SWARA – Pinjaman tunai, dewasa ini banyak dijadikan satu solusi keuangan di kala dihadapkan pada hal-hal yang bersifat mendesak. Tidak seperti kredit bank kebanyakan, prosedur kredit melalui instrumen pinjaman tunai cenderung tidak memberatkan kliennya. Prosedur dan prasyarat yang harus kamu penuhi umumnya relatif mudah untuk dilakukan.

 

Misalnya saat kamu harus melakukan operasi secara tiba-tiba, atau mendadak kehilangan pekerjaan, dan berbagai alasan lain yang mengharuskan kamu membayar sejumlah uang dalam jumlah yang tidak sedikit secara tiba-tiba.

 

Kendati memiliki proses dan prosedur mudah, berutang tetap saja akan memberatkan jika kamu tidak bijak memanfaatkan instrumen ini. Kamu harus tetap menerapkan skala prioritas pada langkah ini.

 

Artikel Terkait: Hal-hal yang Berkaitan dengan Pengajuan Kredit

  1. Perhatikan 5 Tips Ini Agar Pengajuan Kredit Usaha Lolos dan Disetujui
  2. 7 Alasan Umum Pengajuan Kredit Tanpa Agunan Ditolak
  3. Kenapa Pengajuan KPR Kita Ditolak? Ini Sebab dan Cara Mengatasinya

 

Namun, jika memang berutang lewat kredit pinjaman sudah menjadi langkah terakhir yang kamu ambil, tidak ada salahnya. Kamu bisa mendapat suntikan dana segar tanpa harus mengajukan kredit dengan prosedur yang menyulitkan lewat beberapa instrumen pinjaman tunai berikut ini.

 

1. Credit card cash advance

Kebanyakan penyedia finansial kartu kredit menyediakan fitur tarik tunai lewat ATM, penarikan bank, atau cek. Lewat cara ini kamu bisa melakukan penarikan sejumlah uang dengan sangat mudah di mana saja dan kapan saja jika melalui mesin ATM.

 

Cara ini mungkin akan mengharuskan kamu membayar sejumlah uang untuk biaya transaksi, dan biaya administrasi, belum lagi bunga yang dikenakan bisa saja lebih besar daripada transaksi non tunai. Hanya saja, jika bicara suntikan dana cepat, penarikan tunai menggunakan kartu kredit merupakan langkah paling mudah dan cepat yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan tambahan uang.

 

2. Kredit dana pensiun

Beberapa bank menyediakan fitur tunjangan pensiun yang memang dirancang khusus bagi mereka yang sudah menginjak usia pensiun. Sistem kredit ini memberikan kemudahan bagi para pensiunan dan juga para calon pensiun untuk bisa mengambil kredit yang mudah dan jangka waktu tenor kredit yang cukup panjang.

 

Saat kamu menginjak usia pensiun, dana pensiun ini bisa sangat membantu. Hanya saja, saran saya, penggunaan dana pensiun ini baiknya digunakan untuk sesuatu yang bersifat utang produktif, bukan utang konsumtif.

 

Logikanya, utang tetap utang dan harus dibayarkan, meski pun diringankan dengan tenor yang panjang. Usia pensiun tentu saja pilihan instrumen pemasukan menjadi lebih terbatas. Jika dana pensiun diputar menjadi modal usaha, setidaknya kamu tetap memiliki pemasukan meski sudah tidak lagi bekerja di perusahaan.

3. Personal loan atau KTA

Kredit Tanpa Agunan atau lebih umum disebut dengan singkatan KTA dewasa ini banyak hadir untuk mencoba menjadi solusi keuangan. Salah satu instrumen kredit tanpa agunan yang bisa kamu jadikan pilihan berasal dari Tunaiku.

 

Produk financial technology (fintech) PT Amar Bank Indonesia ini menyediakan jumlah pinjaman berkisar dari Rp2 juta hingga Rp20 juta kepada masyarakat yang membutuhkan suntikan dana tunai dengan cepat dan mudah hanya dengan menggunakan KTP dan internet.

 

Hanya dengan memanfaatkan platform internet, kamu sudah dapat mencairkan dana pinjaman sampai Rp20 juta rupiah tanpa harus mendatangi Banknya. Proses mendapatkan pinjaman uang di Tunaiku sangat sederhana. Diawali dengan mendaftarkan pinjaman lewat internet, menerima notifikasi persetujuan, tanda tangan kontrak, kemudian berikutnya uang akan ditransfer langsung ke rekening nasabah.‬ Proses ini hanya berlangsung selama 4-5 hari.

 

4. Peer 2 peer (P2P) lending

Peer 2 peer merupakan satu mekanisme pengumpulan dana yang diinisiasi oleh satu instansi atau lembaga. Mekanisme ini membuat lembaga pemberi jasa pinjaman tunai menjadi banyak. Anda bisa memanfaatkan pinjaman tunai peer 2 peer untuk mendapatkan  kucuran dana segar.

 

Artikel Terkait: Hal-hal yang Berbau Kartu Kredit

  1. Perhatikan 7 Cara Cerdas Membayar Tagihan Kartu Kredit Agar Tidak Merasa Terbebani
  2. Bayar Tunai atau dengan Kartu Kredit Saat Liburan? Ini Pertimbangannya
  3. 6 Cara Melunasi Utang Kartu Kredit yang Menumpuk di Usia 30-an!

 

Itulah empat cara mendapatkan tambahan dana segar lewat mekanisme pinjaman. Melalui empat cara tersebut, Anda tak lagi perlu khawatir jika sewaktu-waktu dihadapkan pada sesuatu yang membutuhkan talangan dana segara dalam jumlah cukup besar.

 

Hanya saja Anda perlu lebih cermat memanfaatkan kemudahan-kemudahan dari fitur instrumen kredit tanpa agunan di atas. Jangan sampai memanfaatkannya dengan berlebihan dan tidak bijak.