SWARA – Kalau bicara soal bisnis, pasti banyak orang yang pengin memilikinya. Namun, ketika ditanya pengin membuka bisnis apa, mereka jadi bingung menjawab. Yap, kebingungan ide usaha apa masih menjadi kebingungan banyak orang. Padahal, ada bisnis kontrakan yang pastinya menguntungkan buatmu.

 

Bisnis ini memang membutuhkan modal besar, tapi tentu saja sangat menguntungkan. Pasalnya, harga properti setiap tahun selalu naik. Permintaan akan properti atau kontrakan ini juga selalu mengalami kenaikan. Jadi, bisnis ini bisa dipastikan nggak akan sepi. Satu lagi, dengan memiliki bisnis kontrakan berarti kamu memiliki pendapatan pasif. Untung, bukan?

 

Artikel Terkait: Pengin Berbisnis Properti? Baca Ini

  1. 5 Kesulitan yang Mungkin Kamu Hadapi Ketika Ingin Coba Bisnis Properti
  2. Raup Untung di Bisnis Properti Lewat Strategi Flip, Ini Caranya!
  3. 7 Cara Sukses Terjun Bisnis Properti Tanpa Butuh Modal Besar

 

Kamu berminat membuka bisnis kontrakan? Jika ya, ada beberapa hal yang harus diperhatikan!

 

1. Keuntungan

Saat membuka usaha ini yang harus kamu perhatikan adalah keuntungan. Seperti yang saya singgung di depan, bisnis ini memang menguntungkan. Harga properti yang selalu naik dan permintaan yang terus ada menjadi poin plus kenapa bisnis ini menguntungkan buat dicoba.

 

2. Kerugian

Selain keuntungan, kamu juga harus mencermati kerugiannya. Bisnis kontrakan juga memiliki kerugian. Hal ini karena rumah yang kamu miliki ditempati oleh orang lain. Pasti ada biaya penyusutan yang mau nggak mau kamu mengeluarkan biaya perawatan. Sedangkan untuk biaya perawatan ini nggak mungkin penyewa mau membayarnya.

 

3. Sewa lalu disewakan

Beruntunglah kalau kamu memiliki rumah nggak terpakai yang bisa dikontrakkan. Kalau pengin membuka kontrakan, apakah harus membangun rumah baru? Sebenarnya nggak, ya. Kamu bisa menyewa rumah lalu dijadikan indekos bahkan kontrakan. Jadi kamu menyewakan apa yang kamu sewa.

 

4. Renovasi ulang

Entah itu rumah sendiri atau rumah sewaan, jika kamu ingin memiliki nilai jual untuk disewa ada baiknya melakukan renovasi ulang. Dengan melakukan renovasi ulang ini rumahmu akan memiliki nilai jual. Orang-orang pun akan tertarik untuk menyewa rumahmu.

 

Artikel Terkait: Perhatikan Ini buat Kamu yang Ingin Renovasi Rumah

  1. Perhatikan Hal Ini Saat Renovasi Rumah agar Selalu Bernuansa Natal
  2. Trik Renovasi Rumah di Bawah Rp5 Juta
  3. Atur Bujet Renovasi Rumah dengan Cermat, Lakukan 6 Langkah Ini!

 

 5. Patok harga sesuai kondisi dan lokasi

Semakin bagus kondisi rumahmu, semakin besar pula nilai jualnya. Nah, sebenarnya kalau mau mengorbankan satu kali biaya renovasi, kamu akan mendapatkan lebih di setiap bulannya. Jadi, keuntungan yang kamu dapatkan bisa berkali-kali lipat.

 

6. Pilih lokasi strategis

Selain kondisi, hal yang memengaruhi harga kontrakan adalah lokasinya. Pilihlah rumah untuk disewakan yang terletak di sekitar kawasan industri atau kampus. Semakin strategis lokasi rumah, semakin laku pula rumah tersebut. Bahkan, orang-orang bisa mengesampingkan kondisi kalau lokasinya sangat strategis.

 

Itulah hal-hal yang harus kamu perhatikan jika ingin membuka bisnis kontrakan. Dengan  memperhatikan hal-hal di atas otomatis kamu sudah menerapkan tips sukses dalam berbisnis kontrakkan. Yuk, dipraktikkan!