SWARA – Destinasi wisata alam di Pulau Sumatera disebut nggak kalah dengan daerah lainnya. Bahkan beberapa pantai terindah ada di Pulau Sumatera. Ya, nggak heran banyak turis domestik ataupun mancanegara banyak yang mendatangi pantai-pantai indah yang berada di Pulau Sumatera. Pasalnya, selain karena pemandangannya indah dan berpasir putih, beberapa pantai ini masih sangat asri karena belum sering dijamah pendatang. 

Jika kamu sedang membutuhkan liburan singkat, kamu bisa mengunjungi pantai-pantai ini sekaligus melepas penat dari segala rutinitas harianmu. Tertarik? Yuk, mengeksplor keindahan beberapa pantai ini di Pulau Sumatera.

 

1. Pantai Trikora, Pulau Bintan, Kepulauan Riau

Pantai Trikora terletak di Desa Malang Rapat, Kecamatan Gunung Kijang, Pulau Bintan, Kepulauan Riau. Pantai indah ini memiliki air laut berwarna biru muda kehijauan dan pasir pantai yang halus. Bukan hanya itu, banyak kegiatan yang dapat dilakukan di Pantai Trikora ini. Kegiatan itu meliputi wahana air, snorkeling, diving, perahu, kano, pemancingan, dan penjelajahan ke pulau tak berpenghuni yang dipandu oleh nelayan setempat. Untuk bisa masuk ke Pulau Trikora ini kamu nggak dikenakan biaya sepeserpun, lho!

Untuk bisa mencapai Pantai Trikora ini, kamu harus mengambil penerbangan ke Batam, lalu berkendara ke Pelabuhan Telaga Punggur. Dari sini, kamu dapat menyewa speedboat atau kapal ke Tanjung Pinang, lalu dilanjutkan dengan jalur darat sejauh 45 km ke Pantai Trikora. Meskipun rutenya tergolong panjang, namun keindahan Pantai Trikora ini nggak terbayarkan. Jadi, apakah kamu tertarik?

 

Artikel terkait: Yuk, susun jadwal liburanmu ke pantai-pantai berikut ini!

  1. Pantai Terindah di Pulau Sulawesi yang Nggak Boleh Dilewatkan
  2. Pantai Terindah di Pulau Jawa yang Wajib Kamu Kunjungi
  3. 5 Destinasi Kece di Kepulauan Seribu untuk Akhir Pekanmu!

 

2. Pantai Pasir Panjang, Bengkulu

Apabila kamu mengunjungi daerah Bengkulu, janganlah lupa untuk menghampiri Pantai Pasir Panjang. Pantai ini dinamakan Pantai Pasir Panjang karena memiliki landscape yang memanjang sejauh 7 kilometer dengan lebar pantai rata-rata 500 meter. Nggak sulit untuk mendatangi pantai ini karena hanya berjarak kurang lebih 3 km dari pusat kota Bengkulu.

Kegiatan yang dapat kamu lakukan disini cukup beragam, mulai dari berenang, berfoto, voli pantai, banana boat, jetski, namun jika ombak sedang pasang, pengelola pantai akan melarangmu berenang atau bermain air karena cukup berisiko. Selain itu, Pantai Pasir Panjang ini dikelilingi oleh beragam restoran dan warung makan yang menyediakan menu seafood. Jangan lupa untuk mencicipi ikan pindang khas Bengkulu, ya!

3

3. Pantai Sorake, Pulau Nias

Lagundri dan Sorake adalah “2 saudara” sebagai surga para peselancar dunia. Ombaknya besar bergukung-gulung bahkan disamakan dengan sang agung, Hawaii. Tahun 90an Sorake bahkan dikunjungi banyak pesalancar dunia berkat iklan salah satu minuman terkenal dunia yang menampilkan keindahan dan keagungan ombak di Sorake, Nias. Hingga saat ini kompetisi selancar professional masih dilangsungkan di Sorake, salah satunya Nias Open. . . 📷: @pradianceduha 📍: Pantai Sorake, Nias. . . Share dan inspirasi perjalanan Anda dengan tagar #JendelaNegeri . . #Sorake #PantaiSorake #SorakeBeach #Nias #NiasIsland #Sumatra #PesonaIndonesia #WonderfulIndonesia #VisitIndonesia #Seascape #Surfing #Beachlife #Surfer #Earthpicts

A post shared by Jendela Negeri (@jendela_negeri) on

Bagi kamu penikmat olahraga surfing atau selancar air, janganlah melewatkan pengalaman berselancar di Pantai Solake ini. Pantai Solake sudah dinobatkan menjadi salah satu tempat berselancar terbaik di dunia karena tinggi ombaknya yang mencapai 10-12 meter. Apabila kamu tertarik, biasanya bulan Juni atau Juli diadakan Nias Open, kompetisi selancar yang diikuti oleh peserta dari seluruh dunia.

Untuk menghampiri Pantai Sorake ini, perjalanan yang ditempuh memang cukup panjang. Dari kota Sibolga, kamu harus menaiki kapal feri selama 12 jam ke Kota Gunungsitoli. Lalu, dari Kota Gunungsitoli ke Pantai Sorake, kamu harus menempuh jalur darat sebanyak 4 jam. Namun, sesampainya kamu ke Pantai Sorake, pastinya matamu akan dimanjakan dengan keindahan alam pantai ini.

 

Artikel terkait: Tips-tips penting supaya liburanmu tetap aman terkendali

  1. 8 Tips Untuk Traveler yang Baru Pertama Kali ke Luar Negeri
  2. 7 Benda Wajib Dibawa Saat Liburan Daripada Beli Mahal di Tempat Tujuan
  3. Lebih Baik Tukar Rupiah ke Mata Uang Asing di Indonesia atau Luar Negeri?

 

4. Pantai Iboih, Daerah Istimewa Aceh

Pantai Iboih terletak di Pulau Weh, Daerah Istimewa Aceh. Apabila kamu menyambangi pantai ini, kamu akan disambut dengan air laut berwarna bening dengan gradasi biru muda kehijauan. Laut sekitar pantai ini adalah tempat terbaik untuk snorkeling dan diving, karena kondisinya yang alami layaknya akuarium dan masih belum dijamah oleh orang banyak.

Untuk bisa mengunjungi pantai yang terletak di kota paling barat Indonesia ini, kamu harus mengambil penerbangan ke Banda Aceh, dilanjutkan dengan perjalanan darat ke pelabuhan Ulue-Lue. Setelah itu, kamu akan diberikan pilihan untuk melanjutkan perjalanan laut ke Pulau Weh menggunakan speedboat atau kapal feri. Waktu tempuhnya adalah sekitar 45 menit dengan keberangkatan 2 kali sehari. Sesampainya di Pulau Weh, kamu harus menaiki minibus dengan waktu tempuh 40 menit ke Pantai Iboih.

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.

Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!


TimotiusTIMOTIUS