SWARA – Mulainya perubahan dari era televisi ke era digital membuat artis televisi harus berpikir untuk menentukan langkah karir kedepannya. Apakah dia akan tetap bertahan di televisi saja, atau dia akan tetap berkarir di televisi sekaligus membuat konten di platform digital seperti youtube.
Saat ini YouTube adalah salah satu platform digital yang memiliki banyak pengguna dari seluruh dunia. YouTube adalah situs web yang memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video. Di platform ini, setiap orang diberikan kesempatan yang sama untuk berkreasi, berinovasi, atau hanya sekadar sebagai penonton.
Fenomena perubahan era digital ini memicu beberapa artis terkenal ibukota untuk ikut terjun dalam menghasilkan konten-konten menarik yang akan diunggah di YouTube. Beberapa artis tersebut antara lain, Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Baim Wong, Anji, Zaskia Sungkar, Deddy Corbuzier, dan masih banyak lagi.
Berbagai macam faktor yang membuat beberapa artis televisi akhirnya menjamah dunia YouTube, berikut adalah beberapa alasannya!
Lebih dekat dengan penontonnya
Dengan menggunakan platform seperti YouTube, pembuat konten khususnya para artis bisa lebih dekat dengan para penontonnya. Mereka bisa melihat dari kolom komentar, jumlah likes dan peningkatan jumlah subscriber-nya setiap hari.
Hal itu dapat menjadi motivasi dan bahan introspeksi bagi para pembuat konten, karena dari kolom komentar banyak muncul saran, kritik, hingga ide konten yang dapat disampaikan oleh para penontonnya. Semakin banyak jumlah subscriber, semakin semangat para pembuat konten untuk membuat konten yang lebih baik dan dapat diterima di masyarakat.
Artikel Terkait: Mungkin Kamu Belum Tahu Tentang Ini di YouTube
- 7 Bisnis Konten Bermodalkan Youtube yang Bikin Untung
- Channel YouTube untuk Belajar Bahasa Inggris Gratis
- Fitur Baru di Youtube yang Kamu Wajib Tahu dan Maksimalkan
Sangat menjanjikan! Sudah banyak pengiklan yang masuk ke YouTube
Saat ini, iklan tidak hanya lagi muncul di media konvensional seperti koran dan televisi. Namun saat ini iklan sudah mulai merambah dunia digital, seperti pada YouTube. Bisa dilihat di banyak video yang telah diunggah di YouTube, muncul iklan di tengah jalannya sebuah video.
Para pengiklan melihat YouTube menjadi akses yang sangat menjanjikan, karena saat ini banyak penonton televisi beralih menjadi penonton YouTube. Sehingga pasar bisnis di YouTube menjadi semakin bagus. Hal ini juga menjadi salah satu alasan bagi para artis yang memilih untuk beralih menjadi pembuat konten di YouTube.
Penghasilan dari iklan yang masuk ke video di YouTube bisa menjadi alternatif baru sebagai pemasukan utama yang menjanjikan. Dilansir dari Socialblade, situs web yang dapat memperkirakan penghasilan seorang pembuat konten, kita bisa melihat penghasilan yang didapat oleh suatu kanal. Kita akan ambil contoh, penghasilan yang diperoleh kanal YouTube Rans Entertainment.
Kanal milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dengan jumlah penonton sebanyak 128 juta dalam 30 hari terakhir, diperkirakan dapat memperoleh penghasilan sekitar Rp 450 juta hingga Rp 7,2 Miliar dalam satu bulan.
Pasar utama generasi milenial yang lebih condong ke YouTube dibanding televisi
Belakangan ini, banyak riset yang mengatakan bahwa sasaran pasar terbesar saat ini adalah para generasi milenial. Generasi yang membutuhkan sarana hiburan bervariatif, tidak dibuat-buat, dan inspiratif. Hal-hal tersebut sudah mulai hilang dari dunia televisi, karena saat ini lebih banyak program televisi yang sangat terlihat dibuat-buat dan tidak mendidik.
Ada kalimat yang cukup hits pada masa ini, yaitu, “YouTube lebih dari tv”. Kalimat tersebut sering dilontarkan oleh beberapa YouTuber di Indonesia pada saat ini. Hal itu mungkin saja terjadi karena penurunan drastis pada jumlah penonton televisi pada saat ini.
YouTube menjadi tempat aktualisasi diri
Para pembuat konten dapat bebas berekspresi dan melakukan apapun yang sesuai dengan minat mereka. Tidak seperti di televisi, banyak aturan dan norma yang berlaku agar tidak muncul di layar televisi. Hal tersebut terasa sedikit membelenggu ekspresi para artis, sehingga mereka memilih untuk beralih ke YouTube.
Artis-artis televisi saat ini banyak yang membuat konten sesuai minat dan hobinya. Seperti contoh, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang membuat konten “Rans Music”, sebuah konten musik dengan mengundang musisi terkenal dari jaman era terlama hingga musisi yang paling baru muncul. Selain itu ada Baim Wong, yang membuat konten eksperimen sosial dengan menyamar menjadi orang gila. Hal tersebut ia lakukan karena dirinya suka dengan hal-hal berbau eksperimen sosial sekaligus memberi manfaat pada orang banyak.
Artikel Terkait: Perempuan Bisa Mandiri Secara Finansial
- 6 Alasan Penting Perempuan Wajib Mandiri Secara Finansial
- Perempuan Mandiri Harus Melek Investasi, Ini 5 Caranya!
- Mau Usia 20an Mandiri Secara Finansial? Begini Cara Mewujudkannya
Menjadi media untuk launching karya pribadi
Pada zaman dahulu, untuk mengenalkan karya seperti lagu dan video klip harus menerbitkannya menjadi sebuah bentuk fisik seperti kaset, CD, ataupun audio DVD. Hal tersebut terbilang rumit dibanding dengan kita mengenalkan karya via platform YouTube. Prosesnya menjadi lebih singkat, namun pasar penontonnya lebih luas dibanding sebuah karya yang diterbitkan dalam bentuk fisik.
Hal ini juga yang menjadi salah satu alasan bagi para pembuat konten, khususnya para musisi untuk bisa mengenalkan karya mereka di YouTube. Dengan jumlah penonton yang sangat besar, lebih besar kemungkinannya pula hasil karyanya bisa dikenal orang banyak. Terlebih lagi, kesempatan untuk go international juga lebih besar, karena video di YouTube bisa ditonton oleh semua orang dari seluruh dunia.