SWARA – Jika ingin berwisata pantai, sebenarnya referensi yang bisa dituju nggak sebatas pantai-pantai di Gunung Kidul dan Pulau Bali saja. Kamu juga bisa mengunjungi Celebes alias Pulau Sulawesi yang tentu nggak kalah indahnya. Ada banyak pantai yang bisa kamu kunjungi yang tentunya memberikan suasana yang berbeda dari Pulau Jawa.

 

Saya sendiri, belum pernah menginjakkan kaki di Pulau Sulawesi. Namun, salah satu wish list saya tahun ini adalah bisa duduk santai pada pasir di pantai-pantai yang dimiliki Pulau Sulawesi. Nah, untuk itu dari sekarang saya mulai mencari informasi pantai mana saja yang menarik saya kunjungi.

 

Setelah berselancar di mesin pencari Google, memang benar ya, pantai di Sulawesi indah-indah. Ini dia beberapa pantai yang membuat hati saya kepincut.

 

Artikel Terkait: Pantai-pantai yang Nggak Rugi Kamu Kunjungi

  1. Pantai Terindah di Pulau Jawa yang Wajib Kamu Kunjungi
  2. 5 Pantai Paling Menawan yang Layak Kamu Kunjungi Bareng Pasangan
  3. 7 Hotel dengan Pemandangan Alam Indah Ini Ada di Indonesia

 

1. Pantai Lakeba

Pantai ini terletak di Kelurahan Sulaa, Kecamatan Betoambari, Kabupaten Buton Utara, Sulawesi Tenggara. Satu hal yang paling bikin saya tertarik adalah dermaga kayu yang menjorok ke pantai pantai. Oh ya, akses untuk mencapai pantai ini nggak susah, kok. Dari Kota Bau-Bau kamu tinggal melanjutkan perjalanan darat selama 30 menit, bisa menggunakan roda dua maupun roda empat. Kamu nggak perlu mengeluarkan uang karena untuk masuk di sini sudah digratiskan. Hanya saja, di akhir pekan ada iuran warga sebesar Rp2 ribu per orang.

 

2. Taman Nasional Wakatobi

Pantai ini nggak hanya terkenal oleh wisatawan domestik saja, tapi juga mancanegara. Pantai ini berada di dekat Kota Bau-Bau. Dengan bujet Rp7 juta, kamu sudah bisa liburan selama 3 hari 2 malam di sini. Nggak susah untuk menuju tempat ini. Kamu bisa menggunakan jalur udara dan laut. Menggunakan jalur laut memang lebih murah, tapi kamu harus menghabiskan 10 jam untuk perjalanan. Di Wakatobi kamu nggak perlu susah karena sudah banyak angkot maupun ojek.

 

3. Pantai Losari

Ko wekeend dimana sobat?😍 ● ● Repost from @bersjk 🔄 . . 📌”Pantai Losari Makassar – Sulawesi selatan” . . ↙️ @adrianarosema #pantailosari #makassar #perantautangguh #ademadikpapua #ademjawabali #papua #papuabarat #anakpapua #anakpapuabarat #anakindonesia #anakmelanesia #anakpapuakreatif #anakpapuacerdas #prestasianakpapua ============================== Sukses kka dong smua..✌👍tetap andalkan Tuhan dalam segala hal..🙏 ============================== ●●●● Sobat PERANTAU dong jang lupa 👉”TURN ON POST NOTIFICATION”👈 di setting bagian pojok kanan atas☝ akun @papua_3t.perantau nee.. agar tong slalu update tentang hidup anak rantau di kota study. 😉 Thanks.. ============================== ●●● ●● ● Salam IPAR ❤

A post shared by PERANTAU TANGGUH (@papua_3t_perantau) on

Rasanya belum ke Sulawesi kalau belum foto di depan tulisan Losari, ya, hehe. Pantai ini terletak di Losari, Ujung Pandang, Kota Makassar. Letaknya sangat strategis jadi aksesmu menuju sana sangat mudah. Dari pelabuhan Soekarno Hatta Makassar kamu hanya membutuhkan waktu peralanan 15 menit menggunakan kendaraan pribadi ataupun transportasi umum. Tiket masuk di pantai ini adalah Rp0 alias gratis.

 

Artikel Terkait: Cara Agar Liburan Murah Meriah

  1. Dengan Rp6 Juta, Bisa Liburan Murah ke Raja Ampat A La Backpacker
  2. Weekend Getaway ke Cirebon, Solusi Liburan Murah Meriah
  3. Sisa Cuti Habis, Bisa Liburan Murah ala ‘One Day Trip’

 

4. Pantai Dato

Pantai yang terletak di Dusun Pangale, Kelurahan Burung, Kecamatan Banggae Timur Kota Majene Sulawesi Barat ini keindahannya masih terjaga. Akses menuju lokasi ini sangat mudah. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi umum karena jalannya sudah mulus. Dari Kota Majene, kamu cukup menghabiskan 15 menit. Untuk biaya retribusi, pemerintah nggak memungutnya. Kamu hanya perlu membayar biaya parkir seikhlasnya.

 

5. Pantai Nirwana

latepos 🏖 #visitsultra #pantainirwana #buton #baubau

A post shared by Anthony Setiawan (@anthonii.setiawan) on

Pantai ini juga terletak di sekitar Kota Bau-Bau. Akses menuju pantai ini sangat mudah. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi ataupun umum. Adapun rambu lalu lintas yang mengarahkan ke pantai ini sangat jelas di sepanjang perjalanan. Harga tiket masuknya adalah Rp5 ribu untuk dewasa dan Rp2.500 untuk anak-anak.

 

Selain 5 pantai di atas, tentu masih ada beberapa pantai lagi yang nggak kalah indah. Namun setidaknya, bisa sampai ke salah satu pantai di atas saja saya sudah senang banget, kok.

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya. Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!

 

 

 

 


TRI PUSPITASARI   TRI PUSPITASARI