SWARA – Untuk bisa sesukses Bill Gates, Mark Zuckerberg, atau Oprah Winfrey, sebenarnya bukanlah hal yang mustahil. Kita bahkan enggak perlu bersinggungan langsung dengan mereka. Kita hanya perlu tahu dan tentu mengikuti kebiasaan yang mereka lakukan.

 

Adapun salah satu rahasia Bill Gates mencapai sukses adalah aturan lima jamnya. Tips aturan lima jam ala Bill Gates adalah menyisihkan waktu selama lima jam dalam seminggu atau satu jam dalam sehari untuk belajar melakukan hal baru. Saat mempelajari hal baru itu, kamu harus benar-benar fokus memberikan 100% perhatianmu di sana untuk mengembangkan diri.

 

Artikel terkait: Tokoh-tokoh inspiratif yang sebaiknya kamu ikuti jejaknya

  1. 10 Tokoh Sukses dan Inspiratif yang Harus Kamu Ikuti di Instagram
  2. Sukses dan Inspiratif, Selebrita Amerika ini Berhasil Berbisnis Selain Berkecimpung di Dunia Hiburan
  3. Sosok Sukses di Industri Kuliner Nusantara yang Inspiratif

 

Menerapkan tips dari Bill Gates tentu memiliki banyak manfaat. Kamu bisa memanfaatkan waktu satu jam dengan berharga dan tentu bisa ketularan sukses.

 

1. Membaca

Sudah jadi rahasia umum bahwa orang-orang yang sukses di luar sana nggak akan lepas dari buku apa yang mereka baca. Bacalah buku-buku yang memberikan pelajaran dan kisah hidup inspiratif. Bacalah buku yang sekiranya menjawab kebutuhanmu.

 

Saya sendiri ingin menjadi penulis sekelas Dewi Lestari. Hal yang saya lakukan adalah membaca karya-karyanya. Namun, saya juga butuh buku yang bisa memotovasi. Untuk itu, saya pun membaca beberapa buku psikologi seperti buku milik Ajahn Brahm. Selanjutnya, saya selalu menyertakan buku tersebut kemanapun saya pergi. Ada kalanya saya menghabiskan waktu berjam-jam untuk menunggu meeting siap atau menunggu antrean. Nah, dengan buku tadi pun saya jadi bisa memanfaatkan waktu.

 

Artikel terkait: Buku-buku yang sebaiknya kamu baca

  1. 5 Buku Inspiratif yang Wajib Dibaca Para Milenial Sebelum Berusia 30 Tahun
  2. Buku yang Kamu Wajib Baca Kalau Kamua Berada di Usia 20-an
  3. Rekomendasi Buku Sains Terbaik untuk Kamu Baca di Akhir Pekan

 

2. Refleksi

Amanat yang ada dalam buku enggak hanya untuk dibaca dan diketahui saja, tapi juga untuk direnungkan. Selanjutnya dari perenungan itu pun bisa dikontekstualkan dalam kehidupan sehari-hari. Kita jadi bisa mengambil hal-hal positif untuk mengembangkan diri dan memperbaiki kehidupan.

 

3. Fokus pada peningkatan dan produktivitas

Dalam menyisihkan waktu satu jam sehari untuk melakukan kegiatan baru, usahakan untuk memilih kegiatan yang memiliki manfaat jangka panjang. Jadi, sebisa mungkin bukan hanya kegiatan yang bermanfaat untuk jangka pendek saja, ya.

 

4. Belajar berbeda dengan pekerjaan

Ada kalanya kamu harus belajar. Ada kalanya juga kamu harus bekerja. Ada yang bilang kamu bekerja sembari belajar. Jadi kalau terjadi kesalahan ya wajar saja. Namun, apa iya kamu yang sudah memiliki pengalaman lima tahun masih mempelajari hal yang sama seperti fresh graduates? Iya yang namanya belajar memang enggak kenal waktu bahkan sampai nanti mati, tapi tentu bekerja harus lebih profesional. Jangan menjadikan alasan masih belajar sebagai tameng dari kesalahanmu, ya.

 

5. Eksperimen

Dalam satu jam waktu berhargamu, lakukan uji coba atau eksperimen yang bisa menghasilkan sesuatu baru. Sebagai contoh, kamu bisa melakukan uji coba penyelesaian pekerjaan dengan cara baru. Sepanjang hal tersebut memberikan hasil yang baik dan lebih efektif, kenapa nggak?

 

Itu dia lima tips aturan ala Bill Gates yang jadi rahasia kesuksesannya. Bagaimana, kamu ingin mengikuti jejak Bill Gates bukan? Yuk mulai lakukan sekarang!

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.

Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!


TRI PUSPITASARITRI PUSPITASARI