SWARA – Instagram menjadi salah satu sosial media yang paling banyak diakses oleh kaum millennials yang kekinian. Dari berbagi foto hingga menceritakan keseharian menjadi sebuah ritual wajib seseorang di Instagram. Namun apa kamu tahu Instagram memiliki banyak fitur yang kalau dimaksimalkan bisa bikin kamu lebih mudah menggunakannya? Mau tahu apa saja fiturnya? Yuk simak!

 

1. Memaksimalkan filter

Foto yang akan ditampilkan di Instagram tentu adalah foto terbaik. Salah satu cara agar fotomu terlihat semakin menarik yaitu dengan diedit terlebih dahulu. Instagram memang sudah lama memberikan fitur filter setiap kamu akan memposting foto, namun ternyata filter-filter itu bisa kamu atur lebih lanjut agar hasil editing kamu lebih maksimal, lho!

 

Caranya, kamu bisa menekan dua kali pilihan filter yang mau kamu gunakan, nanti akan muncul garis yang bisa kamu geser untuk mengatur seberapa besar tingkat filter yang ingin kamu gunakan. Fotomu jadi lebih menarik dan nggak terlihat berlebihan dengan pengaturan filter yang sesuai.

 

Artikel Terkait: Kiat Sukses Bermodalkan Instagram

  1. 6 Cara Agar Bisa Sukses Hanya dengan Bermodalkan Instagram
  2. Kenali Instagram Shopping Service, Fitur Baru yang Bikin Bisnis Online Makin Untung
  3. 4 Cara Mendapatkan Uang dari Instagram bagi Stay at Home Mom

 

2. Menyimpan foto posting-an orang lain

Terkadang kamu nggak sengaja menemukan foto atau posting-an yang menarik, namun kamu sedang terburu-buru sehingga nggak sempat buat memperhatikan posting-an di Instagram itu. Nggak usah khawatir, kamu bisa segera menekan tombol pita yang ada di bagian kanan bawah foto Instagram untuk menyimpan posting-an itu. Lalu, kamu bisa cek foto yang telah disimpan dengan klik tombol tiga garis pada menu profil akunmu lalu klik menu “Disimpan”.

 

3. Mematikan status online di Instagram

Update terbaru di Instagram memungkinkan temanmu tahu kapan kamu terakhir online melalui percakapan yang tersimpan di direct message lho! Buat kamu yang menjaga privasi banget, tentu nggak mau kan ketahuan kapan kamu online saat membuka Instagram? Tenang, cara mematikan fitur online ini adalah dengan masuk ke menu “Pengaturan” pada profil Instagram-mu, lalu cari menu “Status aktivitas” dan nonaktifkan fiturnya di menu yang tersedia. Kini orang lain nggak bisa tahu kapan kamu online.

 

4. Mengatur pengingat waktu kalau kelamaan main Instagram

Bermain Instagram memang menyenangkan, kamu bisa kepoin teman dekat sekaligus mendapatkan info-info menarik. Namun, apakah kamu pernah merasakan jadi susah fokus karena terlalu sering membuka Instagram? Kalau iya, kamu bisa lho menentukan berapa lama seharusnya bermain Instagram dan menyeting pengingat kalau kamu sudah kelamaan bermain Instagram.

 

Caranya, kamu bisa masuk ke menu “Pengaturan” yang ada di halaman profil akunmu, lalu klik menu “Aktivitas Anda” dan klik “Setel pengingat harian”, atur berapa lama setelah bermain Instagram dalam sehari kamu ingin diingatkan.

 

5. Membuat IG Story dengan konten yang sudah diposting

Saat main Instagram, IG Story menjadi salah satu fitur yang nggak pernah absen kamu gunakan. Biar makin kece, kamu bisa lho memposting ulang konten milik orang lain atau kontenmu sendiri secara langsung jadi nggak perlu repot menyimpan dulu fotonya lalu kamu upload ulang ke IG Story.

 

Caranya, kamu bisa klik gambar pesawat kertas yang ada di bawah posting-an lalu akan muncul beberapa menu dan kamu bisa memilih “Tambahkan ke cerita” untuk menambahkan posting-an tersebut ke IG Story kamu. Mudah, bukan?

 

6. Menghilangkan kiriman orang lain tanpa unfollow

Kadang kamu pasti merasa sebal dengan unggahan feeds salah satu teman dalam timeline Instagram. Namun kamu nggak mau unfollow orang tersebut. Satu-satunya cara yang bisa kamu lakukan adalah memilih fitur mute untuk setiap postingannya. Alhasil, kamu tetap bisa berteman dan nggak perlu unfollow tetapi kamu juga nggak terganggu melihat feeds Instagramnya. Caranya, kamu buka dulu profil teman kamu itu, lalu tekan menu tiga titik di bagian atas dan klik “Mute” , pilih jenis postingan apa yang nggak pengen kamu lihat dari orang itu.

 

Artikel Terkait: Pengaruh Media Sosial Terhadap Karier

  1. Ternyata, Begini Media Sosial Memberi Pengaruh Terhadap Kariermu!
  2. Hati-Hati, Posting Hal Berikut di Media Sosial Bisa Membahayakan Kariermu
  3. Rekrutmen Jaman Now, 5 Tips Agar Pencarian Informasi Kandidat Melalui Media Sosial Aman

7. Menyembunyikan foto yang ditag teman

Feed Instagram kamu udah terisi dengan foto-foto terbaikmu, tapi ternyata ada satu teman yang mem-posting foto kalian dengan pose dan wajah kamu lagi nggak bagus, pasti sebel, kan? Kamu bisa lho nggak menampilkan foto yang di-tag temanmu itu dari profil Instagram kamu. Caranya, kamu pilih dulu foto yang temanmu tag, lalu klik menu tiga titik yang ada di atas foto dan pilih “Photo option”, kemudian pilih “Hide from my profile”.

 

Itulah 7 fitur-fitur keren dari Instagram yang mungkin kamu belum tahu. Sudah siap Instagram kamu semakin kece dengan fitur-fitur barunya?