SWARA – Tentu kamu sudah nggak asing dengan situs jual beli bernama Amazon. Namun, sudah tahukah kamu bagaimana sepak terjang pendirinya? Adapun pendiri Amazon bernama Jeff Bezos. Saat ini dia diklaim sebagai orang terkaya di dunia dengan total kekayaan mencapai 105 miliar Dolar AS.

 

Jeff Bezos di masa kecil dikenal sebagai anak yang agak aktif dan jahil. Dia suka membongkar pasang barang-barang di rumah dan dimarahi ibunya. Karena itu, dia jadi kreatif. Saat kuliah pun dia lumayan bandel karena sempat pindah jurusan hingga menambatkan hatinya pada jurusan komputer.

 

Awal pendirian Amazon, dia harus meminjam uang pada ibunya. Namun, siapa sangka, situs online yang awalnya hanya menjual buku diskon ini sekarang menyediakan barang apa pun. Alhasil, Amazon pun bisa sebesar sekarang.

 

Kebetulan Jeff Bezos selalu senang hati buat berbagi tips kenapa dia bisa sesukses sekarang. Nah, tips itu dikenal dengan mantra bos Amazon. Ini dia kedelapan mantra itu!

 

Artikel Terkait: Tokoh Dunia yang Menginspirasi

  1. Ini 9 Tokoh Dunia yang Sukses dan Menderita Gangguan Bipolar
  2. 7 Rahasia Sukses Tokoh Dunia yang Memotivasi dan Menginspirasi
  3. 5 Ritual Pagi Para Tokoh Sukses Dunia. Mau Coba?

 

1. Mau berubah

Hal yang selalu ditekankan Bezos adalah, “jika kamu tak bisa merasakan perubahan tren secara cepat, itu artinya kamu berduel dengan masa depan. Peluk perubahan dan ia akan menjadi salah satu kekuatanmu!”

 

Jadi syarat sukses adalah harus siap menghadapi perubahan dan tentu saja mau ikut berubah.

 

2. Mindset perusahaan startup

Saat ini Amazon memang sudah berusia 22 tahun. Namun, mereka selalu mengupayakan yang terbaik, seperti orang yang mengupayakan di hari pertamanya. Hal ini dikenal dengan ‘The Day-1 Attitude’. Jadi, mau perusahaan baru seumur jagung atau memang sudah puluhan tahun, mereka masih memiliki sikap dan semangat hari pertama.

 

Artikel Terkait: Hal-hal Seputar Perusahaan Startup

  1. Kisah Sukses 10 Perempuan Indonesia Pendiri Start Up
  2. Berjaya di Bisnis Start Up, Pendiri Wajib Ketahui 5 Kesalahan Ini
  3. Melirik Investasi di Startup? Ini Plus Minus yang Perlu Kamu Ketahui!

 

3. Fokus pada pelanggan

Pengalaman pelanggan berawal dari hati, intuisi, rasa ingin tahu, nyali, dan selera. Itu yang diberikan Bezos. Dia benar-benar memberikan perhatian terbaiknya kepada pelanggan.

 

4. Saham bagi karyawan

Tahukah kamu kalau keuntungan Amazon sebagian besar digunakan untuk pengembangan perusahaan? Bahkan, karyawan pun memiliki saham dari Amazon. Hal ini membuat beban perusahaan bisa ditekan. Ketika harga saham naik, yang diuntungkan juga karyawan.

 

5. Karyawan adalah pemilik

Ya karena karyawan memiliki saham perusahaan, mereka juga menjadi pemilik Amazon. Jadi, karena merasa memiliki, pasti karyawan mengusahakan yang terbaik. Di Amazon, mereka bisa bekerja lama, bekerja keras, dan bekerja cerdas.

 

6. Berpikir jangka panjang

Tahukah kamu kalau Amazon mestinya sudah musnah ketika terjadi crash pasar saham beberapa waktu lalu? Ya, siapa yang yakin menjalankan perusahaan yang harga sahamnya sudah terjun 80%? Namun, Bezos fokus ke masa depan bahwa ini merupakan bisnis jangka panjang.

 

7. Jangan takut gagal

Sebelum sesukses sekarang, tentu Amazon pernah mengalami masa-masa kegagalan. Kegagalannya ini nggak main-main. Bezos bahkan pernah rugi miliaran Dolar AS. Namun, karena dia nggak takut gagal, dia pun kembali berjuang. Hasilnya, kamu sudah tahu. Amazon menjadi perusahaan yang semakin besar dan Bezos merupakan orang paling kaya di dunia.

 

8. Berpikir cepat

Agar bisnis bisa cepat maju, tentu kamu harus bisa membuat keputusan berkualitas yang juga cepat. Untuk itu, kamu bisa mendelegasikannya. Kalau dikit-dikit pimpinan selalu ingin terlibat dalam setiap keputusan, ya, alamat bangkrut. Selain keputusan cepat, kamu juga lebih baik membuat keputusan baik daripada keputusan yang sempurna. Faktanya, keputusan salah bukanlah akhir dari segalanya. Kamu hanya perlu cepat memperbaikinya.

 

Itu dia 8 mantra bos Amazon yang bisa ditiru agar ketularan sukses. Setelah membaca 8 mantra di atas, semoga kamu semakin yakin dalam menjalankan bisnismu, ya!

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga! Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.

 

TRI PUSPITASARI    TRI PUSPITASARI

 

Tunaiku