SWARA – Saat ini, Instagram menjadi media sosial favorit banyak orang. Terlebih karena Instagram menghadirkan berbagai fitur yang menarik. Tidak hanya memberikan kemudahan tetapi juga keleluasaan bagi para penggunanya. Mulai dari kepentingan pribadi hingga kepentingan promosi bisnis dapat diakomodir lewat Instagram.
Meskipun memiliki banyak kelebihan, Instagram juga memiliki kekurangan alias risiko terutama terkait keamanan pengguna. Dilansir dari Marketeers, kini lalu-lalang akun palsu mudah sekali ditemui.
Artikel terkait: Punya rencana beli smartphone tahun ini?Berikut rekomendasi yang bisa jadi pilihan!
- Ini Handphone Dual Camera dengan Harga Rp2 Juta? Ini Rekomendasinya!
- Rekomendasi HP yang Sudah Dilengkapi Chipset Snapdragon 636, Canggih dan Murah!
- 7 Smartphone Tiongkok Terbaik di 2018
Cek foto dan data asli atau curian
Maraknya akun palsu pun seakan jadi dianggap merupakan hal yang biasa. Padahal akun palsu ini bukan tidak mungkin bisa membahayakanmu.Seperti yang pernah dijelaskan lansung oleh The Independent, ciri-ciri akun instagram palsu bisa dengan mudah untuk dikenali.
Biasanya, akun palsu ini enggak memasang foto profil, jarang mengunggah foto, dan followers-nya sedikit. Kamu juga bisa melihatnya dari keseimbangan jumlah following dan followers-nya yang beda jauh, serta nama akunnya yang kelihatan weird. Namun, ada pula akun palsu yang enggak mudah dikenali. Pada umumnya, akun palsu ini menggunakan sistem robot. Jenis akun palsu ini cukup berbahaya, karena bisa mengelabuhi banyak pengguna instagram.
Lalu, mengapa akun palsu ini bisa banyak bermunculan? Menurut hasil temuaan New York Times, akun palsu ini menggunakan foto curian dari akun lain. Akun palsu ini juga biasa disebut dengan spambot. Smyte, perusahaan pegiat anti penipuan dunia maya menuturkan bahwa, ada spambot yang berbaya maupun enggak. Spambot ini ada yang digunakan untuk menyerang orang lain. Kalau kamu berteman dengan spambot, biasanya mereka bakal mengirim pesan ke akunmu dalam bentuk spam atau phising.
Sementara untuk spambot yang berbahaya, akun palsu ini bisa mencuri kata kunci dan menginfeksi virus. Akun yang sering kena spambot adalah akun yang terbuka untuk publik. Akunmu akan dengan mudah di-follow oleh spambot dan fotomu bisa saja dicuri.
Selektif menerima permintaan follow
Memang betul, followers-mu bakal bertambah, pastinya kamu senang dong, karena dengan ini kamu jadi terkesan eksis di dunia maya. Namun, kira-kira penting mana dengan keamanan akunmu?. Kalau kamu lebih mengutamakan keamanan dan kenyamanan, sebaiknya kamu mulai mencari cara untuk menghindari adanya spambot ini.
Pertama, untuk mencegahnya kamu perlu mengaktifkan fitur protect account pada instagram. Orang yang enggak kamu follow enggak bisa bebas melihat foto-foto di akunmu. Selain itu, enggak sembarang orang bisa jadi followers-mu, karena kamu diizinkan untuk memilih dan memilah followers yang kira-kira enggak membahayakanmu. Kedua, apabila belum sempat mengaktifkan fitur protect account dan sudah ada akun palsu yang follow kamu, jangan ragu untuk langsung blokir saja.
Jangan putus asa walau followers berkurang, yang penting akunmu aman dan kamu bisa berselancar dengan tenang di dunia maya.
Artikel terkait: Periksa kembali persiapanmu untuk melakukan perjalanan jauh dengan memperhatikah hal-hal berikut!
- Begini Bahayanya Bawa Muatan Melebihi Beban saat Mudik, Hati-Hati!
- 5 Dampak Buruk pada Kesehatan Tubuh Jika Sering Terjebak Macet, Hati-Hati!
- Cari Tahu Penyebab Oli Motor Berkurang dan Cara Mengatasinya!
Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga!
Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.
SETYO KINANTHI