SWARA – Kurang lebih empat sampai lima tahun yang lalu, profesi MUA atau make-up artist belum banyak dilirik orang. Namun, seiring dengan kemajuan teknologi dan sosial media seperti Instagram, banyak make-up artist terkenal yang mengunggah foto hasil riasan atau video tutorial make-up-nya ke akun mereka. Hal itu menyebabkan banyak orang tertarik untuk belajar lebih dalam tentang cara make-up dan produk-produk kosmetik. Bagi kamu yang berdomisili di daerah Surabaya, berikut ini adalah tempat kursus MUA berkualitas tinggi yang berada di Kota Pahlawan tersebut!
Artikel Terkait: Butuh MUA untuk Pernikahanmu? Ini Kisaran Biayanya!
- Kisaran Biaya MUA untuk Hari Pernikahanmu di Jakarta
- Kisaran Biaya MUA untuk Hari Pernikahanmu di Bandung
- Ini Kisaran Biaya MUA Keren di Bali untuk Hari Pernikahan
1. Puspita Martha International Beauty School
Puspita Martha International Beauty School beralamat di Perkantoran Office Park B1-16, Jalan Bukit Darmo Golf, Surabaya. Setelah pertama kali didirikan di Jakarta oleh Dr. Martha Tilaar, sekolah kecantikan ini membuka cabangnya di Surabaya pada tahun 2014. Untuk kelas MUA, terdapat 4 buah program yang kamu ambil, yaitu program beautypreneurship, ready-to-work, advance, dan weekend programme.
Jika kamu masih pemula, disarankan untuk mengambil program ready-to-work karena durasi kursusnya cenderung lebih cepat. Lebih tepatnya, sekitar 90-240 jam di mana jadwal kursusnya dapat kamu sesuaikan. Program ready-to-work ini memiliki 3 konsentrasi yaitu basic make up, make up pengantin tradisional, dan make up pengantin internasional. Bagi kamu yang berniat, biaya untuk mengikuti program ready-to-work ini diperkirakan sebesar Rp22 juta sampai dengan Rp32 juta.
Jika ingin mendalami profesi sebagai MUA fotografi dan fashion, kamu dapat mengambil program beautypreneurship dengan konsentrasi photographic and fashion make-up diploma. Namun kamu harus menyiapkan bujet jauh lebih banyak, karena untuk mengambil kursus berdurasi 4 bulan ini, biaya yang dibutuhkan kurang lebih Rp75 juta.
2. Rever Hair and Make-Up Academy
Rever Hair and Make-Up Academy berdiri pada tanggal 30 Oktober 1993 dan bertempat di Jalan Tumapel No. 8, Keputran, Tegalsari, Surabaya. Menjadi salah satu akademi pengajar kecantikan dan penataan rambut paling berpengaruh di Asia, Rever Hair and Make-Up Academy menawarkan beberapa program kursus bagi kamu yang tertarik untuk mempelajari lebih lanjut.
Untuk kamu yang berniat mempelajari seni make-up secara keseluruhan, disarankan kamu mengambil Complete Pro Make-Up Program. Selama 80 kali pertemuan, kamu akan diajarkan teknik make-up secara komprehensif beserta cara me-manage bisnis MUA dengan baik. Jika kamu tertarik, program ini dapat kamu ikuti dengan harga kurang lebih Rp37 juta.
Selain itu, kualitas Rever sebagai salah satu akademi penataan rambut sudah terbukti. Jadi, nggak ada ruginya untuk mengambil kelas hairstyling juga, lho! Untuk kelas penataan rambut tingkat pemula, kamu akan mendapatkan edukasi selama 16 minggu dengan biaya kurang lebih Rp30 juta.
Artikel Terkait: Tips-tips Penting dan Berguna Seputar Dunia Kecantikan
- Ingin Tampil Cantik dengan Makeup? Hindari 10 Kesalahan dalam ber-Makeup Berikut Ini
- 5 Tips dan Trik Kecantikan yang Bisa Bikin Makin Hemat
- Lipstik Patah Jangan Dibuang, Yuk, Selamatkan dengan 4 Cara Ini!
3. SekolahMakeUp.com
SekolahMakeUp.com didirikan oleh Vina Wijayanti, salah seorang MUA terkenal di Indonesia dan internasional. Vina Wijayanti juga adalah satu-satunya MUA yang diizinkan untuk memberikan pelatihan Air Brush Make-Up oleh Dinair Hollywood, merek air brush terkemuka asal Amerika Serikat.
Jika berniat mengikuti kursus MUA di sini, kamu akan mendapatkan kelas make-up selama 30 kali pertemuan dan kelas penataan rambut sebanyak 10 kali pertemuan. Kelebihannya, waktunya dapat kamu atur dan tentukan sendiri secara fleksibel. Untuk biayanya, kamu harus mempersiapkan bujet sekitar Rp32 juta.
 TIMOTIUS TRISETIAWAN