SWARA – Jalan menuju kesuksesan bukanlah seperti jalan tol Jakarta saat pukul 1 pagi.  Kosong lengang tanpa hambatan. Sebaliknya, dia memiliki banyak hal-hal yang enggak nyaman yang harus berani kalian taklukkan. Karena kalau enggak, besar kemungkinan kalian akan mandek di satu titik. Pasti enggak mau kan?

 

Nah, kali ini Tunaiku ingin memberikan 8 contoh hal yang mungkin enggak nyaman dilakukan tapi bisa bikin kamu tambah sukses itu. Walaupun sebenarnya masih ada banyak, tapi untuk sekarang yuk kita lihat satu-persatu yang ada di bawah ini!

 

1. Bangun lebih pagi

Enggak bisa disangkal, bangun lebih pagi memang memiliki kelebihan dibandingkan bangun saat matahari sudah tinggi. Pasti kamu juga setuju kan kalau Tunaiku bilang ada sensasi yang berbeda apabila kita memulai hari pada pukul 5 pagi dibandingkan pukul 9.

 

Rasanya menjadi lebih teratur, produktif, dan lebih siap semangat menghadapi hari! Nah, untuk membantumu memulai kebiasaan bangun pagi, coba deh baca tips Tunaiku yang ini.

 

2. Berbicara di depan umum

Kemampuan berbicara di depan orang banyak, termasuk susah-susah gampang. Untukmu yang introvert dan pemalu, keharusan untuk berdiri di hadapan rekan-rekan sekantor dan menyampaikan sesuatu cukup bikin ketar-ketir.

 

Padahal, kalau terus menerus diam, kapan bisa tampil dan menonjol? Mulailah dari memberanikan diri mengajukan pertanyaan saat diskusi. Dan, sedikit demi sedikit, menyampaikan pendapat saat sesi brainstorming. Kuncinya? Percaya diri dan kuasai materi!

 

3. Olahraga

Olahraga termasuk resolusi 2017-mu enggak nih? Kalau iya, wujudkan dong! Rajin olahraga memang enggak serta-merta membuatmu naik jabatan, sih. Tapi, menjaga stamina dan kesehatan adalah salah satu upaya menjaga performamu di kantor.

 

Sebuah studi di Harvard pun mengamini bahwa olahraga ringan secara teratur, meningkatkan memori sekaligus kemampuan berpikir. Masuk akal, kan? Siapa juga yang mau memercayakan proyek besar jika kamu sering sakit-sakitan dan sering lupa deadline?

 

4. Networking

Salah satu investasi terbaik di usia produktif kerja adalah networking. Ini berarti, kamu harus sering-sering bersosialiasi dan berkenalan dengan banyak orang. Jika kamu memang bukan tipe yang pintar memulai pembicaraan, enggak masalah kok.

 

Cukup menjadi pendengar yang baik. Umumnya  sih, orang-orang justru akan berbicara lebih banyak dan semakin menyenangimu.  Dan ingat, membangun networking bukan berarti cari muka, ya!

 

5. Mengakui kesalahan

Saat melakukan kesalahan, seperti salah memasukkan data atau lupa memberikan dokumen yang diminta atasan, segeralah akui dan meminta maaf. Mengakui kesalahan sebenarnya justru mempercepat prosesmu memperbaiki diri karena kamu enggak perlu repot-repot mengelak dan mencari alasan. Seorang leader umumnya memiliki sifat ini. Jika salah satu anggota timnya eror, maka dialah yang bertanggung jawab.

 

6. Belajar terus menerus

Kamu pasti punya impian dan target, kan? Apakah hari ini kamu sudah melakukan sesuatu yang membawamu selangkah lebih dekat untuk meraihnya? Salah satu upayanya yaitu melalui membaca dan belajar. Bacalah buku dan sumber-sumber dari internet setidaknya 2 jam dalam sehari. Membaca novel dan komik memang asyik, tapi imbangi juga membaca materi yang menambah pengetahuan profesionalmu.

 

7. Menantang kesulitan

Siapa sih, yang mau kesusahan? Rasanya enggak ada, ya. Tapi, kali ini tantanglah kesulitan itu. Lakukan sesuatu hal yang kamu tahu enggak mudah dilakukan, tapi bukan juga sesuatu yang impossible.

 

Misalnya, jika kamu seorang wartawan dan ditugaskan untuk meliput ke daerah konflik perang, padahal kamu termasuk orang yang cenderung menyenangi liputan ringan. Jika saat memikirkan tantangan-tantangan ini seketika membuatmu mules, justru itu tandanya kamu harus mencobanya.

 

8. Membatasi memegang gadget

Kamu tahu kenapa Steve Jobs, sang kampiun di dunia per-gadgetan, malah membatasi anak-anaknya menggunakan ponsel? Karena dia tahu, terlalu lekat dengan gadget justru akan menghalangi mereka di kemudian hari. Mengecek sosial media dan berinteraksi di dunia maya bolehlah sesekali dilakukan. Tapi, jika keseringan tentunya malah akan menghambatmu menuntaskan pekerjaan. Jadi, jika memang enggak penting-penting amat, jauhkan gadget-mu!  

 

Itulah dia daftar 8 hal yang memang nggak nyaman dilakukan tapi bisa bikin kamu sukses! Bagimu sendiri, apa sih hal-hal enggak nyaman yang enggak ingin kamu lakukan tapi sebenarnya harus? Share di kolom komentar ya!

 

Satu hal lagi: ala bisa karena biasa. Saat kamu menyeringkan diri melakukan hal-hal di atas, lama kelamaan kamu pasti akan terbiasa. Mumpung masih di permulaan tahun, yuk, mulai membiasakan diri!