SWARA – Inflasi itu selalu terjadi setiap tahunnya. Kebutuhan pun semakin hari semakin banyak saja jumlahnya. Yang belum menikah, pasti nanti akan dihadapkan dengan biaya pernikahan. Yang sudah menikah akan dihadapkan dengan kebutuhan rumah tangga. Nantinya juga mereka akan dihadapkan dengan kebutuhan anak pertama dan seterusnya. Kalau nggak bersiap, bisa saja kamu mengalami financial shock. Investasi adalah cara untuk menyiasatinya.

 

Apakah kamu sudah memulai berinvestasi? Kalau belum, wah sepertinya kamu harus mulai berinvestasi, deh. Coba dibaca lagi ilustrasi di atas. Bukankah investasi itu sangat penting dan harus disegerakan?

 

Artikel terkait: Hal-hal seputar investasi

  1. Kamu Suka Mengoleksi Barang? Yuk, Intip Barang-barang Koleksi yang Bisa Kamu Jadikan Investasi
  2. Mengenal Investasi SBR 004, Ini Hal-Hal Wajib yang Perlu Kamu Tahu!
  3. Pilih 5 Jenis Barang Ini untuk Jadi Alternatif Investasi

 

Buat kamu yang belum memulai investasi, ada baiknya menjadikan investasi sebagai resolusimu di tahun 2019. Oke lah kalau kamu belum memulai investasi. Namun, di tahun ini, kamu wajib mencobanya, ya. Ada banyak jenis investasi yang nilainya terus-menerus naik setiap tahunnya:

 

1. Deposito

Bunga deposito tergolong tinggi nilainya. Rasio bunganya pun biasanya terus mengalami kenaikan, tergantung keuntungan yang dialami bank. Sedangkan, setiap tahun bank selalu mengalami keuntungan. Untuk ini, kamu harus pintar-pintar memilih bank mana yang secara bisnisnya sehat, ya.

 

2. Emas

Investasi emas selalu mengalami kenaikan nilai setiap tahunnya. Memang keuntungannya nggak bisa langsung dirasakan, alias nggak naik secara signifikan. Namun, investasi ini selalu naik kok setiap tahunnya. Hal ini karena emas itu termasuk sumber daya alam yang nggak bisa diperbaharui dan cenderung mengalami kepunahan. Lalu kalau kamu ingin mendapatkan keuntungan yang besar dari sini tunggulah beberapa tahun alias dalam jangka panjang.

 

3. Saham

Investasi saham bisa dimulai dari berapa pun, tergantung harga saham perlotnya. Hanya bermodalkan Rp500, kamu sudah bisa meng-claim status kepemilikan suatu perusahaan, lho. Keren bukan? Apalagi jika kamu tahu mana perusahaan yang sehat dan menjanjikan. Sudah pasti nilainya nggak hanya naik, tapi melambung.

 

Artikel terkait: Hal-hal seputar investasi saham

  1. 5 Alasan Sagitarius Cocok Menjajal Investasi Saham
  2. Ingin Investasi Saham? Ini Modal Minimal yang Kamu Butuhkan
  3. Kenali Perbedaan Trading saham dan Investasi saham, Ini Plus Minusnya

 

4. Rumah atau kantor kontrakan

Kamu tentu sudah tahu kalau harga kontrakan itu selalu naik setiap tahunnya. Hal ini bisa disebabkan karena pengaruh inflasi, ya. Mungkin kamu pun sedang merasakannya. Nah, daripada menggerutu, coba sekarang kamu berinvestasi kontrakan saja. Kan kalau nilainya selalu naik, kamu juga yang untung.

 

5. Investasi ilmu

Ilmu juga termasuk salah satu jenis investasi. Untuk itu, perlu kiranya kamu selalu meng-upgrade ilmu pengetahuan dan juga teknologi. Adapun media yang bisa memfasilitasinya adalah sekolah formal, kursus, seminar, dan workshop. Bahkan, berdiskusi dan bertukar pikiran dengan senior dan ahli pun termasuk dalam investasi ilmu.

 

Nggak usah diragukan lagi kalau investasi ilmu termasuk investasi yang selalu mengalami kenaikan.  Saat ini, teknologi semakin berkembang. Apapun itu, entah jenis pekerjaan dan gaya hidup juga ikut berkembang dan mengalami perubahan. Sekali lagi, kamu perlu meng-upgrade yang namanya ilmu agar kamu nggak tergerus zaman dan mengalami ketertinggalan.

 

“Kok perbandingannya tidak apple to apple sih?” Pertanyaan ini pasti muncul di benakmu saat membaca bagian ini. Iya sih, dibandingkan dengan empat jenis investasi lainnya, investasi ilmu secara kasat mata tidak memberikan keuntungan dalam bentuk uang secara langsung. Tapi, kamu bisa memilih untuk memperdalam ilmu tertentu supaya kamu bisa memperoleh bayaran dengan nilai yang bagus di masa depan! Misalnya, sepuluh tahun yang lalu, orang berpendapat bahwa mahasiswa jurusan Ilmu Komputer pasti akan menjadi tukang servis komputer. Sekarang? Teknologi menjamur di mana-mana! Tuh kan, investasi ilmu juga ada manfaatnya secara materi!

 

Itu dia investasi yang selalu mengalami kenaikan nilai setiap tahunnya. Yuk mulai investasi agar kondisi finansialmu di hari mendatang lebih terjamin!

 


ARUNDHATI LEIKAARUNDHATI LEIKA