SWARA – Bagi kamu yang membutuhkan uang dalam keadaan mendesak, pinjaman atau kredit tanpa jaminan alias KTA seringkali menjadi jawaban bagi kesulitanmu. Proses pencairannya yang cepat dan syarat-syarat yang relatif lebih mudah dibandingkan dengan pinjaman jenis biasa adalah alasan utama mengapa produk ini menjadi salah satu produk unggulan di bank-bank Indonesia.
Namun, kalau kamu kurang cermat dan kurang perencanaan dalam melakukan pinjaman tanpa agunan, bukan hanya kamu bisa terlibat masalah di awal, tetapi kamu juga bisa terlilit hutang yang dapat menjurus pada kerugian finansial. Apa saja kira-kira kesalahan yang sering dilakukan saat mengajukan pinjaman tanpa jaminan? Simak dan perhatikan penuturannya.
1. Meminjam karena gaya hidup mewah
Dalam mengajukan pinjaman tanpa jaminan, ada baiknya jika kamu mengajukannya bukan untuk gaya hidup mewah, seperti untuk membeli perhiasan mahal atau melakukan perawatan wajah dan tubuh yang bernilai jutaan. Karena pinjaman itu adalah pinjaman konsumtif, bukan pinjaman produktif.
Ketika kamu ingin mengajukan KTA, sangat disarankan kamu menggunakannya untuk hal yang produktif dan berharga, seperti untuk menambah modal usaha atau untuk renovasi rumah.
Artikel terkait: Kesalahan-kesalahan dalam mengatur finansial
- 7 Kesalahan Kaum Millennial dalam Mengatur Keuangannya
- Hati-Hati, Ini 6 “Dosa” Finansial yang Sering Dilakukan Perempuan!
- Simak 6 Kesalahan dalam Mengatur Keuangan yang Paling Sering Kamu Lakukan!
2. Tidak jujur dalam pengajuan pinjaman
Ketika kamu mengajukan pinjaman tanpa jaminan, kamu diharuskan untuk menjawab jujur dan sebenar-benarnya dalam mengungkapkan alasan pinjaman kepada bank. Mengapa? Karena ketidakjujuranmu dapat membuatmu berurusan dengan kasus pengadilan atau kasus kriminal karena kamu melakukan penipuan.
Menggunakan data atau informasi orang lain ketika kamu mengisi formulir pengajuan pinjaman juga sangat dilarang, karena kamu akan terjerat dengan pasal pencurian identitas.
3. Dokumen tidak lengkap
Jika kamu hendak mengajukan pinjaman tanpa jaminan pada sebuah bank atau instansi lainnya, luangkanlah sedikit waktu untuk mencari tahu dokumen apa saja yang diperlukan untuk mengajukan pinjaman, karena masing-masing bank memiliki persyaratan yang berbeda-beda. Itu akan sangat memudahkanmu karena kamu nggak perlu bolak-balik untuk mengambil atau mempersiapkan dokumen yang terlupakan.
4. Tidak berpikir panjang dalam mengajukan KTA
Perhatikanlah seluruh aspek finansialmu ketika kamu hendak mengajukan pinjaman tanpa jaminan, seperti jumlah penghasilan, pengeluaran bulanan, tanggungan, biaya asuransi, cicilan kartu kredit, dan juga pinjaman lainnya.
Jika kamu terlalu impulsif dalam mengajukan pinjaman tanpa jaminan, banyak kesulitan yang akan kamu alami ke depannya, apalagi jika kamu salah perhitungan dan nggak mampu membayar tepat waktu. Kamu justru malah harus membayar denda keterlambatan dan denda-denda lainnya.
Artikel terkait: Masih ragu untuk memilih pinjaman tanpa jaminan di Tunaiku?
- Butuh Dana Mendesak? Coba Ajukan Pinjaman Uang Online di Tunaiku!
- 8 Keunggulan dari Pinjaman Tanpa Jaminan Tunaiku
- Nggak Perlu Ragu Lagi Ajukan Pinjaman Tunaiku. Sudah Terdaftar di OJK, Lho!
5. Mengabaikan fine print
Ketika kamu mengisi formulir pengajuan pinjaman tanpa jaminan, jangan lupa untuk membaca tulisan-tulisan kecil yang biasanya tersimpan di bagian belakang formulir, tulisan-tulisan kecil tersebut dinamakan fine-print.
Fine print ini memberikan informasi-informasi mendetil seperti suku bunga yang bisa berubah dan juga persyaratan-persyaratan lainnya yang bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kondisi bank atau lembaga keuangan.
Jadi sudah tahu dong kesalahan yang harus kamu hindari ketika mengajukan KTA. Nah, saran saya sih, buat kamu yang membutuhkan pinjaman tanpa jaminan yang minim risiko dan proses ceat juga mudah, ajukanlah pinjaman tanpa jaminan di Tunaiku. Kamu nggak akan direpotkan dengan pengurusan dokumen yang ribet karena semua dilakukan secara online.
Selain itu, dengan bunga flat 3% kamu nggak akan merasa keberatan dalam proses pelunasannya nanti. Waktu pencairan dananya pun relatif cepat, hanya membutuhkan waktu tiga sampai empat hari. Jadi tunggu apa lagi? Ajukan pinjaman tanpa jaminanmu di Tunaiku!