SWARA – Untuk urusan membeli smartphone, saya termasuk yang cukup teliti melihat spesifikasi yang ditawarkan. Kamu pasti tahulah, dalam hitungan bulan, smartphone yang beredar makin canggih. Fitur-fiturnya berlimpah dan kerap kali ada yang baru. Tapi, dari semua fitur itu, nggak semuanya saya butuhkan. Makanya, saya nggak mau dong harus membayar untuk yang nggak saya pakai. Hehe.

 

Nah, salah satu dari sekian yang saya sukai adalah HP Android dengan fitur fingerprint. Yaitu, teknologi penindai sidik jari yang menjadi proteksi tambahan ponselmu dari tangan-tangan jahil.

 

Artikel terkait: Akhir tahun nih, ini dia rekomendasi gawai baru untukmu

  1. Gawai dengan Stylus Pen, Bikin Corat-Coret Lebih Asik
  2. 8 Earphone Unggulan Ini Bikin Pengalaman Nikmati Musik Berbeda
  3. Jelang Liburan, Ini 5 Action Cam Cocok untuk Dibawa, Pilih Mana?

 

Berikut saya berikan 7 Android murah Rp2 jutaan, dengan fitur fingerprint yang bisa kamu jadikan pertimbangan. Salah satunya smartphone yang saya miliki sekarang!

 

1. Xiaomi Redmi Note 4 – Rp 2,5 Jutaan

Baru saja diperkenalkan pada Agustus lalu, Xiaomi Redmi Note 4 dibanderol di angka Rp2,5 juta. Sebagai penerus Redmi Note 3, gawai satu ini mengusung layar 5,5 inci dengan resolushi full HD dengan teknologi layar IPS yang menjamin tampilan gambar jernih nan tajam.

 

Untuk performa, HP Android murah dengan fitur fingerprint satu ini juga membawa RAM 3GB dengan memori internal yang lumayan besar, 64 GB. Di dalamnya, ia mengandalkan CPU 10 core berkecepatan 2,1 GHz.

 

Sensor fingerprint disusun sejajar dengan modul kamera dan dual flash LED. Tampilannya manis dengan lengkungan pada back cover, posisi dan bentuk lubang speaker-nya menambah kesan premium.

 

2. Xiaomi Mi Max – Rp2,8 Jutaan

Satu pabrik dengan opsi 1, Xiaomi Mi Max dirilis pada Mei 2016 lalu. Pertama dirilis, sih harganya mencapai Rp3,3 jutaan. Tapi saat ini, sudah bisa dibawa pulang dengan Rp2,8 jutaan saja.

 

Sesuai namanya, android  murah dengan fitur fingerprint ini jumbo untuk urusan baterai, 4850 mAh yang sanggup bertahan screen on time hingga 10 jam. Layarnya sebesar 6,44 inci, full HD dengan teknolog IPS pula. Walaupun begitu, terbilang masih cukup nyaman untuk ditaruh di kantong, kok karena tebalnya hanya 7,5 mm dengan berat 203 gram saja.

 

Posisi sensor fingerprint di smartphone ini ada di bagian belakang, tepatnya di bawah logo MI. Menurut review, fitur ini bekerja dengan cukup cepat dan akurat, kok. Dan, bisa digunakan untuk mengambil foto juga, lho.  

 

3. Motorola Moto E4 Plus – Rp 2,05 Jutaan

HP Android Nougat  satu ini cocok untukmu yang punya banyak nomor. Karena nggak menganut prinsip hybrid, kamu bisa menyelipkan dua nano SIM dan kartu microSD secara bersamaan.  Tipe Moto E4 Plus juga menjadi andalan pabrik Motorola sebagai smarpthone dengan baterai jumbo, dengan kapasitas 5000mAh.

 

Fitur fingerprint-nya terdapat di sisi depan ponsel. Untuk mengaktifkan layar yang padam dan terkunci, cukup sentuhkan jari ke sensor. Pun jika ingin menguncinya kembali. Selain itu, fitur ini berfungsi juga sebagai one button navigation,  di mana kamu bisa menyapukan jari ke kiri  untuk mundur satu halaman (back). Dan sentuh dengan cepat untuk kembali ke home screen.

 

Harga HP Android satu ini cukup terjangkau, sekitaran Rp2,1 juta saja.

 

4. Samsung Galaxy J5 Prime  – Rp2,3 Jutaan

Ponsel satu ini pertama kali rilis pada Oktober 2016 lalu, sebagai versi upgrade dari J5 (2015). Dilihat dari tampilan fisik, Galaxy J5 Prime bisa dibilang lebih unggul karena mengadopsi desain berbahan metal, namun tetap ringan dengan bobot 143 gram.

 

Layaknya Motorola, sensor finger print ditempatkan di tombol Home. Dan, supaya makin aman, ponsel dengan label harga Rp2,3 jutaan ini dilengkapi juga dengan aplikasi S Secure untuk mengunci aplikasi-aplikasi tertentu.

 

Artikel terkait: Gawai itu termasuk investasi, lho.  

  1. Jangan Asal Jual, Ini Tips Agar Lebih Untung Saat Menjual Gadget Bekas
  2. Bedanya iPhone Asli, Palsu, Refurbished & Rekondisi. Jangan Salah Beli!
  3. Biar Smartphone-mu Lebih Awet, Jangan Melakukan 5 Kebiasaan Ini!

5. Meizu E2 – Rp2,5 Jutaan

Namanya memang masih asing di pasaran Indonesia, tapi peminat ponsel pabrikan negeri Tiongkok ini sudah lumayan banyak, lho. Dirilis pada April 2017, HP Android murah yang satu ini dibekali chipset Mediatek MT6757 Helio P20,yang walaupun sedikit boros daya tapi kinerja prosesor dan grafisnya layak mendapat jempol.

 

Untuk software, Meizu sudah dilengkapi dengan Android Nougat yang semakin cantik dengan tampilan antarmua Flyme OS yang khas.  

 

Dibalut bodi metal, HP ini berdimensi standar seluas 5,5 inci dengan resolusi Full HD. Satu hal lagi, Meizu juga menyediakan case berwarna-warni ceria yang disebut Hi Case dengan slide yang bisa melindungi flash LED. Case ini hadir dalam warna hitam, merah, biru, dan hijau.

 

1

 

6. Coolpad Max Lite R108 – Rp2,3 Jutaan

Untuk masalah fisik, Coolpad Max Lite boleh dibilang sebagai smartphone dengan tampilan yang feminim sekali. Desainnya nggak terlalu mainstream dan enak juga di genggaman. Bodinya berbalut emas, rangka samping dan cover belakangnya pun kekinian banget dengan desain dua garis.

 

Fitur unggulan android murah satu ini adalah Dual in One, yaitu, fitur dual space alias dua ‘ruang’ yang berbeda, pribadi dan publik, seolah-olah kamu punya dua ponsel brebeda. Kehadiran fitur fingerprint mempermudah proses perpindahan antar-akun. Fitur unik ini ternyata bisa kamu dapatkan dengan harga Rp2,3 jutaan saja.

 

Itulah 6 dari sekian banyak HP android murah dengan fitur fingeprint yang beredar di pasaran Indonesia. Ternyata, fitur ini cukup membantu, ya. Saya sendiri sudah menggunakan smartphone dengan fitur yang sama lho. Lenovo Vibe K4 Note! Hehe.

 

Kalau smartphonemu, sudah ada fitur fingerprint juga, kan?

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga! Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.

 


WINNY WITRA MAHARANI WINNY WITRA MAHARANI