SWARA-Musim liburan sudah di depan mata. Sudahkah kamu merencanakan destinasi liburanmu kali ini? Ke Jogja kah? Atau Bali? Desember, akhir tahun sih asyiknya ke Bali, menutup tahun sambil mantai, sepertinya asyik.
Kalau kamu berencana ke Bali beberapa hari menjelang tutup tahun, kamu bisa menikmati serunya liburan di Bali. Nggak cuma pantai saja, tempat nongkrong pun nggak kalah asyik di sana.
Artikel terkait: Untuk kamu yang suka makan
- Kenapa Makanan Sehat Itu Mahal? Ini 5 Alasannya!
- 10 Makanan Indonesia ini Jadi Favoritnya Bule, Lho!
- Wajib Follow 10 Akun Instagram Makanan Sehat Ini!
Yuk tengok rekomendasi cafe dan bistro di Denpasar untuk kamu jadikan destinasi nongkrong sembari menunggu acara tutup tahun di Bali.
Two Fat Monks Asian Bistro
Perlu tempat besar dengan suguhan kuliner enak untuk menampung kamu dan kawan-kawanmu di Denpasar? Two Fat Monks boleh jadi destinasi yang kamu cari. Terletak di Jalan Letda Tantular (bersebelahan dengan Mie Kober dan tidak jauh dari lapangan Renon), Two Fat Monks memiliki space luas, baik di dalam maupun di luar ruangan. Nggak hanya cocok untuk nongkrong, kamu juga bisa menyewanya untuk berbagai acara, seperti wedding, birthday party, arisan, dan semacamnya.
The Alleyway Cafe
Nggak jauh dari Two Fat Monks, ada The Alleyway Café yang bisa kamu masukkan ke dalam daftar destinasi kafe seru dan Instagrammable di Denpasar. Walau nggak terlalu luas, tapi tempat ini nggak kalah asyik untuk dijadikan tempat nongkrong dan ngobrol-ngobrol karena tempatnya homey banget. Lokasi: Jl. Merdeka No.10B, Sumerta Kelod, Denpasar.
9/11 Cafe
Termasuk ke dalam angkatan tua di kumpulan kafe di Denpasar, 9/11 Cafe Denpasar nyatanya masih sangat diminati hingga hari ini. Selain lokasinya yang strategis di Teuku Umar Barat, café ini sangat nyaman untuk sekadar dijadikan tempat ketemuan bareng teman-teman maupun untuk tempat mengerjakan tugas bagi para freelancer. Dibalut dengan desain interior ala Scandinavian, dijamin hang out di sini akan bikin kamu betah berlama-lama. Lokasi: Jl. Teuku Umar Barat No.337, Denpasar, buka setiap hari mulai dari pukul 09.00—23.00.
The HUB Bali
Sama dengan Two fat Monks, The HUB Bali juga nggak cuma cocok untuk dijadikan destinasi nongkrong, tempat ini juga cocok kamu jadikan destinasi untuk mengadakan pesta-pesta kecil karena memang tempatnya yang luas. Terletak di Jl. By Pass Ngurah Rai no.66, Denpasar Selatan, The HUB Bali buka mulai dari jam 11.00 – 24.00.
Artikel terkait: Suka makanan bisa jadi keuntungan?
- Ingin Mencoba Bisnis Makanan Cepat Saji? Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Memulainya
- Food Blogger: Dari Hobi Foto Makanan Jadi Pekerjaan
- Untuk Kencan Hemat Saat Valentine, Coba 3 Resep Makanan Murah Meriah Ini, Yuk!
Limestone Bali
Bisa dibilang, tempat ini adalah hidden gem cafe di Denpasar. Sepertinya sih enggak banyak yang tahu akan keberadaan cafe yang satu ini. Namun, ketika memasuki area cafe, kamu akan langsung tercengang. Desainnya enggak main-main! Keren banget! Kalau kamu tahu La Favela yang ada di Seminyak, ini versi Denpasar-nya! Keren kan! Terletak di Lokasi: Jl. Bedahulu No.25, Denpasar, buka setiap hari mulai dari pukul 09.00—23.00.
Nah, itulah lima destinasi cafe yang patut kamu kunjungi kalau kamu berlokasi di Denpasar saat ini. Gimana, kamu tertarik dengan café yang mana? Kalau saya sih nggak sabar mau menyambangi Limestone Bali bersama teman-teman akhir tahun ini.
Yuk, ajukan pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kreditmu sekarang juga!
Hanya dengan modal KTP, kamu sudah bisa pinjam uang tunai sampai Rp20 juta, lho. Tertarik? Ajukan pinjamanmu di sini!
HENDRATANU WIJAYA