SWARA – Dalam pesta pernikahan, ada beragam jenis pakaian yang dikenakan. Ada di antaranya pakaian adat Jawa, Sunda, Minangkabau, dan lain sebagainya. Kebetulan belum lama ini saya berselancar di instagram dan menemukan banyak pegantin yang makin cantik menggunakan pakaian adat jawa.

 

Saya rasa, kamu juga perlu melihatnya. Barangkali dalam waktu dekat kamu akan melangsungkan pernikahan dan memilih adat Jawa ini. Berikut adalah beberapa di antaranya.

 

Artikel Terkait: Persiapan Pernikahan

  1. 5 Persiapan Penting Urusan Penghulu Pernikahan, Jangan Anggap Sepele
  2. 8 Tahapan dalam Prosesi Pernikahan Adat Yogyakarta, Ini Urutannya!
  3. 13 Foto Suvenir Ini Dapat Membuat Pernikahanmu Makin Berkesan, Coba Deh!

 

1. Kebaya putih saat akad

Saat akad, pengantin biasanya menggunakan kebaya warna putih. Dalam foto pertama ini, pengantin tampak begitu cantik dengan kebaya putihnya yang dikombinasi dengan payet warna coklat. Percantik kebayamu dengan broklat memanjang. Jangan lupa bubuhkan mahkota di kepalamu yang berhijab cokelat emas.

 

2. Kebaya putih dengan sanggul Jawa

Sebenarnya hampir sama dengan foto pertama. Dalam model kebaya ini, pengantin menggunakan kebaya warna putih. Bedanya, si pengantin nggak menggunakan payet. Pengantin juga mengenakan sanggul yang kesannya Jawa banget.

 

3. Basahan

Pengantin Jawa biasanya menggunakan pakaian basahan seperti ini. Jadi modelnya seperti kemben. Biasanya, model ini menggunakan warna-warna gelap seperti hijau tua. Di sekujur basahan juga dililiti bunga-bunga yang membuat si manten semakin wangi.

 

4. Kebaya krem di atas lutut


View this post on Instagram

#delmora #delmorakebaya #delmorajogja . . Kebaya Akad Nikah Mba Intan Material Limited Edition . . MUA – Hijab @sanggarpandanwangismg_new Official Photo Delmora @wedday_photography . . . Ongkos Jahit Kebaya Akad Nikah / Pemberkatan Include Material Model Diatas Mulai 10 Juta . . Buruan Konfirmasi Konsultasi Desainer & PRICELIST via WA 085600018730 . GRATISSS KONSULTASI DESAINER . . #delmora #delmorakebaya #delmorajogja #traditionalwedding #akadnikah #weddinginspiration #inspirasipernikahan #kebaya #kebayaakadnikah #kebayapengantin #kebayaresepsi #kebayatradisional #wedding #weddingtradisional #weddingday #kebayaindonesia #kebayainspiration #pengantin #pengantinjawa #weddingjawa #jogja #desainer #weddingdress #kebayatradisional #wedding

A post shared by DELMORA KEBAYA #delmorakebaya (@delmorakebayajogja) on

Kalau menurut saya sih, warna krem itu elegan, seperti kebaya satu ini. Kebaya dengan panjang di atas lutut ini dihiasai manik-manik yang berkilauan. Nggak seperti kebaya pada umumnya, kebaya ini nggak menampakkan kancing di bagian depan. Namun, pada bagian depan terlihat seperti slempang menyamping.

 

5. Kebaya tampak kardigan

Baju pengantin ini seolah seperti basahan yang ditutup kardigan. Warnanya yang merah menampilkan kesan yang elegan. Kombinasi merah dan kuning emas serta bunga-bunga yang melilit membuat setiap mata terpikat.

 

6. Paes Ageng hitam

Ini yang paling sering digunakan untuk adat Jawa, Paes Ageng. Pakaian ini berbahan bludru dan berwarna hitam. Ada hiasan payet di pinggir dan kainnya memanjang sampai mata kaki.

 

7. Paes Ageng warna biru

Pakaian ini sama persis dengan pakaian penganin nomor 6. Bedanya, untuk Paes Ageng ini berwarna biru.

 

8. Kebaya putih dengan payet senada

Pakaian ini merupakan kebaya pada umumnya. Hanya saja, jika biasanya payet dipenuhi dengan warna kuning emas, kebaya ini memiliki payet yang warnanya senada, alias putih.

 

9. Adat Jawa berkerudung

Ingin menggunakan sanggul dan konde tetap ingin menutup aurat? Kamu tetap bisa, kok. Seperti pengantin ini contohnya. Bagian telinga dan leher tetap tertutup menggunakan kain berwarna emas atau sawo matang.

 

10. Jawa campur Sunda

Sebenarnya pengantin ini mengenakan Paes Ageng yang sama pada umumnya. Bedanya, model ini dipadukan antara Jawa dengan Sunda. Dia nggak menggunakan sanggul atau konde, tapi mahkota siger Sunda. Pengantin ini pun tetap menutup aurat yang mana leher dan telinga nggak kelihatan.

 

11. Bahan motif batik

Lagi, model pakaian pengantin ini adalah basahan. Hanya saja, motif bahannya terbuat dari batik. Bentuknya jadi semakin menarik dan elegan.

 

12. Gamis paes ageng

Saat ini, paes ageng dibawakan dalam beragam bentuk. Bahkan, ada juga paes ageng yang berbentuk seperti gamis seperti foto pengantin ini. Jangan lupakan juga aksesori di bagian dada yang berwarna kuning keemasan. Jika dipadupadakan dengan gamis, paes ageng yang berwana hitam ini akan jadi semakin elegan.

 

Artikel Terkait: Ragam Pakaian Pengantin

  1. Selain Pengantin Pria, Rekomendasikan Jas Terbaik Ini ke Best Man-mu
  2. Pilih Gaun Pengantin yang Cocok Berdasarkan Zodiak, Ini Triknya!
  3. 5 Inspirasi Baju Pernikahan Adat Minang, Mewah dan Elegan

 

13. Paes ageng simpel


View this post on Instagram

❤ . ARIESS PHOTO PHOTO – VIDEO – BRIDAL Kontak Admin : 📱whatsapp only : 081717188000 📱Line official : @ztk3833x (pakai @) ▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄▄ #ariessphoto #ariessphotowedding . . . . . . #wedding #weddingsurabaya #weddingponorogo #weddingmadiun #weddingcaruban #weddingnganjuk #weddingcepu #weddingmagetan #weddingwonogiri #weddingngawi #weddingbojonegoro #weddingpacitan #weddingsolo #weddingjogja #weddingtrenggalek #weddingtulungagung #weddingblitar #weddingmalang #weddingjawa #inspirasiwedding #weddingfoto #igersponorogo #exploreponorogo #infoponorogo #ponorogohits #weddinggown #weddingjawa #fotowedding #makeupwedding

A post shared by ARIESS PHOTO VIDEO & BRIDAL (@ariessphoto_official) on

Biasanya kalau mengenakan paes ageng, ukuran pakainnya melebar alias lebih lebar. Sehingga saat berjalan atau berpindah posisi, pengantin harus lebih berhati-hati. Nah, untuk model paes ageng ini cukup simpel. Bentuk roknya mengecil di bawah. Panjang pakainnya pun hanya selutut ngak semata kaki seperti pada umumnya.

 

Itu dia 13 foto pengantin dengan menggunakan pakaian adat Jawa. Mana yang akan kamu pilih?

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya. Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!

 

TRI PUSPITASARI    TRI PUSPITASARI