SWARA – Selagi kuliah, kamu bisa memanfaatkan waktu luang untuk magang. Dengan terjun langsung ke dunia industri, wawasanmu mengenai suatu bidang akan bertambah. Saat melamar pekerjaan, selain background pendidikan, pengalaman bekerja dinilai sangat penting. Karena dari pengalaman bekerja itulah, perusahaan akan tahu seberapa kompeten kita dalam bekerja dan seberapa bagus skill yang kita miliki.

 

Nah, berikut beberapa alasan mengapa pengalaman bekerja itu bisa membantu untuk meningkatkan karier kita!

 

1. Perusahaan akan tahu kompetensimu

Jangan sombong karena memiliki IPK tinggi. Dunia kerja nggak hanya sekedar butuh IPK bagus, tetapi juga butuh pengalaman kerja. Kamu yang sudah memiliki pengalaman bekerja tentu menjadi nilai positif karena dianggap telah memiliki pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang mumpuni. Bagaimanapun, dunia kuliah akan berbeda dengan dunia kerja, lho.

 

Artikel Terkait: Tips untuk Memiliki Karier Sukses

  1. Ingin Sukses Berkarier di Usia Muda? Ini Triknya!
  2. Kisah Sukses 4 CEO Top Dunia yang Memulai Karier sebagai Anak Magang
  3. Mau Sukses Usaha dan Karier? Ini 5 Nasihat dari Putra Orang Terkaya di RI!

 

2. Mengetahui seluk beluk industri yang pernah kamu tekuni

Terjun di dunia kerja membuatmu tahu detail tentang dunia nyata, karena terkadang hal-hal teoretis yang diajarkan di bangku kuliah nggak semuanya bisa diterapkan. Kamu harus bisa beradaptasi dengan lingkungan kerja.

 

Di sini kamu bakal tahu hal-hal apa saja yang boleh dilakukan dan nggak boleh dilakukan. Secara langsung atau nggak langsung, orang-orang di kantor akan mengajarimu bagaimana menjadi sosok yang baik di sebuah intansi terkait.

 

3. Memiliki softskill dan hardskill yang perusahaan butuhkan

Prosedur mutu, kerjasama tim, dan komunikasi yang baik adalah softskill yang harus kamu miliki. Di sinilah kamu bakal mempelajari sekaligus mempraktikkannya. Demi kelancaran karier, kamu perlu menguasai hardskill yang dibutuhkan perusahaan. Dengan kemampuan softskill dan hardskill tersebut, kariermu dapat berkembang pesat.

 

Jangan lupa untuk terus belajar tentang public speaking, berpikir kreatif, dan negosiasi karena kemampuan ini sangat membantu untuk mengelola orang-orang di sekitarmu. Bagaimanapun, sikap dan atitude adalah cerminan pertamamu di depan klien dan atasan.

 

4. Mengetahui bagaimana caramu menyelesaikan persoalan besar

Setiap pekerjaan pasti memiliki masalah tersendiri. Nah, bagaimana caramu dalam menyelesaikan masalah bakal menjadi peniliaian bagi HRD. Jika sudah berhasil menyelesaikan masalah besar dengan baik, ke depan kamu bakal lebih mudah menyelesaikan masalah-masalah lain yang bakal muncul. Masalah datang untuk diecahkan, jadi jangan suka meninggalkan persoalan yang belum selesai, ya! Selalu bertanggung jawab terhadap jabatan yang kamu emban.

 

Artikel Terkait: Pentingnya Ikut Program Magang

  1. 4 Alasan Pentingnya Ikut Program Magang, Bermanfaat untuk Masa Depan
  2. Tips Agar Kerja Magang Membuahkan Hasil yang Manis
  3. Anak Magang, Wajib Tahu Pantangan yang Harus Dihindari saat Magang

 

5. Menunjukkan komitmenmu dalam berkarier

Melamar pekerjaan sesuai background pendidikanmu disertai pengalaman kerja di bidang yang sama dengan pekerjaan sebelumnya sudah membuktikan bahwa kamu benar-benar berkomitmen untuk berkarier di bidang ini. Biasanya orang-orang seperti ini baru tertarik pindah kantor karena menginginkan jenjang karier yang lebih tinggi. Ini membuktikan bahwa kamu bukanlah kutu loncat yang setiap tahun berganti-ganti pekerjaan.

 

Itulah alasan-alasan pengalaman bekerja itu bisa membantu untuk meningkatkan karier kita. Semangat dalam mencapai kariermu, ya!

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga! Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.

 

    PAULUS RISANG

 

Mobile Site CTA