SWARA-Sudah bukan hal aneh lagi kalau horoskop dijadikan satu metode untuk memahami pola hubungan seseorang. Ilmu astrologi memang dikatakan sebagai satu cara yang cukup relevan untuk menggambarkan kisah cinta seseorang. Nggak heran, banyak orang ingin meramal kisah hubungan percintaan dengan pasangannya melalui zodiak. Karena setiap zodiak memiliki karakter dan pembawaan yang berbeda-beda maka akan berbeda pula pada pola hubungan asmara satu dengan yang lainnya.

 

Nah, ingin tau bagaimana pola hubunganmu dengan pasangan berdasarkan zodiak? Berikut ulasan tentang memahami gaya pacaran menurut zodiak.

 

Aries yang nggak bisa hanya dengan satu orang

Sebagai seorang Aries, kamu dipenuhi dengan gairah yang nggak menentu. Kamu tipe yang akan jauh lebih baik dengan hal-hal yang bersifat spontanitas. Apalagi spontanitas dalam berkencan. Ketika teman chat-mu lama balas, kamu secara spontan beralih ke orang lain. Teman-teman menggodamu sebagai si “ular” karena seringkali terlibat ke dalam banyak hubungan romantis. Namun, kamu nggak keberatan dengan hal itu. Karena kamu tipe yang mudah merasa bosan, jadi kamu terus mencari orang baru. Kamu suka berada dalam situasi pengejaran dan merasakan keseruan sensasinya. Namun, diam-diam kamu  memiliki satu orang favorit di antara semua teman kencanmu.

 

Taurus si monogamis serial

Seorang Taurus adalah tipe yang suka terlibat dalam hubungan yang lambat tapi mantap. Karena kamu nggak suka dengan perubahan, sebagai seorang Taurus kamu lebih memilih untuk membentuk fondasi yang kuat pada hubunganmu dengan pasangan. Kamu adalah tipe yang sangat setia dan konsisten. Karena kamu membangun hubungan ini dari nol kamu menjadi lebih kuat dan lebih lama bertahan pada hubungan yang sedang dijalani. Gaya pacaran seperti ini sangat cocok untuk Taurus. Maka dari itu, Taurus akan memercayakan hati dan kesetiannya hanya pada satu orang.

 

Gemini si nomaden

Gemini lebih suka bertemu dengan banyak orang dan kurang bisa berkomitmen pada satu orang untuk jangka waktu yang panjang. Sifat Gemini yang suka berpindah-pindah membuat kamu nggak akan bisa menetap pada hati seseorang untuk waktu yang lama. Makanya banyak Gemini yang sering putus dan gonta-ganti pacar. Sejatinya, Kamu sedang menantikan orang yang paling menonjol di antara kerumunan orang yang benar-benar bisa menantang kecerdasanmu.

 

Cancer yang nggak mau duluan

Sebagai seorang Cancer kamu ini agak penakut. Kamu sama sekali nggak suka tantangan yang menghampiri hidupnya. Jadi dalam urusan percintaan kamu lebih suka menunggu ada seseorang yang mengejar kamu daripada kamu harus mengejar cinta mereka. Kamu mungkin kesulitan untuk mengetahui apakah dia yang kamu suka juga mengejarmu sementara kamu memilih untuk menunggunya. Namun, kalau mereka sabar dan bisa perlahan mengetuk pintu hatimu kamu akan benar-benar memberikan kenyamanan pada hubungan tersebut.

 

Artikel Terkait: Cari Tahu Dirimu Lebih Dalam Melalui Zodiak

  1. Ini Destinasi Liburan Berdasarkan Zodiak
  2. Pilihan Bunga Pernikahan Berdasarkan Zodiak Pengantin Perempuan
  3. Seperti Apa Gaya Kepemimpinanmu Berdasarkan Zodiak?

 

Leo si penikmat kasih sayang

Menjadi seorang Leo kamu suka memberi dan menerima kasih sayang. Kamu sangat ingin dicintai dan dikagumi oleh banyak orang terutama pasangan. Namun, sifat itu kadang membuatmu jadi nggak tahu tempat dan kurang memahami rasa cemburu dari pasangan. Karena kamu ramah dan suka menebar kasih sayang meski pada orang asing yang baru kamu temui, akhirnya pasanganmu menjadi cukup posesif padamu.

 

Virgo tertarik pada orang-orang yang perlu memperbaiki diri

Di beberapa hal, kamu suka melakukan proyek-proyek DIY yang cukup bagus, dan hal tersebut meluas ke kehidupan percintaanmu. Tujuan utamamu sebagai Virgo adalah ingin membuat semua orang di sekelilingmu menjadi lebih baik lagi. Hingga kamu juga merasa perlu mencari pasangan yang bisa “diperbaiki”. Membantu seseorang untuk bisa menjadi versi terbaik dari diri mereka memang bagus, tapi berhati-hatilah karena kamu mulai mencari-cari kekurangan orang lain yang sekiranya bisa kamu temukan. Termasuk kekurangan calon pasanganmu atau bahkan pacarmu sendiri.

