SWARA – Canggung di hari pertama kerja itu wajar. Saya juga pernah mengalaminya. Asalkan enggak membuat kualitas kerjamu mengecewakan di depan bos. Ada beberapa tips anti canggung saat hari pertama kerja yang sering saya pakai dulu-dulu. Kemungkinan juga berpengaruh besar untukmu.

 

Artikel terkait: Pengaruh Zodiak terhadap Karirmu

  1. Perubahan Penting dalam Karier yang Harus Dilakukan di 2018, Berdasarkan Zodiak
  2. Ini Urutan Zodiak yang Paling Sering Berganti Pekerjaan
  3. Intip Peruntungan Karier Lewat Urutan Lahir dan Zodiak

 

1. Bicara seperlunya saja

Harap diingat, kamu kan masih baru, rekan kerja sekantor juga belum tahu siapa kamu, apa latar belakangmu, dan bagaimana sifatmu. Kalau di hari pertama sudah langsung cuap-cuap dalam porsi berlebihan, kesannya jadi aneh. Apalagi saat itu kamu juga tampak canggung. Aneh dua kali lipat. Jadi, bicaralah seperlunya. Tampilkan kesan profesional.

 

2. Tetaplah berada di tengah-tengah rekan kerja barumu

Semakin kamu menghindari percakapan, maka semakin canggung ketika kembali bergabung dengan rekan kerja baru. Mungkin memang berat pada awalnya. Saya akui benar. Dikelilingi belasan atau puluhan orang di tempat yang sama bukan perkara mudah. Walaupun kamu canggung, tetaplah di tempat itu dan jangan mengasingkan diri ke tempat sepi. Buktikan kalau kamu bagian dari mereka.

 

3. Tibalah di kantor tepat waktu

Beberapa belas menit sebelum jam kerja menurut saya oke banget. Namun, asal tepat waktu itu sudah bagus kok. Sama artinya dengan menciptakan kesan bahwa kamu sungguh-sungguh dalam bekerja dan sangat menghargai waktu. Jadilah orang pertama yang menyapa rekan kerjamu sendiri. Saya kira kalau kebiasaan ini berlanjut, kamu akan dapat rapor bagus.

 

4. Tahu apa yang jadi prioritas

Enggak peduli apakah dulu kamu itu lemot atau malas-malasan. Mulai sekarang cobalah prioritaskan apa yang paling penting. Termasuk ketika jam kerja sudah dimulai. Mungkin berat pada awalnya, terutama kalau belum terbiasa. Percayalah, perubahan itu memang menyakitkan tapi pada akhirnya akan membuatmu nyaman berlipat-lipat.

5. Rajin bawa buku kecil

Buku kecil gunanya untuk mencatat hal-hal yang penting dan dikhawatirkan terlewat. Tips anti canggung saat hari pertama ini juga saya lakukan. Misalkan berisi tentang kalimat ampuh yang bisa bikin kamu semangat penuh berhubung belum ada tugas yang kamu kerjakan. Setelah hari pertama usai, catatlah momen penting saat hari yang kamu lewati.

 

6. Makan secukupnya saat diajak makan siang bersama rekan kerja

Untuk membuat rekan kerja terkesan, kamu enggak harus makan banyak-banyak kok. Kalau tujuannya bikin rekan kerjamu tertawa sih boleh-boleh saja. Namun, serius, teknik itu khusus buat yang hobi makan saja. Perut terlalu penuh bisa bikin mulas. Pastikan penampilanmu rapi, tampak terbuka, rajin senyum, dan responsif ketika diajak bicara. Itu sudah cukup.

 

 

 

 

7. Tahu batasan saat bercakap-cakap dengan atasan

Batasan yang saya maksud bukan seperti poin pertama tadi. Ini soal percakapan pribadi bersama atasan. Hari pertama selepas lulus berbagai tes seringkali masih harus menghadap atasan. Nah, pada saat diajak bercakap-cakap santai, kadangkala ada pula atasan yang menilai kembali pada waktu yang sama. Jadi, batasi saja arah pembicaraanmu tanpa menyinggung.

 

Artikel terkait: Tips Sukses saat Wawancara Kerja

  1. 8 Kiat Sukses Wawancara Kerja Melalui Telepon
  2. Ingin Sukses Wawancara Kerja? Kenakan 3 Warna Pakaian Ini!
  3. Ini Dia Trik Menjawab Pertanyaan Menjebak saat Wawancara Kerja

 

8. Tanyakan akun media sosial rekan kerjamu

Tips ini saya pakai untuk membuat suatu jalur hubungan dengan rekan kerja. Terbukti ampuh menghilangkan rasa canggung kok. Hanya saja, sebelumnya benah-benahi dulu akun media sosialmu biar tampak sedap dipandang dan enggak alay. Siapa tahu di hari-hari berikutnya ketika ada acara, kamu diajak lewat media sosial. Kan lebih ringkas.

 

Tips anti canggung saat hari pertama kerja di atas bukan cuma itu saja. Masih ada banyak lagi, tergantung seberapa banyak hal yang bikin kamu canggung. Coba mulai sekarang berpikirlah sebaliknya. Ketika pikiran menyuruhmu agar terjebak pada keadaan yang salah, suruh balik untuk memikirkan sebaliknya, bahwa kamu berada di tempat menyenangkan.

 

Yuk, ajukan pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kreditmu sekarang juga!

Hanya dengan modal KTP, kamu sudah bisa pinjam uang tunai sampai Rp20 juta, lho. Tertarik? Ajukan pinjamanmu di sini!


TUNAIKUTUNAIKU