SWARA – Jika sudah memiliki rumah sendiri, saya punya banyak rencana supaya terlihat cantik sekaligus terasa makin homey buat para penghuninya. Nah, kalau dilihat-lihat, pada umumnya orang lebih fokus untuk memermak bagian yang dianggap penting, seperti kamar tidur, dapur, atau ruang tamu.
Tanpa kamu sadari, ada banyak bagian rumah yang sebetulnya fungsional dan bisa jadi centerpiece unik. Sayangnya, bagian-bagian ini justru sering terlupakan. Misalnya, area sudut atau pojok ruangan.
Kalau pintar menyiasatinya, bagian-bagian rumah ini bisa punya daya tarik tersembunyi. Berhubung sudah mau Lebaran, yuk, dicontek tips di bawah supaya area sudut rumah nggak terlihat membosankan.
Artikel Terkait: Rajin Rawat Rumah Supaya Makin Betah
- Cara Memanfaatkan Lahan Sisa di Rumah Agar Tidak Sia-sia
- Nggak Cuma Mengatur Lampu, Lakukan Tips Ini Supaya Pencahayaan di Rumah Makin Sempurna
- Tips Sulap Rumah Jadi Tempat yang Membuat Kamu Relaks Setiap Saat
1. Menambahkan furnitur dengan warna mencolok
Buat tampilannya mencolok dengan meletakkan furnitur single sofa nan empuk, berwarna cerah seperti kuning, biru, atau merah yang kontras dengan sekelilingnya. Seketika, semua orang kayaknya pengen duduk di situ, deh! Apalagi jika di sampingnya adalah jendela yang mengarah ke luar, makin cantik!
2. Diisi dengan lampu dekoratif
Jika terletak di ruang makan atau kamar, isi sudut dengan satu lampu dekoratif bertiang tinggi. Selain bisa menerangi, lampu hias juga berkesan mempertegas ruangan. Pilih lampu downlight dengan pendar cahaya yang kekuningan, untuk kesan hangat nan homey.
Â
3. Mini home office
Sudut ruangan yang bersiku, menurut saya cocok jika dilengkap meja, kursi, dan floating shelves. Jadilah mini office simpel! Kalau bisa, mejanya yang sudah dilengkapi dengan rak untuk menyimpan buku-bukumu. Warnanya, pilih yang simpel dan clean saja, seperti putih. Supaya nggak terlihat terlalu penuh.
Â
4. Rak sudut
Di rumah nenek saya dulu, pojok ruang tamu sering kali diisi dengan lemari atau rak susun sudut. Ukurannya pun mungil saja, dengan tinggi 1,5 sampai 2 meter, untuk memajang piring cantik, piala, atau pajangan lainnya.
Â
5. Nakas sebagai pelengkap tempat tidur
Di kamar tidur, selain ada tempat tidur, lemari, dan meja hias, enaknya dikasih apa supaya makin cantik? Kalau di hotel-hotel, biasanya dilengkapi dengan nightstand alias nakas. Â Meja kecil yang ditempatkan di sisi kanan dan kiri headboard, untuk meletakkan lampu tidur, kacamata, buku bacaan, dan lain-lain.
6. Stop-by area
Antara ruang tengah dan pintu masuk, biasanya ada sudut yang terbentuk dengan dinding sepanjang 40 – 60 cm. Sudut seperti ini bisa kamu manfaatkan sebagai stop-by area, dengan memberikan gantungan dinding sebagai lokasi menaruh kunci-kunci.
Â
Artikel Terkait: Rumah dengan Konsep Ramah Lingkungan
- Perhatikan Kriteria Ini Saat Memilih Furnitur untuk Rumah Mungil
- Kebiasaan Pro Go Green yang Bisa Dilakukan Mulai dari Rumah
- Ingin Punya Rumah Ramah Lingkungan? Ikuti Cara Berikut!
7. Hias dengan warna dan tekstur unik
Ini bisa kamu terapkan di sudut ruang keluarga yang dekat dengan kamar mandi. Apalagi, kalau ada dinding selebar 1 sampai 2 meter yang terlihat polos. Supaya lebih atraktif, coba hias dengan wallpaper dengan warna dan tekstur yang mencolok, plus gantungkan cermin berukuran besar.
Ide-idenya menarik, kan? Cukup mudah dilakukan juga tanpa harus merombak besar-besaran. Tinggal tambahkan satu atau dua item saja. Kira-kira, kamu mau coba yang mana?
  WINNY WITRA MAHARANI