SWARA DARI AMAR BANK – Berapa perkiraan biaya lamaran sederhana yang harus kamu persiapkan saat serius ke jenjang pernikahan? Berikut kamu temukan perkiraan biaya lamaran dan tips menjalankan lamaran sederhana lengkap!

 

Sebelum melangkah ke jenjang pernikahan, tahapan awal yang perlu dilewati oleh hampir semua pasangan adalah prosesi lamaran. Seperti halnya mempersiapkan pengeluaran untuk acara pernikahan, kamu juga perlu memperkirakan biaya lamaran.

 

Perkiraan biaya lamaran yang harus kamu sediakan kurang lebih Rp6.000.000 dengan rincian sebagai berikut:

 

1. Dekorasi lamaran Rp500.000

2. Biaya pakaian dan tata rias Rp1.000.000

3. Katering Rp2.000.000

4. Dokumentasi Rp1.000.000

5. Cincin lamaran Rp1.000.000

6. Hantaran Rp500.000

 

Ingin mendapatkan tips lebih lanjut untuk menekan biaya tersebut? Yuk, simak penjelasan sampai akhir!

 

Kalkulator Finansial Swara
Hitung segala kebutuhan harian kamu dengan Kalkulator Finansial dari Swara. Mulai dari modal bisnis, biaya pernikahan, renovasi rumah, traveling, hingga pendidikan. Klik Banner untuk Mencoba!

 

Rincian Biaya Lamaran yang Harus Dipersiapkan dan Tips Menghemat

 

rincian biaya lamaran
Sumber: Freepik

 

Jumlah angka pernikahan di Indonesia selama beberapa tahun terus menurun. Data Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2020 menunjukkan bahwa hanya terdapat 1,79 juta pernikahan pada 2020. 

 

Menurunnya angka pernikahan salah satunya disebabkan pembatasan pelaksanaan kegiatan publik selama masa pandemi dan juga kemampuan finansial masyarakat yang belum stabil.

 

Demi meminimalisir biaya, ada baiknya untuk menyelenggarakan prosesi pernikahan yang sederhana. Hal ini termasuk memperhitungkan estimasi biaya lamaran yang tidak terlalu merogoh kocek. Apa saja pertimbangannya?

 

1. Dekorasi tempat lamaran (Rp500 ribu)

 

Acara lamaran kekinian lekat sekali dengan dekorasi tempat lamaran. Tempat lamaran bisa menyesuaikan seperti di dalam rumah atau di sebuah gedung. 

 

Dekorasi dalam biaya lamaran akan meliputi backdrop untuk pasangan, hiasan bunga, meja dan kursi untuk keluarga dan tamu. Kegiatan dekorasi bisa dilakukan sendiri maupun dengan vendor. Jika ingin menyewa vendor, biasanya akan memakan biaya kisaran Rp500.000.

 

Tentunya, kalau kamu memilih untuk mendekor sendiri, maka kamu bisa menghemat biaya yang perlu dikeluarkan.

 

2. Biaya lamaran berkaitan dengan pakaian dan rias wajah (Rp1 juta)

 

Meski tidak wajib, menggunakan riasan wajah dan pakaian khusus lamaran akan menambah kesan spesial saat lamaran. 

 

Pilihlah paket jasa make-up artist sesuai bujet. Jika ingin lebih hemat biaya, bisa juga meminta bantuan dari teman.

 

Terkait pakaian, kamu bisa saja membeli pakaian pasangan yang sudah jadi di department store. Bisa juga menyewa pakaian khusus acara lamaran dan pernikahan.

 

Tidak perlu terlalu mewah, kamu bisa membeli sepasang baju batik couple seharga Rp500.000 dan sewa tata rias senilai Rp500.000. Jadi, total estimasi untuk pakaian dan tata rias adalah Rp1.000.000.

 

3. Katering (Rp2 juta)

 

Katering umumnya menjadi pengeluaran biaya lamaran terbesar. Jika dilangsungkan di rumah, sajian makanan umumnya akan disediakan oleh pihak keluarga wanita yang didatangi. 

 

Penting untuk memesan katering dengan jumlah yang cukup, kira-kira 30 hingga 70 pax di hari lamaran. Jumlah ini tergantung pada jumlah keluarga besar yang akan ikuti dalam acara lamaran. Jika ingin menghemat biaya, mintalah bantuan keluarga besar untuk mempersiapkan sajian makan sendiri.

 

Jika kamu mengundang 20 orang, kemungkinan kamu harus menyediakan 40 pax makanan. Maka estimasikan biaya katerng seharga Rp50.000 per pax sehingga biaya yang harus kamu sediakan sebesar Rp2.000.000.

 

4. Dokumentasi foto atau video (Rp1 juta)

 

Ada banyak paket dokumentasi lamaran dengan harga beragam yang bisa kamu pilih. Kamu bisa menyewa jasa freelancer untuk mendokumentasi momen lamaranmu.

 

Jika akan menggunakan jasa fotografer, disarankan untuk memilih paket gabungan jasa foto dan atau video beserta dengan dekorasi. Karena semuanya sudah menjadi satu kesatuan, biayanya akan lebih murah.

