SWARA – Sebagai salah satu tujuan wisata favorit di dalam negeri, Yogyakarta memang punya berbagai tempat yang bisa bikin momenmu jadi lebih indah. Oleh karena itu, nggak heran, jika banyak orang ingin mengabadikan momen indah mereka di sini. Mulai dari jalan bareng temen dekat, nembak pacar, foto pre-wedding hingga pernikahan.
Artikel Terkait: Tips Menggelar Pesta Pernikahan
- 7 Inspirasi Pesta Pernikahan di Rumah, Hemat dan Berkesan
- 10 Tips Menggelar Pesta Pernikahan Ala Garden Party
- 5 Venue Resepsi Pernikahan Romantis yang Anti Mainstream
Nah, kalau untuk yang terakhir saya punya beberapa rekomendasi untukmu, nih. Memiliki lokasi outdoor nan cantik, membuat ke tujuh tempat ini cocok dijadikan tempat kamu mengadakan resepsi pernikahan. Dijamin, acaramu akan jadi lebih berkesan dan tentunya membahagiakan.
1. Omkara Resort
Berlokasi nggak jauh dari pusat kota Jogja, lebih tepatnya hanya 10 menit dari Jalan Malioboro, resort ini bukan hanya menawarkan tempat peristirahatan yang nyaman, tapi juga bisa dijadikan untuk lokasi pernikahanmu. Memiliki atmosfer back to nature yang sangat kental, membuat resort ini cocok untuk kamu yang suka akan ketenangan dan ingin pesta yang hangat dan kekeluargaan. Oh ya, di sini, kamu bisa mengadakan sebuah  private garden party dengan undangan kurang lebih sekitar 100-200 orang, lho.
2. Wisma Djoglo
Jika kamu menginginkan tempat yang luas, maka wisma djoglo ini bisa dijadikan pilihan. Berlokasi di salah satu jalan utama di Yogyakarta yaitu di Jl. Laksda Adisutjipto Km.6 dan mampu menampung hingga 500 tamu undangan, membuat Wisma Djoglo ini cocok untuk dijadikan lokasi pernikahan.
3. Kalyana Resort
Kalyana Resort terletak persis di kaki Gunung Merapi, Pakem, Yogyakarta. Oleh karena itu, jika kamu mengadakan pesta pernikahan di sini, kamu akan mendapatkan lanskap pegunungan yang sangat memanjakan mata. Memiliki taman superluas hingga 1 Ha, Kalyana Resort juga dilengkapi dengan berbagai paket pernikahan beserta penginapan untuk mempelai beserta keluarganya.
4. Sumberwatu Heritage
Sumberwatu Heritage merupakan resort yang memiliki beberapa pilihan tempat cantik untuk kebutuhan pernikahanmu. Jika membutuhkan tempat yang luas karena mengundang banyak tamu, maka kamu bisa menggunakan area pendopo atau joglo. Kedua tempat tersebut bisa menampung 500 hingga 800 tamu undangan, lho. Namun, jika kamu hanya menginginkan privat party dengan sedikit tamu, kamu bisa memilih area Abhayagiri Restaurant atau Villa Parang.
5. Queen of the South Beach Resort
Selain berlatarkan pegunungan atau taman, pesta pernikahan dengan pemandangan pantai dan lautan juga sangat diminati. Nah, biasanya orang akan merujuk Pulau Bali sebagai tempat yang tepat untuk itu. Namun tahu nggak, jika ternyata Yogyakarta juga punya tempat serupa, lho. Queen of the South Beach Resort menawarkan pengalaman pernikahan romantis dilengkapi dengan pemandangan pantai Parangtritis. Tempatnya yang cukup luas juga memungkinkan kamu untuk mengundang banyak tamu.
6. Hyatt Yogyakarta
Jika banyak dari tempat pernikahan outdoor yang mampu menampung banyak tau undangan, lain halnya dengan Hyatt Yogyakarta ini. Di sini hanya mampu sekitar 100 tamu undangan saja, karena itu sangat cocok untuk kamu yang ingin mengadakan private party. Namun, jangan khawatir, venue yang terletak di Ngaglik, Yogyakarta ini memiliki desain yang cantik. Bahkan, gedung hotelnya pun berbentuk menyerupai Candi Borobudur, lho.
7. Ndalem Notoraharjan
Ndalem Notoraharjan memiliki taman yang sangat luas. Bangunan-bangunan di sekitarnya pun berdesain ala-ala keraton. Jadi, jika kamu ingin mengadakan pesta pernikahan outdoor yang berkesan juga mewah, mungkin tempat ini bisa bantu untuk memenuhinya. Oh ya, di sini kamu juga nggak perlu repot soal tempat parkir karena sudah tersedia area yang cukup luas, pula.
Artikel Terkait: Hal-Hal yang Tidak Terduga dan Bisa Dilakukan Setelah Menikah
- 5 Hal Yang Tak Disangka Muncul Di Tahun Awal Pernikahan
- 7 Kiat Anti-Susah Setelah Pesta Pernikahan
- Perhatikan 5 Hal Ini Ketika Membangun Bisnis dengan Suami Sehingga Sukses di Bisnis dan Pernikahan
Setelah membaca tujuh rekomendasi pernikahan outdoor di Yogyakarta yang romantis, apakah kamu tertarik memilihnya? Yang pasti semua tempatnya bagus dan punya keunikan tersendiri. Coba pilih yang paling sesuai dengan kebutuhan dan bujet yang tersedia.
Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.
NOBERTA JEANIE