SWARAKuliah STAN atau Sekolah Tinggi Akuntansi Negara bukan sekadar fenomena, melainkan keajaiban. Banyak alasan masuk STAN buat saya. Salah satunya karena terinspirasi oleh Kemenkeu yang sekarang (2018), Sri Mulyani. Dulunya, ia kuliah di STAN. Sekarang sudah jadi orang hebat. Selain itu, inilah alasan kenapa kamu wajib masuk STAN.

 

Artikel Terkait: Kenali Dulu Sistem Kuliah di Eropa Ini Sebelum Masuk

  1. Wajib Tahu! Inilah Persiapan Masuk Kuliah di Inggris
  2. Sebelum Kuliah di Sana, Kenali Sistem Kuliah di Swedia, Yuk!
  3. Sebelum Kuliah di Jerman, Kenali Sistem Pendidikan di Sana

 

1. STAN memberikan pengalaman belajar di bangku kuliah gratis

Kuliah gratis. Aih, siapa sih yang nggak mau? Namun, untuk masuk, tentu butuh semangat serta usaha yang luar biasa keras. Pasalnya, persaingan yang bakal kamu hadapi itu menasional. Bukan hanya satu kota saja. Selain difasilitasi berupa kuliah gratis, banyak pula sarana dan prasarana elite yang bakal kamu nikmati selama belajar di sana.

 

2. STAN itu Sekolah Tinggi Akuntansi Terbaik di Indonesia

Memang sih, ada UGM, UI, Unair, dan lain-lain yang juga membuka jurusan akuntansi, perpajakan, dan lain-lain. Namun, bagi saya, tetap STAN yang terbaik di Indonesia. Soalnya, pengalaman belajar di STAN itu berbeda dan sangat lengkap. Hal itu mutlak ada karena mendapat sokongan langsung dari pemerintah pusat.

 

3. Lulusan STAN dijamin kerja oleh negara

Kalau negara yang menjamin, jelas ini merupakan kesempatan besar dan langka. Sekarang ini zaman makin sulit untuk mencari sumber nafkah yang halal. Namun, dengan usaha keras ketika sekolah di SMA sederajat, bukan nggak mungkin kamu bakal diterima oleh STAN. Penempatan kerjanya variatif. Misalnya menjadi anggota BPK, Bappenas, dan lainnya.

 

4. Menaikkan status sosial

Gema STAN sebagai salah satu sekolah tinggi terbaik sudah sampai ke telinga masyarakat se-Indonesia. Nggak heran ketika seseorang berhasil diterima STAN, status sosialnya langsung naik. Orang-orang yang bertemu jadi makin loyal karena kamu belajar di tempat yang sangat tepercaya. Yakinlah, kehidupanmu bakal berubah drastis.

 

5. Lulusan STAN memiliki potensi jenjang karier yang terbaik

Sekali lagi, kuliah STAN atau Sekolah Tinggi Akuntansi Negara itu merupakan keajaiban bagi saya. Salah satu alasan masuk STAN yang kuat adalah ini. Prospek kerja lulusan STAN dengan perguruan tinggi lainnya sangat berbeda. Jenjang kariernya sangat jelas. Terlebih, kalau kamu mampu membuat terobosan baru serta berprestasi.

 

Hampir setiap dua tahun sekali, anggota badan/lembaga/kementerian lulusan STAN berhak mendapatkan kenaikan gaji. Range gajinya berkisar antara Rp1,5 juta hingga Rp5,3 juta. Bahkan dalam sebulan, ada yang sampai memiliki gaji mencapai Rp41 juta. Maklum, soalnya kamu bakal ditempatkan pada badan negara yang sangat sentral.

 

6. Bakal memiliki jaringan pertemanan yang sangat luas

Sebagai catatan, STAN itu khusus untuk anak-anak berprestasi yang berasal dari Indonesia. Bukan dari luar negeri. Setiap tahunnya, pendaftar yang meminati STAN bisa mencapai ratusan ribu. Secara langsung, siswa yang diterima itu berasal dari berbagai wilayah Indonesia yang pasti membuat pengetahuan dan jaringan pertemananmu bertambah luas.

 

Artikel Terkait: Persiapkan Hal Ini Dulu Sebelum Kuliah di Jepang

  1. Melanjutkan Studi di Asia: Singapura, Jepang, atau India?
  2. Rekomendasi 5 Tempat Les Bahasa Jepang Terbaik di Jakarta
  3. Tertarik Kuliah di Jepang? Kenali Sistem Pendidikan dan Cek Persiapannya

 

7. STAN itu bagian dari ikatan dinas

Inilah alasan kenapa kuliah di STAN itu gratis. Banyak sih sekolah ikatan dinas yang lain di Indonesia. Misalnya di STIS atau Sekolah Tinggi Ilmu Statistik, STSN, dan lain-lain. STAN hanya diperuntukkan bagi kamu yang memiliki impian besar bisa berkontribusi untuk negara di dunia perpajakan, dan pengelolaan keuangan lainnya.

 

Persiapkan dirimu sebelum kuliah STAN. Sekolah Tinggi Akuntansi Negara ini hanya untuk orang-orang yang memiliki tekad dan semangat belajar yang kuat. Bukan untuk mereka yang sering menyia-nyiakan kesempatan belajar. Jadi, mumpung masih di SMA/SMK/MA/MAK, jadikan alasan masuk STAN ini sebagai penyemangat sehari-hari.

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya. Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!

 


TUNAIKU    SWARA TUNAIKU