SWARA – Buat kamu yang ingin melangsungkan pernikahan di Surabaya, kamu masuk ke artikel yang tepat sekali, nih. Pastinya saat akan memutuskan untuk menikah, banyak hal yang harus dipersiapkan pasangan. Salah satunya adalah pesta pernikahan, mulai dari dana, makanan, pakaian, tamu undangan, dan sebagainya.

Jika kamu akan mengundang 300 undangan untuk pesta pernikahan di Surabaya, apa saja yang perlu disiapkan? Sebelum membahas lebih lanjut kamu juga harus menentukan pesta pernikahan yang akan digelar. Apakah berniat menggelarnya secara sederhana dengan bujet di bawah Rp100 juta? Oke, kalau memang ini yang kamu inginkan, simak simulasi dana pesta dengan paket pernikahan murah di bawah ini.

 

Artikel Terkait: Persiapan pernikahan.

  1. Mempersiapkan Tabungan untuk 7 Pernikahan Adat Termahal di Indonesia
  2. Tes Kesehatan Sebelum Pernikahan, wajib tahu!
  3. Perhatikan, 10 Hal Ini Sering Terlewat Saat Mempersiapkan Gaun Pengantin!

 

1. Pilih lokasi plus siapkan biaya gedung

Di Surabaya, ada berbagai pilihan gedung atau masjid yang bisa kamu pertimbangkan. Pilihlah dengan bijak dan sesuai dengan bujetmu. Bila ingin menggelar pernikahan yang sederhana, kamu bisa menyewa Graha SA di Jalan Gubeng dengan harga sewa Rp8,5 juta. Dengan harga segitu, kamu juga sudah mendapatkan fasilitas seperti ruang pantry, ruang make-up, ruang tunggu, meja, 100 kursi, panggung, sound, dan parkir gratis untuk 4 mobil.

2. Mulai cari katering yang sesuai dengan bujet

Walau kamu mengundang 300 orang, kamu harus menyediakan prasmanan lebih dari itu.Biasanya undangan yang hadir akan membawa teman atau pasangan jadi asumsikan saja 600 orang. Banyak katering yang menyediakan paket murah. Biasanya harga makanan dihitung per orang mulai dari Rp25.000. Dengan harga segitu, alokasikan biaya katering sejumlah Rp15 juta agar tamu kamu nggak kelaparan.

3. Dekorasi dan rias pengantin

Saat ini banyak jasa dekorasi yang sudah satu paket dengan rias pengantin. Bukan cuma itu, ada pula yang menyediakan paket untuk semuanya mulai dari dekorasi, rias pengantin, busana pengantin serta keluarga dan besan, jasa dokumentasi, hingga undangan dan souvenir. Pakailah penyedia layanan lengkap supaya lebih hemat dan nggak ribet. Paket lengkap ini bisa kamu dapatkan mulai dari Rp20 juta.

4. Jasa pengisi acara

Pesta itu nggak seru kalau nggak musiknya, termasuk pesta pernikahan. Nah, supaya kamu dan tamu undangan nggak bosan, sewalah jasa band pengiring. Nggak harus cari band kenamaan. Sewa saja jasa band lokal dengan range manggung Rp3 juta. Jangan lupa untuk mendengarkan mereka dulu ya sebelum deal. 

5. Elemen pendukung

Supaya prosesi pernikahanmu lancar, kamu membutuhkan berbagai bantuan dari beberapa pihak. Mereka adalah MC, pembaca ayat suci, pembaca doya, pemberi sambutan, serta saksi mempelai perempuan. Nah, untuk menghargai usaha mereka, berikanlah amplop berisi uang. Uang Rp1.5 juta cukup kok untuk menutupi elemen ini.

 

6. Biaya lain-lain

Jangan lupa untuk siapkan dana cadangan untuk untuk kebutuhan lain seperti transportasi dan sewa penginapan untuk saudara yang datang dari luar kota. Nggak perlu menyewa hotel mewah atau kendaraan mewah. Yang penting nyaman dan aman. Kamu bisa mengalokasikan Rp5 juta untuk hal ini.

 

Ringkasan Biaya

Kalau coba kita lihat, anggaran biaya keseluruhan menjadi sebagai berikut:

  • Biaya gedung  yang dianggarkan sebesar Rp8,5 juta.
  • Dekorasi dan rias pengantin++  akan memakan biaya sekitar Rp20 juta
  • Biaya katering yang direncanakan sebesar Rp15 juta
  • Jasa pengisi acara disiapkan sebesar Rp3 juta.
  • Elemen pendukung yang juga harus dianggarkan sebesar Rp1.5 juta.
  • Biaya lain-lain wajib disiapkan sebesar Rp5 juta.

Maka total yang akan kamu butuhkan untuk memenuhi semua kebutuhan tersebut berkisar sebesar Rp53 juta.

 

Artikel Terkait: Menghitung biaya pesta pernikahan.

  1. Berapa Rata-Rata Biaya Pernikahan Adat di Indonesia?
  2. Ini Biaya yang Dibutuhkan Untuk Menggelar Pesta Pernikahan di Bali!
  3. 4 Tips Menghemat Biaya Katering untuk Pernikahan yang Lebih Murah

 

Kurang lebih seperti itu simulasi biaya nikah untuk 300 undangan di Surabaya. Bagaimana dengan jumlah pengeluaran segitu? Kalau dilihat-lihat cukup masuk kantong juga, ya. Setidaknya, kamu dan pasangan bisa coba mengelola keuangan untuk menyiapkan semuanya. Oh iya, banyak kok jasa yang menyediakan paket pernikahan murah di Surabaya untuk 300 undangan. Coba kamu dan pasangan luangkan waktu sehari sekali mencari dan menyewa jasa mereka dari jauh hari.

Ehem… Tapi, kalau kamu merasa masih memiliki modal yang kurang untuk menggelar pesta pernikahan, tidak perlu cemas. Kredit Tanpa Agunan (KTA) Tunaiku kini telah hadir di Surabaya sebagai jawabannya. Sekarang, kamu bisa mengajukan pinjaman lebih banyak yakni Rp2-20 juta. Tenornya pun beragam, mulai dari 6-20 bulan. Yuk, gunakan jasa KTA Tunaiku untuk menambah kebutuhakn pernikahanmu.

Dapatkan kredit tanpa agunanmu sekarang juga hanya di Tunaiku.

Klik di sini untuk ajukan pinjaman sebesar Rp2-20 juta rupiah dengan waktu angsuran 6-20 bulan!

KTA, tunaiku, pinjaman tunai, pinjaman online, pinjaman mudah dna cepat, pinjaman tanpa agunan, pinjaman tanpa jaminan, amar bank indonesia, kredit mudah dan tanpa agunan, kredit cepat dan tanpa jaminan, ide bisnis


KENNY CAROLINEKENNY CAROLINE