SWARA – Sebenarnya kalau mau memanfaatkan sumber-sumber yang ada, kita bisa kaya tanpa harus keluar modal. Sumber di sini yang dimaksud adalah skill. Kamu bisa membuka usaha yang mana hanya membutuhkan skill saja. Bahkan, kamu juga bisa membuka beberapa jenis bisnis yang memang bisa dijalani tanpa perlu keluar modal.
Lalu apakah bisnis tanpa modal nggak bisa sesukses mereka yang mengeluarkan modal? Nggak juga. Sudah banyak contoh orang-orang yang sukses dan meraup keuntungan banyak hanya dengan memanfaatkan skill. Andrea Hirata contohnya. Berbekal pengalaman hidup dan kemampuan menulis, kesuksesannya nggak dipertanyakan lagi.
Artikel Terkait: Hobi Menulis? Baca Ini
- 7 Keuntungan Punya Pacar Hobi Menulis, Dijamin Bakal Makin Cinta
- Kesuksesan Nama-nama Berikut ini Ternyata Berawal dari Hobi Menulis Mereka
- 7 Website Menulis Online Buat yang Suka Menulis Novel
Buat kamu yang juga ingin sukses dan merasa ragu karena nggak ada modal, jangan bingung lagi. Setidaknya 6 bisnis ini bisa mengantarkanmu pada kesuksesan tanpa perlu modal finansial!
1. Penulis
Profesi inilah yang saya sebut di atas. Bisa dikatakan menjadi penulis nggak utuh modal materi. Kamu hanya perlu mengasah kemampuan menulis dan juga memiliki pengalaman dan pengetahuan yang mumpuni.
Kamu bisa menjadi content contributor di perusahaan-perusahaan. Kamu juga bisa menjadi blogger yang mendapatkan pemasukan melalui iklan yang masuk. Bahkan, kamu bisa menjadi penulis novel seperti Andrea Hirata, Dewi Lestari, dan lain sebagainya.
2. Bimbingan belajar
Masih kuliah atau lulusan dari jurusan pendidikan? Kamu bisa mendapatkan tambahan pemasukan dari membuka jasa bimbingan belajar. Sebenarnya nggak harus dari jurusan pendidikan, sih. Kalau kamu memang mumpuni di mata pelajaran tertentu seperti Bahasa Inggris, kamu bisa membuka les privat Bahasa Inggris. Well, usaha ini sudah tanpa modal uang, kamu justru mendapatkan banyak keuntungan. Lumayan banget, kan?
3. Jastip
Hobi belanja dan jalan-jalan? Biasanya orang yang punya dua hobi itu akan tahu banyak informasi terkait di mana suatu barang dijual dengan sangat murah dan informasi diskon. Nah, ada baiknya mulai membuka jasa titip. Sebelum memulai belanja kamu bisa minta klien untuk transfer. Jadilah kamu bisa belanja tanpa modal.
4. Reseller
Menjual suatu barang juga bisa dilakukan tanpa modal. Caranya adalah dengan kamu menjadi reseller. Kamu hanya perlu link yang luas dan kepekaan di mana produsen yang bisa menjual murah. Selanjutnya kamu bisa mulai memasarkan melalui media sosial. Jika sudah ada order, kamu bisa minta customer transfer dan kamu baru membeli barang tadi.
5. Youtuber
Menjadi Youtuber juga merupakan suatu pekerjaan yang juga nggak membutuhkan modal finansial. Namun, sebelumnya kamu harus menentukan dulu kamu fokus di mana. Sebagai contoh, akan menjadi beauty vlogger atau travel blogger. Yang kamu butuhkan hanyalah skill dalam bidang yang kamu pilih, public speaking, dan kemampuan mengedit video. Keuntungan yang diperoleh tentu nggak sedikit, ya. Kamu bahkan bisa jadi selebgram dadakan.
Artikel Terkait: Pengin Jadi Youtuber? Baca Ini
- Belajar Sukses dari 10 Aktivitas yang Rutin Dilakukan oleh Youtuber GitSav
- Atta Halilintar: Kaya dari Nge-Vlog di YouTube
- Fenomena Artis Televisi yang Mulai Menjamah Dunia YouTube
6. Service laptop
Menguasai komputer secara menyeluruh? Suka mereparasi laptop dan menginstalnya? Nggak semua orang mumpuni dalam hal ini, lho. So, ada baiknya kamu membuka jasa service laptop. Kamu nggak perlu modal finansial tapi justru mendapatkan keuntungan.
Itu dia 6 usaha yang bisa kamu buka tanpa membutuhkan modal finansial. Modal memang penting. Namun, menurut saya modal skill lebih penting lagi. So, pastikan saat ini kamu sudah memiliki skill tertentu, ya.