

 

5. Menghargai diri sendiri

Setiap kali mengalami kesulitan ataupun kegagalan,  kamu terus bangkit dan berjuang untuk menghadapinya. Untuk bisa sampai ke titik ini, kamu sudah melakukan banyak hal heroik. Jika memang kesuksesan belum ada di dalam genggaman, tetap hargai diri sendiri karena telah bekerja keras tanpa lelah. Kamu harus mengapresiasi segala usaha yang telah dilakukan hingga bisa menjadi dirimu yang sekarang.

 

6. Belajar memahami diri

Setiap kali hal buruk terjadi padamu, coba cari tahu kenapa hal itu bisa terjadi? Dari sini, kamu bisa mencari tahu apa saja yang kamu inginkan dalam hidup? Cari tahu apa kebutuhan dan apa keinginanmu. Lalu, coba pahami kebiasaanmu untuk mendapatkan apa yang kamu mau.  Dengan begitu, kamu bisa melakukan hal yang lebih baik di masa depan.

 

7. Jangan terlalu keras pada diri sendiri

Terlalu keras pada diri sendiri sama sekali nggak ada gunanya, lho. Jika memang melakukan kesalahan, nggak perlu terlalu lama menghukum diri sendiri, ya. Segera bangkit dan lanjutkan perjuanganmu.

 

Jika melakukan kesalahan hari ini, berjanjilah pada diri sendiri akan melakukannya lebih baik di masa mendatang. Berbuat kesalahan nggak berarti duniamu akan runtuh kok. Makanya, nggak perlu bersikap terlalu keras pada diri sendiri.

 

Artikel Terkait: Menumbuhkan Semangat Kerja

  1. 10 Hal Ini Tanpa Disadari Bisa Bangkitkan Mood Kerjamu di Tengah Minggu
  2. Film-film yang Akan Membangkitkan Semangat Kerjamu Kembali
  3. Lakukan 7 Cara Ini untuk Bangkit Kembali Setelah Gagal Mendapat Pekerjaan Impian

 

8. Perjuangkan apa saja yang menurutmu penting

Orang yang bekerja keras, pasti akan merasakan manisnya kesuksesan. Namun, kalau kamu belum sukses juga sampai saat ini, ada kemungkinan kamu baru ‘merasa’ bekerja keras. Karena sesungguhnya, pantang menyerah adalah kunci utama untuk meraih sukses.

 

Sebelum benar-benar bekerja keras, ada kalanya kamu menyerah di tengah jalan. Jika kamu memiliki impian setinggi langit, pasti butuh waktu untuk merealisasikannya, bukan?  Masak baru berjuang setengah jalan, sudah menyerah, sih? Ujung-ujungnya, kamu akan merasakan penyesalan karena nggak berjuang sampai akhir. Coba dulu mau bekerja keras sampai akhir, pasti sekarang sudah sukses, bukan?

 

Nah, mulai dari detik ini, kamu jangan menyerah untuk sesuatu hal yang menurutmu penting. Jika memang kamu punya impian besar, tetap komitmen untuk memperjuangkannya sampai akhir. Karena bersikap pantang menyerah adalah self-healing paling mujarab.

 

9. Memaafkan diri sendiri

Satu hal yang paling saya takuti di dunia ini adalah saat melakukan kesalahan. Takut jika kesalahan ini sampai membuat orang lain kecewa, menjatuhkan ekspektasi sampai dicap buruk oleh orang lain. Padahal, kalau dipikir-pikir lagi, siapa  orang yang nggak pernah berbuat salah?

 

Satu hal yang mesti kamu lakukan untuk bangkit dari keterpurukan adalah dengan memaafkan diri sendiri. Saya akui memang cukup sulit untuk memaafkan kesalahan atau perilaku buruk orang lain. Namun, akan lebih sulit lagi untuk memaafkan diri sendiri.

 

Namun, jangan sampai kesalahan yang kamu perbuat pada hari ini, akan merusak masa depan. Berikan kesempatan pada dirimu sendiri untuk memulai lembaran baru. Tinggalkan kekecewaan dan kesedihan di masa lalu dan hadapi masa depan dengan lebih bahagia. Tunjukkan bahwa kesalahan yang pernah kamu perbuat bisa membuatmu lebih sukses.

 

Memang, kamu nggak akan langsung bisa sukses dengan melakukan self-healing ini. Namun, jika kamu terbiasa melakukan self-healing dalam kehidupan sehari-hari, kamu bisa segera bangkit setiap kali menghadapi kegagalan. Kegagalan ada hal yang manusiawi, jadi nggak perlu terlalu tertekan saat mengalaminya, ya.