SWARA – Siapa bilang malam tahun baru harus dirayakan dengan liburan ke tempat wisata atau berpesta di tempat umum? Meski hanya di rumah saja, ada banyak cara seru untuk merayakan malam tahun baru dengan meriah.

 

Di situasi pandemi seperti sekarang ini, kamu mungkin tidak bisa menikmati tahun baru seperti tahun-tahun sebelumnya. Tapi, kamu tetap bisa merayakan tahun baru dengan cara yang menyenangkan, bahkan meski kamu tinggal sendirian sekalipun. 

 

Ide Malam Tahun Baru di Rumah Sendirian

 

Beberapa dari kamu mungkin tinggal seorang diri di kota yang berbeda dengan keluarga atau teman-teman dekat. Hal ini mungkin membuatmu merasa kesepian menghabiskan malam tahun baru seorang diri. Supaya malam tahun baru tetap menyenangkan, berikut ini ide untuk kamu yang tinggal sendirian:

 

  • Merencanakan resolusi

 

Ketika menghabiskan malam tahun baru sendirian, kamu mungkin akan merasa bosan. Supaya hal ini tidak terjadi, kamu bisa mencoba mencari kesibukan, salah satunya dengan merencanakan resolusi tahun baru.

 

Cobalah luangkan waktu untuk memikirkan apa saja pencapaian yang sudah kamu lakukan selama satu tahun ini, dan apa saja pencapaian yang belum tercapai. Kemudian, buatlah daftar resolusi dan perencanaan untuk mewujudkan resolusi itu.

 

Dengan melakukan hal ini, kamu bisa menikmati malam tahun barumu dengan lebih bermanfaat. Selama kamu merencanakan resolusi, tidak terasa waktu akan berlalu dengan cepat, dan kamu tidak lagi merasa bosan. 

 

  • Makan malam virtual

 

Kamu juga bisa mengajak keluarga dan teman-teman dari kota berbeda untuk makan malam bersama secara virtual. Coba sepakati bersama makanan yang akan kalian siapkan serta kostum untuk makan malam.

 

Kemudian, kamu bisa melakukan video call dengan keluarga atau teman sambil makan malam bersama. Dengan menyamakan kostum serta makanan, kamu akan merasa seolah-olah sedang makan malam bersama secara langsung, bukan secara virtual.  

 

Kamu juga bisa merencanakan acara lain bersama selain makan malam, misalnya karaoke atau bermain game. Selama melakukan kegiatan itu, kamu tetap bisa berkomunikasi dengan keluarga dan teman melalui video call.

 

Malam Tahun Baru di Rumah Saja Bersama Pasangan

 

Terkadang, ada beberapa pasangan yang memilih untuk menghabiskan malam tahun baru bersama. Di masa pandemi ini, ada beberapa kegiatan yang bisa kamu lakukan bersama dengan pasangan saat malam tahun baru di rumah saja, seperti: 

 

  • Menonton film

 

Karena tidak bisa melakukan kegiatan beramai-ramai di luar rumah, kamu bisa memilih untuk menonton film bersama dengan pasangan. Kalau kamu dan pasangan tinggal di lokasi yang berdekatan, kamu bisa memutuskan untuk bertemu di rumahmu atau rumah pasanganmu.

 

Akan tetapi, jika kamu dan pasangan tinggal di daerah yang terpisah cukup jauh, kamu bisa tetap menonton film bersama secara virtual. Misalnya, kamu dan pasangan memilih untuk menonton film di Netflix. 

 

Sambil menonton, kalian bisa saling menelepon atau video call untuk tetap berinteraksi. Dengan begitu, kamu tetap akan merasa seolah-olah sedang menonton bersama dengan pasangan.

 

  • Mengikuti konser online

 

Menjelang tahun baru, beberapa penyelenggara acara mengadakan event besar secara online, salah satunya berupa konser musik. Kamu dan pasangan bisa mengikuti konser tersebut sambil tetap menjaga jarak di rumah masing-masing. 

 

Supaya suasana konser online terasa lebih menyenangkan, kamu bisa tetap mempersiapkan pakaian konser, seolah-olah sedang bersiap menuju ke lokasi konser secara langsung. Pastikan koneksi internet di rumahmu atau rumah pasangan cukup stabil, supaya konser tetap bisa diikuti dengan menyenangkan.

 

Salah satu contoh konser online yang akan diadakan di tahun baru 2021 ini adalah konser dari SM Entertainment, agensi hiburan asal Korea Selatan yang menaungi grup musik seperti EXO, NCT, Red Velvet, dan lainnya. Konser ini bisa kamu saksikan secara langsung melalui aplikasi V Live yang bisa diunduh di smartphone. 

 

Rencana Malam Tahun Baru di Rumah dengan Keluarga

 

Jika kamu tinggal bersama dengan keluarga, kamu masih bisa menghabiskan malam tahun baru di rumah bersama-sama. Kamu tidak perlu berkomunikasi secara virtual seperti pada orang-orang yang tinggal seorang diri.

 

Berikut ini beberapa ide malam tahun baru di rumah untuk dihabiskan bersama dengan keluarga:

 

  • Menghias rumah

 

Meskipun terdengar sederhana, menghias rumah adalah kegiatan yang sangat cocok dilakukan bersama-sama dengan keluarga di rumah. Jika kamu memiliki anak, kegiatan menghias rumah bisa menjadi sarana bagi mereka untuk berkreasi.

 

Selain itu, selama menghias, kamu dan anggota keluarga bisa saling berkomunikasi. Jadi, malam tahun baru akan terasa lebih menyenangkan dengan dihabiskan bersama-sama untuk menghias rumah.  

 

  • Berkemah di rumah

 

Kalau rumahmu memiliki halaman yang cukup luas, kamu bisa memanfaatkannya untuk berkemah bersama dengan keluarga. Siapkan tenda yang cukup untuk menampung kamu dan keluarga. Kemudian, khusus di malam tahun baru, ajaklah anggota keluarga untuk tidur bersama di kemah tersebut.

 

Walaupun hanya melakukan kegiatan di rumah, berkemah di halaman akan terasa spesial. Selama di dalam tenda, kamu bisa mengajak keluarga untuk saling merefleksikan kehidupan masing-masing di tahun sebelumnya.

 

  • Barbeque

 

Makan malam bersama di rumah mungkin terasa biasa saja. Oleh karena itu, supaya malam tahun baru terasa lebih spesial, kamu bisa mengadakan barbeque bersama dengan keluarga di rumah. 

 

Dikutip dari CNN Indonesia, kegiatan barbeque bisa menjadi alternatif pesta tahun baru. Kamu cukup menyiapkan alat panggang dan bahan masakan, kemudian memasak bersama dengan keluarga sambil mengobrol. 

 

Itulah beberapa ide merayakan malam tahun baru yang bisa dilakukan meski di rumah saja. Walaupun tahun baru kali ini terasa berbeda, kamu tetap bisa menikmatinya dengan maksimal, baik sendiri, dengan pasangan, maupun bersama keluarga.