SWARA – Ketika teman jadi atasan di kantor bukan berarti dunia ini nggak adil. Dunia ini sangatlah adil, karena selalu memberikan sesuatu pada seseorang sesuai dengan kadar usahanya. Saya juga mengalami hal-hal yang kamu alami saat ini.

Nah, untuk mengatasi perasaan ini, aya punya delapan tips khusus biar kamu tetap enjoy sepanjang jam kerja berlangsung.

 

1. Akui prestasi teman kita

Nggak ada yang lebih mudah dibanding dengan pengakuan dari hatimu sendiri. Jangan ada prasangka buruk satu titik pun. Satu prasangka buruk bisa membuat hari-harimu yang cerah menjadi tiba-tiba mendung hitam. Misalnya dalam hal prestasi pekerjaan dia lebih baik darimu, akui saja kalau dia memang lebih baik. Dengan begitu perasaanmu akan tenang.

 

2. Cari orang lain untuk berbagi cerita

Tapi ingat, jangan mencari orang lain untuk membicarakan hal-hal buruk tentang temanmu yang jadi atasan itu. Bisa jadi, karena ia jadi atasan waktunya untuk “nongkrong” bareng jadi berkurang jika dibandingkan dengan sebelumnya. Nah, jangan sedih dan kecewa, cari teman lain untuk mengisi kekosogan itu. Tips ini bertujuan agar kamu nggak terlalu merasa kehilangan saat tak ada waktu yang dihabiskan bersama temanmu lagi.

 

Artikel terkait: Tips-tips supaya tetap produktif dalam bekerja!

  1. 5 Langkah Lebih Produktif dalam Bekerja
  2. Bingung Kenapa Sulit Produktif Saat Bekerja? Ini Lho Alasannya…
  3. Tips Supaya Meja Kantor Tetap Membuatmu Produktif Bekerja

 

3. Berbincang mengenai prestasi yang ia raih dengan temanmu itu

Ketika temanmu jadi atasan pasti dia akan banyak bercerita seputar hal itu. Nggak mengapa, karena ketika manusia mendapatkan hal baru yang ia senangi ia akan selalu berbicara banyak mengenai hal itu. Sebagai teman yang baik, kamu sebaiknya tetap mendukungnya, jangan malah terkesan ada perasaan cemburu dan bahkan mau menggulingkannya.

 

4. Jadilah orang yang optimis

Ketika temanmu saja bisa naik jabatan, kenapa kamu nggak bisa? Hal itu bukan berarti kamu sedang sial atau bernasib buruk. Fenomena teman jadi bos memang nggak hanya terjadi di antara kita saja. Jadilah orang yang optimis, yakinkan diri kalau kamu juga bisa meraih posisi yang sama seperti temanmu. Bahkan lebih tinggi daripada itu.

1

5. Tetap jaga hubungan dengan temanmu

Meskipun temanmu sudah lebih sibuk daripada sebelumnya, tetaplah anggap dia sama dengan sebelumnya. Yakini saja kalau dia nggak menjadi berbeda hanya gara-gara naik jabatan. Ajaklah hang out setiap akhir pekan atau ketika libur kerja. Pastikan hubunganmu dengannya tetap terjaga agar perasaan positifmu juga ikut terjaga.

 

Artikel terkait: Rekomenasi liburan bareng keluarga untuk kamu yang suntuk bekerja

  1. 7 Rekomendasi Glamping Seru Bareng Keluarga di Akhir Pekan
  2. 5 Ide Liburan Anak Hemat di Akhir Pekan, Kamu Pilih yang Mana?
  3. Ingin Liburan ke Yogyakarta? Ini Rekomendasi 7 Hotel Pilihan yang Pas untuk Keluarga!

 

6. Tetaplah bekerja secara profesional

Dunia pertemanan dengan dunia kerja itu berbeda. Posisikan diri sebagai pekerja di kantor. Sementara di luar kantor, posisikan diri sebagai teman baik. Jangan hanya gara-gara dia selama ini jadi temanmu, kamu berharap bisa ikut naik jabatan dengan cepat. Bukan begitu rumusnya. Bekerjalah secara profesional maka kamu akan tampil lebih baik dari kemarin.

 

7. Jangan manfaatkan kewenangannya saat di kantor

Mentang-mentang atasanmu itu temanmu lalu kamu beranggapan bisa memanfaatkan temanmu untuk menindak karyawan lain yang nggak kamu sukai. Alih-alih berhasil, bisa jadi kamu yang terkena getahnya. Dampak terburuknya, temanmu justru akan membenci kelakuanmu dan nggak lagi mau jadi temanmu. Apakah hal-hal semacam ini yang kamu inginkan?

 

8. Ingatkan dia ketika salah mengambil kebijakan

Dalam rundingan atau meeting, nggak selalu atasan mengungkapkan gagasan dan kebijakan yang bagus. Sebagai teman sekaligus pekerja, kamu juga berhak mengingatkan kalau kebijakan yang dia keluarkan itu kurang bisa diterima orang banyak. Kamu bisa mengingatkan hal itu di luar forum ataupun di dalam forum dengan argumen yang kuat namun tetap santun.

 

Bukankah kabar bagus kalau ada temanmu jadi atasan? Alih-alih merasa tersaingi lalu berimbas pada turunnya performa kerja, lebih baik kamu tingkatkan performa mu ya.

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.

Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!


TUNAIKUTUNAIKU