SWARA – Kamu pernah menempuh perjalanan jauh dengan mobil pribadi dan di tengah perjalanan yang jauh dari bengkel, tiba-tiba salah satu bannya bocor? Saya pernah mengalami hal seperti ini saat berkendara berdua dengan kakak. Beruntungnya, kakak saya bisa mengganti ban mobil sendiri. Kalau kamu mengalami masalah yang sama, pastikan mengikuti 5 langkah tepat ini.

 

Artikel Terkait: Panduan Lengkap Cara Merawat Mobil Kesayanganmu

  1. 9 Cara Merawat Kendaraan di Musim Hujan yang Mudah Diterapkan
  2. 7 Cara Merawat Mobil di Musim Hujan agar Kondisinya Prima
  3. 7 Cara Merawat Mobil di Musim Hujan Agar Tidak Cepat Rusak

1. Perhatikan kondisi

Langkah pertama saat ingin mengganti salah satu ban mobil adalah dengan menempatkan mobilmu pada posisi yang aman. Karena, sesepi apapun jalanan, tetap akan ada kendaraan yang lewat. Jadi, pastikan kendaraanmu nggak menghalangi pengguna jalan lainnya.

 

Posisikan setepi dan seaman mungkin, terutama kalau jalan yang kamu lalui itu hanya 2 jalur. Jangan lupa untuk membawa ‘segitiga peringatan’ yang berwarna merah. Tempatkan beberapa meter di belakang mobil kamu.

 

Sinar dari kendaraan lain yang muncul dari arah belakang mobilmu akan memantul ke segitiga peringatan tersebut. Jadi, kendaraan kamu bisa terhindar dari tabrakan, apalagi kalau kondisinya malam hari. Selain papan peringatan berbentuk segitiga ini, nyalakan juga lampu hazard-nya.

2. Siapkan ‘amunisi’

Langkah kedua, siapkan ‘amunisi’ berupa peralatan yang dibutuhkan untuk mengganti ban. Apa saja? Ada dongkrak mobil, kunci roda atau kunci pass, dan jangan lupa dengan ban cadangannya.

 

Sebaiknya, letakkan semua peralatan ini di satu tempat yang sama, mudah dijangkau, dan diingat. Dengan cara ini, waktu yang diperlukan untuk mengganti ban pun menjadi lebih efisien. Karena, kamu tidak perlu bolak-balik mencari peralatan demi peralatan yang dibutuhkan untuk mengganti ban ini.

4

 

 

3. Kendurkan baut yang berseberangan

Kalau semua ‘amunisi’ untuk mengganti ban mobil sudah siap, mulai dengan melonggarkan baut yang ada di poros tengah ban. Kalau di lubang bautnya ada penutup, cungkil dengan obeng dan putar ke keiri atau berlawanan arah dengan perputaran jarum jam.

 

Nah, mengendurkan baut ini akan lebih gampang kalau dilakukan urutan membukanya berseberangan, jadi, nggak berurutan. Kalau semua bautnya sudah melonggar, jangan langsung dilepas bannya. Tapi, lakukan langkah selanjutnya, yaitu memasang dongkrak.

4. Posisikan dongkrak secara tegak lurus

Pasang dongkrak memang kelihatannya gampang, seperti memompa ban. Tapi, kenyataannya tidak segampang itu, lho. Coba saja kamu bayangkan, dengan bantuan dongkrak, salah satu sisi mobil bisa terangkat. Nah, hal ini tentu butuh tenaga yang tidak sedikit. Jadi, pastikan supaya proses mengganti ban ini nggak bikin tenaga kamu terkuras.

 

Apalagi sampai ‘mandi keringat’ padahal sedang dalam perjalanan menuju acara penting. Posisikan dengan benar dongkrak yang akan kamu pasang, yaitu tegak lurus dengan cekungan atau titik tengah dongkrak. Kalau sisi mobil sudah terangkat, ambil semua baut yang sudah kamu longgarkan.

 

Simpan di tempat aman dengan bannya yang kamu lepas setelah bautnya. Pastikan kalau kamu meletakkannya di tempat yang aman. Kamu bisa mengalami kesulitan kalau sampai salah satu bautnya hilang. Begitupula dengan ban bocor dan ban baru ini. Nggak lucu bukan, kalau sampai menggelinding gara-gara kamu letakkan menyandar di badan mobil?

 

Artikel Terkait: Cara Membuat Mobil Kamu Selalu Terlihat Baru dan Terawat

  1. 7 Cara Merawat Mobil di Musim Hujan agar Kondisinya Prima
  2. 7 Cara Merawat Mobil di Musim Hujan Agar Tidak Cepat Rusak
  3. 8 Hal yang Harus Diketahui saat Merawat Mobil Manual

5. Pasang Ban Cadangannya

Langkah paling utama dari proses penggantian ban mobil adalah dengan mengganti bannya. Cara gampangnya adalah dengan sedikit menggoyang-goyangkan ban yang akan dipasang.  Intinya, cara ini mempersingkat proses kamu dalam memasang ban baru. Setelah ban cadangan sudah diganti, pasang lagi baut dan penutup lubangnya.

 

Lakukan perlahan dan hati-hati supaya tidak langsung jatuh. Gampang bukan, mengganti ban mobil setelah mengetahui 5 langkah tepatnya. Setelahnya, jangan lupa untuk mengembalikan ‘amunisi’ ke tempat sebelumnya.

 

Yuk, ajukan pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kreditmu sekarang juga!

Hanya dengan modal KTP, kamu sudah bisa pinjam uang tunai sampai Rp20 juta, lho. Tertarik? Ajukan pinjamanmu di sini!


SWARA LOGOSWARA TUNAI