 

Libra sang pencari Yin Yang

Kehidupan percintaan Libra dipenuhi dengan komedi romantisme yang jadul. Gaya pacaran Libra yang jadul membuat kamu nggak suka sama sekali untuk mencari pasangan lewat aplikasi kencan. Karena Libra mencintai hidup yang penuh dengan keseimbangan maka kamu akan mencari pasangan yang bisa menjadi Yin-Yang dalam hidupmu. Nggak heran kalau Libra akan terus mencari-cari seseorang yang bisa menjadi pasangan yang tetap untuk hidupnya.

 

Scorpio senang menguji pasangan

Kamu sangat menjaga hal-hal yang berurusan dengan hati dan perasaan. Sehingga kamu lebih menghargai privasi diri. Sebagai seorang Scorpio, terkadang kamu menjadi paranoid sendiri ketika pasanganmu mengajak berbicara serius. Padahal, kamu juga belum tahu apa niat mereka yang sebenarnya. Libra seringkali merasa perlu menguji seberapa setia dan mencintai pasangan dengan menciptakan konflik. Namun, kamu perlu hati-hati dengan sikapmu yang satu ini. Karena kamu orang yang sulit membuka pintu hatimu pada orang lain maka kalau kamu menemukan seseorang yang bisa mengetuk pintu tersebut kamu akan membiarkan orang tersebut masuk dan menguncinya di dalam hatimu. Kamu nggak mau orang  tersebut pergi dari hidupmu.

 

Sagitarius yang penuh dengan semangat dan gairah hidup

Sagitarius adalah orang yang selalu penasaran dan tertantang untuk mengejar kesenangan. Meskipun kamu suka berkomitmen dengan satu orang, kamu mudah untuk kehilangan minat pada hubungan tersebut. Lalu, tiba-tiba kamu nggak tertarik untuk mempertahankan komitmen dari hubunganmu dengan pasangan. Untuk itu, kamu perlu mencari pasangan yang pas untukmu, yaitu pasangan yang dapat mengikuti caramu bersemangat dalam menjalani hidup. Dan kalau kamu menemukan orang tersebut kamu dengan pasangan akan siap menaklukan dunia bersama-sama.

 

Capricorn yang bossy

Capricorn mungkin cukup ribet dalam hal-hal yang menyangkut kehidupannya. Kamu harus menyusun setiap perencanaan yang matang, strategi yang jitu juga bagaimana memprioritaskan sesuatu termasuk dalam urusan percintaan. Ketika kamu sudah menjalin komitmen dengan pasangan kamu akan begitu serius dengan hal tersebut sehingga nggak jarang kamu menuntut pasanganmu untuk melakukan hal yang sama. Sayangnya, sifatmu yang bossy membuat kamu seringkali memerintah atau menuntut ini dan itu pada pasangan. Kalau kamu sudah ada di tahap memperlakukan pasangan sebagai asisten pribadimu, jangan harap hubunganmu akan bertahan lama.

 

Aquarius yang cukup lambat untuk berkomitmen

Aquarius cukup susah dalam mencari pasangan. Kamu menghargai setiap waktu dan upaya yang bisa kamu lakukan untuk menjadi lebih baik lagi. Meski kamu memiliki banyak teman dan menjaga hubungan baik dengan banyak orang, tetapi kamu nggak terburu-buru untuk menetapkan pilihan hatimu pada orang lain. Namun, ketika kamu sudah memilih satu orang yang tepat, pada akhirnya kamu akan berencana menjaga komitmen tersebut dan bertekad untuk setia seumur hidup.

 

Artikel terkait: Rekomendasi Dekor Rumah

  1. Tips Sulap Rumah Jadi Tempat yang Membuat Kamu Relaks Setiap Saat
  2. Nggak Cuma Mengatur Lampu, Lakukan Tips Ini Supaya Pencahayaan di Rumah Makin Sempurna
  3. Intip 5 Dekorasi Kamar Tidur Ini Agar Kamar Lebih Nyaman dan Sehat

 

Pisces mendambakan kisah bahagia selamanya bak dongeng

Pisces adalah seorang dengan hati yang lembut, sensitif, dan baik. Maka Pisces membutuhkan seseorang yang tepat untuk menjadi hidup bersama. Kalau sudah menemukan seseorang tersebut maka pisces akan benar-benar jatuh cinta dan tergila-gila. Kamu suka banget sama fantasi kehidupan percintaan ala dongeng, nggak heran kamu selalu merasa nggak puas dengan kehidupanmu yang sekarang dan masih mendambakan hidup bahagia selamanya seperti yang ada di dongeng-dongeng.

 

Memahami sifat-sifat terkait dengan zodiak dapat membantumu membuka potensi dan peluang pada hubunganmu dengan pasangan. Kamu bisa mencari tahu cara atau pola hubungan yang terbaik bagi kamu dan pasangan.

 

Yuk, ajukan pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kreditmu sekarang juga!

Hanya dengan modal KTP, kamu sudah bisa pinjam uang tunai sampai Rp20 juta, lho. Tertarik? Ajukan pinjamanmu di sini!


NESA WILDA MUSFIANESA WILDA MUSFIA