SWARAAda banyak fakta mengenai kesukesan. Tapi, kamu bisa saja salah memahami beberapa di antaranya. Jangan sampai, ya. Karena kalau kamu salah memahaminya, maka kesalahpahaman tersebut akan menjadi penghalangmu untuk mendapatkan kesuksesan sekaligus rasa bahagia.

 

Supaya kamu tidak telanjur berpegang pada pemahaman yang salah mengenai kesuksesan, ada baiknya kamu membaca artikel ini. Ini dia 10 pemahaman salah soal kesuksesan yang harus kamu lupakan.

 

Artikel terkait: sukses itu butuh hal-hal di bawah ini

  1.   Ajukan 5 Pertanyaan Ini Pada Diri Sendiri untuk Menentukan Karier yang Tepat Bagimu!
  2.   Ini Lima Cara Menyeimbangkan Waktu agar Kamu Sukses di Pekerjaan, Cinta, dan Persahabatan
  3.   Baru Dipromosikan? Yuk, Baca 8 Buku tentang Leadership Berikut!

 

1. “Hanya ada satu cara untuk sukses!”

Faktanya bukan seperti itu. Ibaratnya, hanya karena pada tahun 1990 bisnis keluargamu sukses dengan strategi A, bukan berarti kamu harus keukeuh menggunakan strategi itu di tahun 2018.

 

Zaman selalu berubah. Kamu pun harus fleksibel. Sadari bahwa ada lebih dari satu cara untuk mendapatkan hasil yang sama baiknya.

 

2. “Definisi kesuksesan orang lain itu sama dengan saya.”

Setiap hari kita dijejali dengan gambaran bahwa menjadi kaya adalah definisi dari sukses. Padahal tidak. Setiap orang punya prinsip hidup dan opini yang berbeda. Maka, cara mereka mendefinisikan sukses pun akan berbeda.

 

Kamu tidak bisa menganggap bahwa apa yang kamu anggap sukses sama dengan apa yang dianggap sukses oleh pasangan, orangtua, pun rekan kerja di kantor.

 

3. “Lebih banyak, lebih baik!”

Banyak orang berpikir bahwa semakin banyak jumlah harta, gaji, atau jumlah return investasi itu artinya kita semakin terlihat sukses. Ya, bisa jadi. Di awal-awal kesuksesan kita akan merasa “Ah, harus lebih banyak, nih!” . Tapi, percayalah, di saat kamu sudah mendapatkan semuanya, barulah akan terasa bahwa ukuran sukses bukan hanya soal berapa banyak uang yang kita dapat.

 

Jack Ma, pengusaha asal Tiongkok, pendiri Alibaba yang sangat kaya bahkan berkata bahwa dia lebih bahagia saat dia hidup seadanya daripada saat dia kaya raya.

 

4. “Sukses itu berarti tidak pernah berhenti!”

Saya berpikir kalau orang sukses itu pasti bukanlah seorang quitter. Saya salah. Justru orang sukses itu tahu kapan harus berhenti dalam artian berhenti untuk mengubah arah tujuan. Terutama jika definisi mereka atas sukses telah berubah. Seperti kata pepatah,

 

5. “Passion menjadi karier itulah yang namanya sukses.”

Bagi beberapa orang mungkin iya. Nggak dapat dipungkiri, saya pun sedikit iri saat melihat teman dengan profesi di bidang yang sesuai dengan passion-nya. Sepertinya menyenangkan sekali, kan? Tapi ternyata ada efek buruk juga jika kita menjadikan passion sebagai karir. Kita bisa jadi tidak menikmati passion dan merasa terbebani. Ujung-ujungnya, kita akan meninggalkan passion tersebut. Itu sebabnya mengapa beberapa orang lebih suka memisahkan antara passion dengan profesi.

 

Artikel terkait: Perempuan dan kesuksesan

  1.   7 Film Tentang Pengusaha Perempuan Sukses. Wajib Tonton!
  2.   Simak 10 Rahasia Kesuksesan CEO Perempuan Dunia Berikut Ini!
  3.   6 Sosok Muda Inspiratif Penuh Prestasi dan Menggugah Hati

 

6. “Orang sukses itu tidak pernah membuat kesalahan.”

Orang sukses justru pernah berbuat kesalahan pada satu titik. Bedanya, mereka belajar dari kesalahan itu. Berkat sifat pantang menyerah tersebut, meraih akhirnya dapat meraih kesuksesan. Seperti Thomas Alfa Edison yang 999 kali gagal dalam membuat bola lampu pijar. Namun, akhirnya ia berhasil dalam percobaannya yang ke-1000

 

7. “Kamu akan sukses kalau patuh pada aturan.”

Dalam beberapa kasus, menjadi orang patuh justru akan membuat jalanmu terlalu lempeng alias datar-datar saja. Dalam bidang apapun, kamu butuh yang namanya think and out of the box. Misalnya menambahkan bahan yang nggak biasa dipakai di suatu resep makanan yang justru akhirnya menuai pujian karena membuat rasanya semakin enak. Kadang kala, kamu harus menciptakan caramu sendiri alih-alih hanya mengikuti prosedur.

 

Tapi, untuk yang satu ini tidak berlaku jika ketidakpatuhan kamu akan berakibat merugikan orang lain, ya. Korupsi, kolusi, dan nepotisme misalnya. It is a big no!

 

8. “Jika saya sudah sukses, semua permasalahan akan hilang.”

Bisa jadi. Tapi masalah yang hilang adalah masalah yang kamu targetkan menjadi goal. Misalnya, goal-mu adalah memecahkan masalah berupa noda tinta di baju. Saat kamu sukses membersihkannya dengan baik, masalah noda tinta ini ya tentu akan hilang. Tapi, ada masalah lain yang menunggu. Noda tanah di celana putih, misalnya. Atau bekas permet karet di kerudungmu. Hahaha. Ini hanya contoh sederhana, sih.

 

Intinya adalah, kamu memang sudah sukses di satu titik, tapi di masa depan akan ada tantangan lain yang menunggu. Untuk sekarang, nikmati setiap kesuksesan yang kamu raih dan hadapi terus kemungkinan-kemungkinan lain.

 

9. “Baru bisa dibilang sukses kalau semua orang tahu.”

Memang benar, semakin banyak orang yang tahu, semakin banyak juga uang dan ketenaran yang diperoleh. Mungkin inilah kenapa banyak orang yang merasa harus membagikan cerita di sosial media, ya? Tapi, sebenarnya, bukankah tanpa ada seorang pun yang tahu, kesuksesanmu itu tetap nyata?

 

10. “Sukses itu hokinya harus tinggi!”

Yang terakhir, bahwa untuk jadi sukses itu hokinya harus tinggi! Memang kita kadang perlu hoki. Tapi porsinya tidak seberapa dengan kerja keras, pengetahuan, dan kemampuan yang harus dimiliki. Dibandingkan yang sekadar beruntung, lebih banyak entrepreneur yang sukses dari hasil keringat sendiri, yang memakan waktu bertahun-tahun.

 

 

 

 

 

Intinya, orang sukses itu adalah yang berkomitmen dan konsisten dengan apa yang ingin dimiliki. The harder you work, the luckier you get. Kalau kamu sendiri, kira-kira berpendapat seperti ini nggak? Sepanjang hidupmu, kamu pasti akan banyak belajar, kok. Semoga kita semua bisa semakin bijak, ya!

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.
Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!


WINNY WITRA MAHARANI TUNAIKUWINNY WITRA MAHARANI