SWARA  – Akhir-akhir ini saya sering membaca kasus perampokan yang menimpa wanita. Nggak dapat dipungkiri, wanita menjadi target korban perampokan, terutama saat berkendara sendirian di malam hari. Alasannya klise, ya, karena perempuan cenderung kurang waspada, kurang curiga. Jadi ya lebih gampang termakan perangkap.

 

Belum lagi jika melihat modus perampokan pengendara mobil  saat ini yang pintar benar memanipulasi emosi pengendara. Mulai dari modus menyisipkan flyer, menawarkan kartu nama, bahkan dengan terang-terangan melempar telor ke kaca mobil!

 

Makanya, kalau kamu bengong atau insting something wrong-mu kurang jalan, besar kemungkinan kamu bisa menjadi korban.

 

Artikel terkait: cek artikel ini untuk tips merawat kondisi kendaraan

 

  1. 5 Cara Parawatan yang Benar Pada Mobil Bertransmisi Manual
  2. Part-part Motor Ini Kecil Tapi Nggak Boleh Dianggap Remeh. Yuk Kenali Satu per Satu

  3. Hindari 6 Kesalahan yang Tanpa Disengaja Dilakukan Saat Mengendarai Mobil Matik

Jika kamu termasuk perempuan yang aktif dan terbiasa mengendarai  mobil sendiri, kamu wajib memahami 7 tips aman berkendara di malam hari. Bukannya mau menakut-nakuti, tapi, sifat waspada itu sudah sepatutnya kamu miliki. Ingat, better to be safe than sorry!

 

Apa saja tips aman berkendara di malam hari? Yuk, dibaca.

 

1. Cek rute perjalanan

Saat harus bepergian, cek dan rencakan dulu rute perjalanan. Ingin lewat jalan A, terus ke B, belok ke C. Atau mengambil rute alternatif? Hal ini penting, lho. Jangan sampai kamu muter-muter dan kelihatan tersesat. Apalagi sampai harus berhenti dan bertanya ke kumpulan orang nongkrong. Kalau nggak yakin dengan area yang sedang dilalui, pilih rute yang sekiranya lebih terang dan ramai.  

 

2. Kenali lokasi penting

Selain mengecek rute, penting juga untukmu mengecek keberadaan lokasi-lokasi penting seperti pos polisi, pom bensin, atau toko 24 jam terdekat.

 

3. Smartphone selalu standby

Pastikan smartphone­ dalam kondisi prima; full batery dan sinyal internet yang baik. Kabarkan ke orang-orang terdekat posisimu saat ini dan tujuanmu. Dan kabarkan mereka secara berkala.

 

Artikel terkait: persiapan sebelum melakukan perjalanan jauh

 

  1. 6 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Berkendara Jarak Jauh untuk Berlibur
  2. 10 Hal yang Harus Dilakukan Saat Menyiapkan Mobil Untuk Perjalanan Jauh

  3. Bagian Mobil yang Harus Dibersihkan Setelah Liburan, Wajib Tahu!

 

4. Berhenti hanya di tempat ramai

Jika kamu merasa ada yang salah dengan kondisi mobil, misalnya mendadak mogok atau ban pecah, jangan gegabah keluar dari mobil. Paksa sedikit mobilmu untuk berhenti di jalanan yang ramai. Kalau sedang di perkampungan, mungkin kamu bisa cari pos kamling yang masih buka. Atau kalau sedang di jalan kota tapi sudah sepi, berhentilah di depan toko 24 jam atau pom bensin yang masih buka.

 

5. Sembunyikan barang berharga

Simpan tas dan barang-barang berharga jauh di kursi baris kedua. Jangan sampai terlihat dari luar karena ini bisa mengundang perhatian mereka yang sedang cari mangsa. 

 

6. Jangan mudah percaya

Jangan langsung percaya jika ada yang memberhentikan di tengah jalan, dengan alasan-alasan seperti lampu mati atau ban kempes.

 

KTA, tunaiku, pinjaman online, pinjaman tunai mudah dan cepat tanpa agunan, pinjaman tanpa jaminan, amar bank indonesia, kredit mudah dan cepat tanpa agunan, kredit tanpa jaminan, tips aman berkendara, tips aman berkendara di malam hari,

7. Jarak aman

Jaga jarak aman dengan mobil di depan. Bawa mobil dalam keadaan fokus, baik dengan kondisi jalan, rambu-rambu lalu lintas dan keadaan sekitar.

 

Duh, membaca ini saja sepertinya udah bikin deg-degan ya. Berasa kok risikonya besar banget. Ya, memang begitulah adanya. Karena orang jahat makin pintar, kamu pun harus up to date dengan  modus-modus kejahatan terkini untuk antisipasi.

 

Jangan lupa berdoa supaya diberikan perlindungan dari hal-hal yang nggak diinginkan, ya. Stay safe!

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga! Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.

 


WINNY WITRA MAHARANI TUNAIKU WINNY WITRA MAHARANI