SWARA – Saya teringat dengan kisah Anah Syakila, warga Lebak, Banten. Ia rela menempuh ratusan kilometer menuju Tulungagung, Jatim, demi menemui Rian, pacarnya yang dikenalnya setahun belakangan hanya lewat dunia maya. Namun, Rian yang selama ini dibayangkannya, ternyata berbeda dengan sosok aslinya yang bernama Sugeng. Anah pun kecewa berat hingga lapor polisi.
Nah, kisah di atas harusnya bisa menjadi pelajaran kita untuk makin waspada ketika menggunakan media sosial. Pasalnya, ada sejumlah modus penipuan lewat media sosial yang kerap nggak kita sadari. Berikut beberapa di antaranya.
Artikel Terkait: Bijak Menggunakan Media Sosial
- Hati-Hati, Posting Hal Berikut di Media Sosial Bisa Membahayakan Kariermu
- Hati-hati! Ini 5 Kebiasaan di Media Sosial yang Bisa Bikin Hubungan Suami Istri Hancur
- Hati-Hati, Ini Dia Detail Informasi Pribadi Kamu yang Dimanfaatkan oleh Facebook
1. Like dan share FB page dengan iming-iming hadiah
Saya sering banget ketemu dengan modus seperti ini di Facebook (FB). Umumnya, mereka meniru Halaman FB resmi dari suatu merek terkenal dan memberi iming-iming giveaway kalau kamu nge-like, share page, postingan mereka. Hadiahnya biasanya sangat menggiurkan, mulai dari smartphone hingga kendaraan bermotor.
Padahal, hadiahnya nggak pernah ada. Tujuan mereka adalah mendulang jumlah like agar page tersebut dapat dijual kembali kepada pihak lain. Nah, untuk membedakan page yang asli dan yang palsu, cukup cari tahu kapan page itu dibuat dan mulai beroperasi. Kalau baru banget, bisa jadi itu palsu. Selain itu, page resmi biasanya sudah memiliki ikon centang biru yang berarti terverifikasi. Oh iya, selain modus iming-iming hadiah, ada juga modus serupa seperti ‘klik like dan ketik amiin’.
2. Kuis lucu-lucuan di Facebook
Ada beragam kuis lucu yang bisa kamu temukan di FB, seperti dari Vonvon. Saya sendiri pernah ikutan kuis semacam ini, kok. Kuis ini biasanya memanfaatkan sisi narsis kita. Contohnya, ‘siapa artis Korea yang mirip denganmu’ atau ‘siapa teman FB yang suka kepoin kamu’.
Namun, dibalik keseruan kuis-kuis semacam ini, penyedia kuis tersebut mengoleksi data pribadi kita tanpa disadari. Kalau disalahgunakan, tentu berbahaya buat privasi kamu. Nah, sebelum ikutan kuis, pastikan kamu membaca baik-baik kebijakan privasi yang tersedia dan hindari mengikuti kuis dari situs-situs yang nggak jelas.
3. Permintaan pertemanan dari kawan lama
Mendapatkan permintaan pertemanan baru dari seseorang yang sudah berteman lama dengan kamu di FB? Bisa jadi, itu adalah akun kloningan yang dibuat untuk mengelabui dengan memanfaatkan nama teman kamu. Si penipu bisa saja meminta pinjaman uang, barang, hingga meminta kamu mengeklik link yang dia sebarkan. Sebelum kamu menuruti permintaannya, sebaiknya kontak teman kamu untuk memastikan bahwa akun tersebut bukan akun palsu.
4. Pesan meminta tolong dari teman
Ketika smartphone kamu hilang, penemunya bisa saja mengakses media sosial kamu dan memanfaatkannya untuk menipu. Makanya, saya berhati-hati ketika seorang teman di FB mengirim pesan untuk meminta pinjaman uang. Soalnya, bisa saja pengirimnya bukan yang bersangkutan, melainkan penipu yang memanfaatkan keadaan.
Biasanya saya akan langsung melakukan konfirmasi pada yang bersangkutan lewat telepon. Kalau memang bukan dia yang ngirim, saya akan meminta dia mengganti sandi dan menutup akses dari semua perangkat.
Artikel Terkait: Memanfaatkan Internet untuk Mendulang Rupiah
- 7 Media Massa untuk Publikasikan Tulisanmu
- 6 Tren Marketing di Tahun 2018 yang Wajib Kamu Pahami!
- Bagi Ibu Rumah Tangga yang Ingin Mulai Bisnis Online Shop, Pahami 5 Hal Ini Dulu Ya!
5. Pesan atau postingan berisi tautan aneh
Kamu mungkin kerap menjumpai tautan aneh di beranda maupun pesan pribadi di medsos dengan konten yang menggiurkan. Biasanya, sih, isinya bokep. Namun, jangan sekali-sekali mengeklik tautan semacam ini, soalnya bisa saja ia berisi malware yang dapat menginfeksi komputer atau ponsel kamu.
Malware ini bisa membuat akun kamu melakukan spamming postingan-postingan nggak jelas tadi tanpa sepengetahuanmu, lho. Apalagi kalau yang di-spam itu postingan berbau pornografi. Bisa-bisa nama baikmu jadi rusak!
Nah, setelah menyimak modus-modus di atas, mudah-mudahan kamu semakin bijak dan waspada saat menggunakan media sosial. Jangan sampai kamu dimanfaatkan oleh orang-orang yang nggak bertanggung jawab!
Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga! Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.
PAULUS RISANG