SWARA – Menikmati liburan untuk menenangkan diri dan refreshing di tengah sibuknya pekerjaan adalah agenda wajib yang bisa kamu masukan ke dalam jadwal bulanan. Namun, liburan juga membutuhkan biaya yang nggak sedikit kalau kamu mengagendakan wisata ke luar pulau atau bahkan ke luar negeri. Biaya yang dikeluarkan sebenarnya sebanding dengan pengalaman dan perasaan senang yang bakal kamu dapatkan, lho.
Ada banyak cara untuk mendapatkan dana liburan. Salah satu cara untuk menutupi biaya yang nggak sedikit ini adalah dengan uang pinjaman. Lalu, apakah boleh menggunakan uang pinjaman untuk liburan? Bagaimana agar finansial tetap aman meskipun menggunakan uang pinjaman untuk liburan? Yuk, simak!
Â
Artikel Terkait: Tips Liburan yang Perlu Kamu Perhatikan
- 7 Tips Agar Liburan Bersama Anak Nggak Pakai Ribet
- 5 Cara Mudah Liburan ke Maldives Tanpa Kuras Tabungan
- Lakukan 7 Hal ini Kalau Ingin Liburanmu Tidak Terganggu oleh Pekerjaan
1. Rencanakan anggaran dan waktu sebelum liburan datang
Sebelum liburan, nggak hanya menyiapkan tempat wisata saja, tetapi kamu juga harus menghitung setiap pengeluaran selama liburan. Berapa lama kamu akan berlibur juga menjadi pertimbangan untuk mengetahui berapa banyak uang yang akan dikeluarkan. Buatlah dengan detail biaya apa saja yang kamu perlukan selama liburan. Jika sudah jelas setiap detail liburannya, kamu bisa menganggarkan sejumlah uang yang akan digunakan khusus untuk liburan.
Â
2. Menabung sebelum berlibur
Setelah kamu merencanakan liburan dan menganggarkan sejumlah uang khusus, kamu harus mempersiapkan uang tersebut beberapa waktu sebelum kamu liburan. Buatlah timeline tabungan dengan jangka waktu tertentu. Kamu juga bisa mengurangi penghasilan tiap bulan untuk tambahan menabung dan menjual beberapa aset atau investasi kamu untuk tambahan menabung.
3. Manfaatkan promosi
Perusahaan layanan untuk liburan saat ini sudah banyak, seperti penyedia tiket transportasi hingga hotel tempat kamu bakal menginap. Penyedia layanan ini sering memberikan diskon atau promo dalam waktu tertentu. Sembari menabung, kamu harus jeli mencari diskon yang diberikan oleh penyedia akomodasi tepercaya. Lumayan, lho, diskon ini bisa memangkas biaya liburan yang sudah dianggarkan.
4. Jangan sungkan mengontak keluarga atau teman di tujuan wisata
Tempat liburan yang kamu tuju kebetulan merupakan tempat tinggal salah satu keluarga atau teman? Jangan sungkan untuk mengontak mereka, ya! Kamu bisa bisa menginap di rumah keluarga atau teman, sehingga menghapus biaya penginapan. Pastikan mereka benar-benar nggak merasa kerepotan jika kamu menginap, ya!
Artikel Terkait: Rekomendasi Destinasi Wisata Terbaik
- 5 Pilihan Destinasi Wisata Romantis untuk Liburan Tahun Baru Bareng Pasangan
- Mau Liburan ke Jepang?Kenali Empat Musim di Jepang Plus Keunikannya saat Plesiran
- Ajak Keluarga Liburan Akhir Tahun ke Taman Hiburan Terbaik di Dunia, Ini Pilihannya!
Â
5. Jangan ragu pinjam dana online
Boleh-boleh saja kamu menggunakan uang pinjaman dari bank atau penyedia jasa pinjaman uang online untuk berlibur. Hal ini bisa kamu lakukan saat tabungan atau uang yang kamu kumpulkan sebelumnya ternyata masih belum mencukupi anggaran. Namun, kamu harus memastikan uang yang kamu pinjam nominalnya nggak lebih besar dari gaji yang kamu miliki setiap bulannya. Hal ini bertujuan agar kamu nggak kerepotan saat akan membayarkan pinjamannya di bulan berikutnya.
Kesimpulannya, menggunakan uang pinjaman untuk berlibur sah-sah saja dilakukan asalkan kamu memperhatikan hal-hal di atas. Pengelolaan uang yang baik dan perencanaan yang matang menjelang liburan menjadi kunci amannya kondisi finansial kamu meskipun menggunakan uang pinjaman untuk berlibur.
Jadi, kamu akan menggunakan uang pinjaman untuk liburan atau menunggu tabunganmu mencukupi?
  PAULUS RISANG