 

Adapun jika terpisah, biasanya videographer dan tukang foto akan mematok harga Rp500-Rp1 juta dalam satu acara. Namun, tidak melulu harus menggunakan jasa profesional, dokumentasi acara lamaran bisa juga dilakukan oleh kerabat atau teman yang memiliki kemampuan dalam bidang ini.

 

5. Cincin lamaran (Rp1 juta)

 

Cincin lamaran biasanya akan diberikan oleh mempelai pria kepada wanita sebagai tanda keseriusan ingin membangun rumah tangga ke depannya. Umumnya, cincin akan dibeli sepasang untuk pria dan wanita sehingga masing-masing memiliki tanda ikatan keseriusan.

 

Perlu diingat, cincin lamaran tentunya berbeda dengan cincin pernikahan. Cincin lamaran hanya sebatas ikatan tanpa tanda sah. Cincin lamaran hanya pertanda kamu ingin menjalani hubungan lebih serius dan siap membangun rumah tangga dalam waktu dekat.

 

Jika dana masih terbatas, cukup membeli yang bisa kamu jangkau. Kamu bisa menyediakan uang kisaran Rp1.000.000 untuk membeli cincin lamaran emas kadar 50% emas.

 

6. Hantaran lamaran (Rp500 ribu)

 

Tips selanjutnya yang perlu kamu persiapkan untuk biaya lamaran adalah hantaran lamaran. Berbeda dengan hantaran pernikahan. Jika hantaran pernikahan kamu harus memberikan perlengkapan ibadah, uang, pakaian, sepatu, beras, dan lain-lain, maka di hantaran lamaran kamu tidak perlu memberikan seheboh itu. Cukup hantaran berupa buah tangan seperti makanan dan buah-buahan yang bisa berbentuk parcel.

 

Umumnya, biaya untuk hantaran lamaran bisa kamu siapkan kisaran Rp500.000. Estimasi ini cukup untuk membeli makanan tradisional dan buah-buahan, seperti dodol, kue kering, wajik, jadah, dan lainnya.

 

Total Perkiraan Biaya Lamaran Sederhana

 

total biaya lamaran
Sumber: Unsplash

 

Jika diselenggarakan secara sederhana, sebenarnya biaya lamaran cenderung tidak akan memakan banyak biaya. 

 

Dengan estimasi pengeluaran yang cukup realistis, total biaya lamaran bisa ditekan hingga mencapai angka 11 juta rupiah saja. Berikut rincian biayanya:

 

1. Dekorasi lamaran Rp500.000

2. Biaya pakaian dan tata rias Rp1.000.000

3. Katering Rp2.000.000

4. Dokumentasi Rp1.000.000

5. Cincin lamaran Rp1.000.000

6. Hantaran Rp500.000

 

Jadi, total untuk estimasi biaya lamaran yang harus kamu sediakan adalah Rp6.000.000. Namun, angka tersebut bisa kamu sederhanakan lagi sesuai kebutuhan. Murah, kan?

 

Baca juga: Siapkan Biaya Lamaran Tambahan, Ini Solusi yang Direkomendasikan

 

Perbedaan Antara Lamaran dan Tunangan 

 

Penting untuk diketahui bahwa prosesi lamaran dan tunangan adalah dua hal yang berbeda. Lamaran berarti meminang atau meminta calon pasangan wanita untuk menjadi pengantin dan membina biduk rumah tangga bersama calon pasangan pria. 

 

Sementara itu, tunangan adalah kesepakatan untuk mengikat seseorang yang menjadi tahap awal tujuan pernikahan.

 

Jadi, prosesi lamaran biasanya dilakukan terlebih dahulu diikuti dengan tunangan dan acara pernikahan. 

 

Baik prosesi lamaran dan tunangan diberi tanda dengan menyediakan sepasang cincin sehingga banyak yang mengira keduanya adalah acara yang sama.

 

Selain Biaya Lamaran, Ini Barang Lamaran yang Harus Dibawa Pihak Pria

 

Beberapa hal yang perlu diperhitungkan pihak pria saat melamar adalah dengan membawa barang lamaran. Barang lamaran ini akan disesuaikan dengan tradisi dan atau konsep yang diambil dalam proses lamaran. 

 

Namun secara umum, beberapa orang melengkapi seserahan berupa perhiasan dengan barang lamaran yang kemungkinan akan dibutuhkan oleh calon pasangan wanita.

 

Baca juga: 10 Ide Sederhana Seserahan Pernikahan, Sederhana Tapi Penuh Makna

 

Misalnya seperti pakaian, sepatu, riasan wajah, peralatan ibadah, serta makanan dan cemilan untuk dinikmati saat acara lamaran berlangsung.

 

Selain barang lamaran, biaya yang mungkin akan dikeluarkan oleh pihak pria adalah sumbangan dalam bentuk uang tunai untuk pihak keluarga wanita.

 

Kemudian ada juga biaya transportasi keluarga dan akomodasi jika tinggal berjauhan.

 

Satu hal yang perlu diingat, rincian biaya lamaran di atas akan sangat bergantung pada konsep acara lamaran dan pembicaraan kedua belah pihak. 

 

Tetapi, perlu diingat bahwa pengeluaran untuk acara pernikahan umumnya akan jauh lebih besar sehingga penting untuk memperhitungkan biaya lamaran dengan bijak.