SWARA – Siapa yang nggak mau kalau masa depannya sudah dijamin semasa kuliah? Saya juga nggak bakal melewatkan kesempatan itu. Untuk mewujudkannya, saya banyak-banyak baca berita, survei ke sana-sini, dan sebagainya. Akhirnya saya tahu kalau jurusan paling menjanjikan di masa depan itu berhubungan dengan kepentingan umum. Apa saja?
Artikel Terkait: Tes Wawancara untuk Mendapatkan Beasiswa Kuliah
- 9 Tips Sukses Tes Wawancara Beasiswa dalam Bahasa Inggris
- 7 Tips Agar Sukses Tes Wawancara Beasiswa LPDP
- Hindari 8 Kesalahan dalam Mendapatkan Beasiswa LPDP
1. Jurusan Ilmu Komunikasi
Invasi internet untuk dunia berkembang sangat pesat. Dunia komunikasi sekarang sangat riuh dengan berbagai arus yang datang dari banyak tempat. Oleh karena itu, amat dibutuhkan seorang ahli di bidang ini. Sekarang saja ahli komunikasi per bulannya digaji sekitar Rp6,9 juta. Apalagi di masa depan?
2. Jurusan Hubungan Internasional
Seorang lulusan jurusan hubungan internasional akan ditempatkan di garda depan negara dalam hal diplomasi. Skill yang harus dimiliki bukan hanya modal penguasaan bahasa asing, tetapi juga sikap dan etika dalam berdiplomasi. Nggak heran, seorang diplomat itu terkenal berkarisma dan penuh keberanian. Gaji bulanannya sekarang sekitar Rp5 juta sampai Rp11 juta.
3. Jurusan Pemasaran
Dunia produksi di masa depan diprediksi akan berkembang pesat. Ketika produksi makin variatif dan berkapasitas banyak, maka secara otomatis akan melahirkan persaingan pasar. Perusahaan mana pun pasti membutuhkan seorang ahli strategi di bidang pemasaran. Gaji per bulannya saat ini saja sudah mencapai Rp5,9 juta per bulan. Itu gaji minimalnya.
4. Jurusan Desain Visual
Sebuah bangunan, produk, dan lain-lainnya baru bisa diwujudkan ketika ada ide. Nah, seorang lulusan desain visual selalu berkecimpung dengan ide dan inovasi. Kamu bisa mengasah kreativitas di sini. Bukan hanya itu. Prospek kerja di masa depan juga sangat cerah. Per bulannya bisa saja bergaji minimal Rp7,5 juta. Wajar, banyak yang butuh, sih.
5. Jurusan Teknik Elektro
Jurusan paling menjanjikan kelima ini berkaitan dengan dunia teknologi. Namun, bukan pada perangkat lunak, melainkan perangkat keras. Ketika produk gadget semakin banyak, maka akan melahirkan persaingan. Kemudian persaingan akan melahirkan konsumen. Dari situlah ladang bisnismu bermula. Asal kamu sanggup saja, rasanya Rp10 juta per bulan nggak sulit.
6. Jurusan Teknik Farmasi
Sekarang ini kebutuhan obat-obatan kimiawi cukup tinggi. Beberapa produknya sudah dikembangkan menjadi ramah untuk dikonsumsi. Sebut saja beberapa minuman penambah stamina. Seorang lulusan dari jurusan ini akan bekerja di apoteker, laboratorium perusahaan, maupun di rumah sakit. Gaji per bulannya bisa lebih dari Rp5 juta.
7. Jurusan Pengolah Data
Secara umum, seorang ahli pengolah data itu juga ahli di bidang perhitungan matematika dan statistika. Di SMA, kamu pernah diajari tentang statistika belum? Kira-kira pas kelas 2 SMA gitu. Jurusan ini nggak akan pernah bisa pisah jauh-jauh dari angka-angka, permodelan, maupun rumus-rumus pemasaran. Per bulannya saat ini sudah mencapai Rp7,6 juta.
Artikel Terkait: Rekomendasi Kuliah untuk Karyawan Buat Kamu
- Rekomendasi Kuliah dengan Kelas Malam di Semarang buat Karyawan
- Ini Pilihan Kelas Karyawan Terbaik di Medan Untuk Kamu yang Tertarik Kuliah Lagi!
- Kuliah Sambil Kerja, Ini Rekomendasi Kelas Karyawan Terbaik di Surabaya
8. Jurusan Ilmu Komputer
Inilah jurusan yang menjadi favorit saya. Sejak kecil saya sudah suka dengan ilmu komputer, pemrograman, maupun dunia kripto yang penuh dengan teka-teki dan pemecahan soal. Untuk menyebut suksesor di bidang ini antara lain Mark Zuckerberg, Bill Gates, dan lainnya. Di Indonesia, rata-rata seorang ahli komputer minimal dapat gaji sekitar Rp8 juta.
Itulah kedelapan jurusan paling menjanjikan di masa depan. Buat kamu yang sudah punya anak kecil, coba diarahkan ke sana. Membentuk masa depan anak di usia yang belia, kenapa nggak? Dulu mungkin kita bisa kalah dengan keadaan karena belum tahu jurusan mana saja yang paling menonjol suatu hari nanti. Kini sudah menggenggamnya. Tinggal realisasikan.
  SWARA TUNAIKU