SWARA – Hari Raya Idul Fitri sudah berlalu. Barangkali kantongmu pun masih merasakan efek dari hari raya itu. Nggak dipungkiri, hari raya hampir selalu menjadi ajang untuk berbagai rezeki. Kamu yang punya ponakan, pasti ngasih amplop. Atau bisa juga keluarga keuangan habis dialokasikan untuk mudik dan silaturahim dengan sahabat dan kerabat.
Nah, daripada bermuram durja, nggak ada salahnya bikin usaha yang bisa menambal slot pengeluaran liburan kemarin. Berhubung karena kemarin bulan puasa, lalu disusul dengan makanan serta santan dan manis, kamu bisa mengambil inspirasi membangun bisnis jajanan sehat.
Jajanan sehat saat ini memang semakin mendapat tempat di hati para konsumen. Terbukti dari makanan vegetarian serta organik yang menjamur di pasaran. Kamu bisa menangkap peluang ini dan mewujudkannya. Beberapa ide bisnis jajan sehat berikut bisa kamu jajal serta bisa kamu bikin sendiri. Simak yuk.
Artikel Terkait: Tips mencapai sukses dalam bisnis.
- Kunci Sukses di Bisnis AirBnb, Wajib Tahu!
- Lakukan 5 Cara ini untuk Membuat Bisnis Kamu Jadi Viral
- Golden Rules dalam Mencapai Kesuksesan Bisnismu
1. Oatmeal cookies
Saya merupakan salah satu penggemar oatmeal cookies. Apalagi yang rasa cokelat. Soalnya oatmeal cookies bikin kenyang, tetapi sehat sehingga saya nggak perlu pusing mikirin kadar lemak atau gula yang terkandung di dalamnya. Nah kamu bisa menjual oatmeal cookies ini nih karena praktis. Orang-orang yang mobilitasnya tinggi dan suka kepraktisan bakal suka makanan sehat ini.
2. Brownies kukus pisang
Jajanan sehat kedua yang bisa kamu coba adalah brownies kukus pisang. Namun, jangan mengikuti brownies yang sudah kondang, seperti Amanda atau merk lainnya ya. Buatlah ciri khasmu sendiri dengan bikin brownies yang nggak bikin pinggang melebar tapi tetap lezat. Kamu bisa mencampurkan bahan-bahan brownies dengan pisang untuk efek mengenyangkan sehingga pelanggan kamu nggak bakal terlalu sering memotong brownies itu.
3. Granola muesli
Dalam beberapa tahun terakhir, kudapan berbahan dasar granola semakin diminati. Nah, kamu juga bisa mengikuti tren ini dengan bikin signature granola muesli kamu sendiri. Selain itu, granola muesli yang dijual di pertokoan itu mahal, sekitar Rp80 ribuan. Sediakan alternatif untuk pelangganmu dengan home-made granola. Bahannya mudah didapatkan serta gampang dibuat.
4. Yogurt mix berry
Kudapan favorit lainnya adalah yogurt mix berry. Rasa asam yogurt yang dipadu dengan berbagai jenis beri dan kacang almon bakal bikin lidah dan tenggorokan terasa segar. Daripada bikin smoothies yang butuh blender dan susah dikirim pula, mending kamu membuat kudapan ini karena pembuatannya lebih mudah dan lebih sehat. Kamu juga bisa memadukannya dengan granola atau pisang sebagai tambahan granola.
5. Kue kukus oatmeal
Oatmeal juga bisa kamu kreasikan menjadikan kue kukus. Dengan bahan dasar oatmeal (bukan terigu), tentu kue buatanmu bakal lebih sehat. Menu ini gampang dibuat dan bahan dasarnya pun murah meriah. Kamu cuma butuh telur, pisang, rolled oats, tepung gandum, dan diabetasol.
Itulah beberapa kudapan yang bisa jadi ide bisnismu. Bila belum jago masak, kamu bisa belajar kok. Rata-rata menu di atas cukup gampang. Oh ya, karena ini makanan dan ada masa kadaluarsanya, cobalah memulainya dengan membuka pre-order. Dengan demikian kamu sudah tahu berapa yang akan kamu produksi. Hal ini juga bisa menghindarkan kamu dari kerugian.
Artikel Terkait: Kiat membuka usaha sendiri.
- 7 Cara Sukses Terjun Bisnis Properti Tanpa Butuh Modal Besar
- 5 Jurus Jitu Hal Ini Agar Sukses di Bisnis Kos-Kosan dan Untung Besar
- Jangan Lalai Mengatur Keuangan Bisnis Sampingan, Pakai 4 Hal Ini
Jangan lupa juga untuk melakukan promosi di media sosial. Buatlah semenarik mungkin. Ingat ya, walau dagangan kamu sudah menarik, tanpa promosi yang menarik bakal bikin kamu sulit menjualnya.
Selamat mencoba!
Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.
Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!
KENNY CAROLINE