SWARA – Â Untuk menjalin hubungan yang harmonis, kamu dan pasangan tentu menjalankan kesepakatan yang telah ditetapkan dan saling menjaga. Pasangan yang saling abai terhadap hubungan pernikahan bisa memperbesar potensi terjadinya perceraian yang menyakitkan terutama bagi anak. Agar hal tersebut nggak terjadi, di bawah ini ada lima hal yang bisa membuat hubungan pernikahan tetap sehat.
1. Percaya bahwa pasangan adalah orang yang tepat
Menentukan pasangan hidup adalah sebuah langkah awal yang sangat menentukan bagaimana berjalannya hubungan pernikahan yang sehat akan berjalan. Pasangan yang sesuai adalah pasangan yang bisa saling menyukai pasangannya di luar hal-hal yang terlihat mata seperti penampilan atau jabatan pekerjaan yang dia miliki.Â
Pasangan juga harus mampu berbagi kasih sayang dan selalu menikmati saat-saat kebersamaan di luar lingkungan rumah. Pasangan yang sesuai pasti bisa saling menjaga perasaan satu sama lain di mana pun mereka sedang berada.
2. Hindari perasaan negatif terhadap sifat yang dimiliki pasangan
Setiap orang pasti memiliki sifat yang nggak kita sukai. Daripada berfokus kepada sifat buruk pasangan, lebih baik kita berfokus kepada sifat baik yang dimiliki pasangan agar hubungan tetap sehat. Carilah sifat positif dari pasanganmu sekecil apa pun itu.Â
Mencari sifat-sifat kecil itu akan mengalihkan perhatianmu dari sifat yang kamu anggap buruk sebagai pasangan. Ketika kamu menemukan sifat-sifat positif kecil dari pasanganmu, itu akan menyadarkanmu dan kembali menghubungkan perasaan cinta yang tadinya tertutup pandangan negatif karena sifat buruk pasangan.
3. Hindari menebak-nebak maksud pasangan
Saat pertama kali menjalin hubungan, kamu mungkin sering melakukan asumsi terhadap hal yang dilakukan pasangan. Namun, karena baru mengenal, kamu nggak akan mempercayai dengan penuh asumsi yang muncul di pikiran kamu sehingga komunikasi untuk mengetahui kebenaran yang terjadi bisa dilakukan. Sementara jika sudah menjalin hubungan sangat lama, kamu mulai bisa menebak dengan asumsi yang tepat, sehingga terkadang enggan melakukan komunikasi untuk mengkonfirmasi asumsi yang kamu buat sendiri kepada pasangan.Â
Padahal seiring berjalannya waktu pasangan juga berkembang, sehingga menurutmu suatu hal yang dilakukan oleh pasangan bisa kamu tebak, tetapi nyatanya hal tersebut bukan yang sesungguhnya dimaksudkan oleh pasangan. Sehingga menjalin komunikasi dengan baik untuk menghindari asumsi tetap perlu dilakukan berapa pun usia hubungan kamu dan pasangan.
4. Sempatkan waktu bermesraan berdua
Pasangan yang dapat menjaga hubungannya tetap sehat adalah pasangan yang selalu meluangkan waktu bersama di luar kebersamaan di rumah. Agendakan untuk berkencan di luar rumah pada malam Minggu atau paling nggak satu bulan sekali untuk piknik bersama. Kebersamaan di luar rumah menciptakan sebuah relaksasi hubungan yang penat karena harus selalu berdua di lingkungan rumah saja.
5. Jangan lupa untuk mencintai diri sendiri
Saat memulai suatu hubungan, nggak jarang pasangan akan membuat senang pasangannya dengan mengabaikan hal yang dia suka untuk berfokus kepada hal yang disuka oleh pasangan. Padahal, tetap menjadi diri sendiri dengan memenuhi kesenangan diri sendiri melalui berbagai hal yang disukai juga perlu dilakukan. Hal ini akan membuat hubungan lebih sehat dan harmonis karena bisa mencegah salah satu dari kalian untuk lebih mendominasi dalam hubungan.
Jika kamu bisa melakukan lima hal ini, maka bukan nggak mungkin kamu dan pasangan akan terus bersama hingga akhir hayat. Seperti halnya pasangan-pasangan selebriti dalam dan luar negeri seperti Armand Maulana dan Dewi Gita, Addie MS dan Memes, David dan Victoria Beckham, hingga Hugh Jackman dan Deborra-Lee yang membuktikan bahwa pasangan dapat langgeng dengan saling menjaga keutuhan rumah tangganya.