SWARA – Beberapa orang yang punya hobi makan mungkin nggak memiliki niat untuk mengembangkan hobi tersebut. Pasalnya, jika ngin dikembangkan pastilah harus mencicipi beragam makanan. Sedangkan, inilah yang membuat timbangan cepat bergeser jauh ke kanan. Apalagi buat mereka yang badannya mudah mekar sekalipun hanya makan sedikit.

 

Namun, beberapa orang lagi akan dengan senang hati mengembangkan hobi yang berbau mengunyah rasa ini. Pasalnya, hobi ini juga memiliki prospek yang menggiurkan jika dikembangkan secara tepat. Kamu bisa jadi food blogger yang bisa saja sehari-hari disibukkan dengan mengincipi makanan fancy dari resto ke resto secara gratis. Bahkan, kamu bisa memiliki karier yang baik dari hobi ini, lho.

 

Untuk meniti karier di bidang makanan, alangkah lebih baik jika didukung dengan pendidikan yang sesuai. Nah, berikut ini adalah jurusan yang bisa kamu coba jika memiliki hobi makan dan ingin berkarier di bidang makanan.

 

Artikel Terkait: Ragam Makanan yang Bisa Dicoba Si Hobi Makan

  1. 10 Makanan Indonesia ini Jadi Favoritnya Bule, Lho!
  2. Makanan Simpel yang Bisa Dimasak di Microwave dalam Waktu Singkat
  3. Makanan Ringan Spesial Natal yang Gampang Bikinnya

 

1. Jurusan bisnis kuliner

Jurusan bisnis kuliner mempelajari makanan serta bisnis makanan atau kuliner. Kamu akan mendapatkan ilmu seputar seni kuliner  makanan serta manajemennya.  Umumnya, program studi yang ditawarkan adalah jenjang S1. Mata kuliahnya sendiri terdiri dari manajemen bisnis, pengetahuan tentang makanan, statistik, akuntansi, dan masih banyak lagi. Lulus dari jurusan ini kamu bisa menjadi pebisnis restoran yang andal.

 

2. Jurusan manajemen kuliner

Jurusan manajemen kuliner juga sering disebut dengan culinary management. Di sini kamu akan diajarkan tentang mengelola bisnis kuliner, di antaranya cara medapatkan costumer hingga jadi pelanggan setia, menghasilkan menu baru, mendapatkan menu yang menjawab pasar, dan lain sebagainya. Prospek karier untuk jurusan ini pun beragam. Kamu bisa menjadi supervisor restoran, supervisor hotel bagian catering, bahkan kamu bisa mendirikan restoranmu sendiri.

 

3. Baking and pastry art

Suka berburu dessert atau kue dan pastry? Jika iya, jurusan ini cocok untukmu. Kamu akan mendapatkan ilmu seputar pengetahuan dasar patiseri baik itu bahan utama, teknik pengolahan, penggunaan alat, dll. Tentu saja kamu juga akan belajar tentang teknik membuat kue, teknik menghias kue, serta teknik pembuatan dessert. Lulus dari jurusan ini, kamu bisa mengaplikasIkan ilmumu sebagai supervisor restoran di hotel.

 

4. Jurusan seni kuliner

Culinary art atau seni kuliner membuka jenjang D3 dan juga S1. Di sini, kamu akan diajarkan cara memasak makanan dari berbagai negara. Mulai dari bahan pembuatan, proses pengolahan, hingga cara penggunaan mesin industri kuliner. Nggak berhenti di situ, kamu juga akan belajar teknik penyajian seperti hotel, dasar-dasar patiseri, bartending, dan tata boga. Nah, lulus dari sini kamu pun bisa menjadi chef atau koki di restoran besar dan hotel, baik di dalam maupun luar negeri.

 

Artikel Terkait: Prospek Kerja Pecinta Makanan

  1. Ingin Mencoba Bisnis Makanan Cepat Saji? Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Memulainya
  2. Food Blogger: Dari Hobi Foto Makanan Jadi Pekerjaan
  3. Tren Bisnis Oleh-oleh Kuliner dari Para Seleb Tanah Air

 

5. Tata boga

Dengan kuliah di jurusan ini, kamu akan disibukkan dengan memasak dan mencicipi makanan. Kamu akan belajar proses pengetahuan dasar makanan, proses pengoperasian catering, pengadaan makanan, dll. Lulus dari jurusan ini kamu bisa menjadi koki di restoran, hotel, bahkan membuka restoran sendiri.

 

6. Teknologi pangan

Pada dasarnya, pembelajaran jurusan ini lebih mengarahkanmu secara teoretis. Di sini kamu akan belajar tentang seluk beluk makanan, pengawetan makanan, pemrosesan makanan, pengemasan sampai distribusi, pemilihan bahan pangan, kandungan gizi, dll. Oh ya, di sini kamu juga dituntut paham tentang kimia dan biologi, ya. Ke depannya kamu akan bersinggungan dengan fermentasi makanan, biotekologi pangan, mikrobiologi, dll.

 

Untuk karier, kamu nggak perlu khawatir. Kamu bisa meniti karier di perusahaan yang bergerak di industri pangan sebagai product developer atau yang  biasanya dikenal dengan pengembang produk.

 

Bagaimana dengan 6 jurusan di atas? Mana yang paling menarik minatmu?

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.

Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!

 

KTA, tunaiku, pinjaman tunai mudah dan cepat tanpa agunan, pinjaman online, pinjaman tanpa jaminan, amar bank indonesia, kredit mudah dan cepat, kredit tanpa agunan, kredit tanpa jaminan, efek tidur pakai AC

 

 

 


TRI PUSPITASARI   TRI PUSPITASARI