SWARA – Setiap orang pastilah menginginkan sukses dalam karirnya. Mereka pun mulai menaikkan effort seperti lebih rajin berangkat pagi dan semangat mencapai target. Mereka juga nggak sungkan untuk bekerja melebihi jam alias lembur.
Sibuk menaikkan effort jangan lantas melupakan beberapa hal sepele. Hal-hal sepele jika diabaikan akan membuat karir tetap gemilang. Yap, jika menginginkan kenaikkan karir ada beberapa kesalahan yang harus dihindari. Pasalnya sama saja targetmu tercapai kalau kamu melakukan beberapa hal sepele tapi berakibat fatal.
Artikel terkait: Tips agar karirmu cepat meningkat
- 5 Alasan Wajib Tinggalkan Kebiasaan Tidur Larut agar Produktivitas Kerja Meningkat
- 5 Buku Enterpreunership yang Wajib Dibaca untuk Menunjang Karir
- ni Dia Alasan Kenapa Membaca Bisa Membuatmu Lebih Sukses
Kamu nggak ingin kan, karirmu ajeg di satu posisi saja. Sebaliknya, pasti kamu menginginkan karir yang gemilang. Untuk itu, yuk hindari beberapa hal sepele berikut ini.
1. Kurang mau mendengar saran rekan
Terkadang saat bekerja, ada rekanmu yang memberikan kritik masukkan tentang hasil kerjamu. Kadang kamu merasa nggak terima dan mengacuhkan kritik saran itu. Padahal, kritik saran itu bisa membangun, lho. Bisa jadi juga hasil kerjamu sudah jadi buah bibir satu kantor. Sayangnya mereka nggak berani bilang sehingga kamu terus-terusan melakukan kesalahan yang sama. Nah, bukankah lebih baik jika ada yang memberikan kritik saran padamu langsung?
2. Terlalu cepat puas
Rasa bangga pada diri setelah bekerja memang perlu. Apalagi jika untuk mengapresiasi diri sendiri. Namun yang nggak boleh adalah terlalu cepat merasa puas. Padahal, kamu bisa mencapai yang lebih baik lagi. Jika kamu cepat berpuas, hanya akan membuatmu malas untuk berusaha mencapai yang lebih tinggi lagi.
3. Mengeluh pekerjaan di media sosial
Berbagi cerita dan pengalaman di media sosial itu sah-sah saja. Namun, tentu harus memilih apa yang di-update. Jangan sampai isi update-anmu hanya keluhan dalam bekerja, seperti ‘Kerja keras bagai kuda, Sabtu pun masuk’.
Sebenarnya nggak ada narasi yang menjelekkan perusahaan, sih. Tapi tanpa kamu sadari, secara nggak langsung hal-hal seperti ini justru menjelekkan perusahaanmu. Dan ketika atasan sampai membacanya, wah pasti penilaiannya terhadapmu pun menurun.
Artikel terkait: Memanfaatkan media sosial dengan baik
- Ternyata, Begini Media Sosial Memberi Pengaruh Terhadap Kariermu!
- Ini Tips Menjual Barang-barang Bekas Secara Online
- Berdasarkan LinkedIn, Ini 5 Pekerjaan Paling Dicari FreshGrad Tahun 2018
4. Banyak ngomong tanpa berbuat
Bertindak berdasarkan teori memang bagus. Namun, jadi nggak bagus bila hanya berteori saja tapi praktiknya nol besar. Jadi yang baik adalah ada teori ada juga aksinya. Sebaliknya, ‘Talk less, do more’! Itu yang bagus.
5. Kehidupan kantor dan pribadi kurang seimbang
Di kantor kita memang menemui beragam orang yang sifatnya berbeda-beda. Ada yang terlalu santai, ada juga yang terlalu serius. Santai itu bagus karena terhindar dari stres, tapi kalau sampai mengesampingkan pekerjaan jadi nggak baik juga. Tapi kalau terlalu serius, risikonya jadi gampang stres. Yang baik adalah seimbang antara kehidupan pribadi dengan pekerjaan. Santai, tapi tetap amanah.
Sudah membaca kan 5 hal sepele yang bisa menghancurkan karirmu. Untuk itu, hindarilah hal-hal di atas agar karir tetap gemilang, ya!
Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.
TRI PUSPITASARI